Memilih meja untuk ruang makan gampang-gampang susah. Sebagian orang terkadang hal ini sangat mudah. Namun, sebagian orang lagi merasa kesulitan untuk memilih meja makan. Menyesuaikan desain ruang makan dengan meja yang menjadikan hal ini nampak susah. Perlu pemikiran yang matang untuk memilih meja makan.
Untuk menjadikan inspirasi bagi ruang makan kita, mari kita melihat beberapa desain meja makan minimalis yang menarik dan cantik.
Perpaduan Kayu dan Kaca
Perpaduan antara kayu dan kaca terlihat sangat cocok dan cantik dijadikan bahan meja makan. Namun, jika kamu mempunyai banyak anak kecil, lebih baik memilih meja makan yang lainnya. Karena meja makan yang terbuat dari kaca tidak terlalu awet dan cukup berbahaya bagi anak-anak.
Meja Makan Mini
Jika ruang makan kamu tidak terlalu besar, desain meja minimalis ini dapat diterapkan di ruang makan kamu. Selain desainnya yang tidak membutuhkan tempat yang luas, meja ini terlihat sederhana.
Meja Makan Aluminium
Ingin mempunyai meja makan yang cantik? meja makan yang terbuat dari aluminium ini dapat digunakan sebagai referensi ruang makan kamu. Karena sifat bahan yang dimilikinya tampak selalu mengkilat dan berkesan. Selain itu, bahan aluminium juga cukup kuat dan ringan.
Meja Makan Klasik
Desain rumah yang klasik sangat cocok menggunakan meja makan yang klasik pula. Agar terlihat tetap elegan dan menarik, kamu mungkin bisa menggunakan desain meja makan modern seperti pada gambar di atas.
Meja Makan Bundar
Apakah kamu setuju jika meja bundar sebagai simbol kebersamaan? banyak orang mengatakan bahwa meja bundar merupakan simbol kebersamaan. Di atas meja makan bundar, suasana makan akan semakin akrab meskipun orang tersebut baru kenal. Karena meja bundar tidak membuat perbedaan tempat duduk antara satu orang dengan orang lainnya.
Meja Makan Unik
Yang menjadikan unik pada meja makan ini adalah bentuk kursinya yang seperti orang sedang duduk jongkok. Warna meja makan dan ruangannya pun tampak serasi. Sehingga menambah keindahan dalam ruang makan.
Meja Makan Lesehan
Pernahkah kamu ke restoran berkonsep ala Jepang? desain meja makan ini mirip dengan restoran berkonsep ala Jepang. Ini sangat cocok bagi kamu yang menyukai sesuatu yang berbau Jepang.
Meja Makan Berbahan Batu
Apakah meja makan di rumahmu mudah rusak? Mungkin, meja makan yang terbuat dari batu ini bisa digunakan di rumah kamu. Selain bahannya yang kuat, meja ini juga terlihat indah dan alami.
Meja Makan Sederhana
Mungkin, meja makan seperti ini sudah jarang ditemui di rumah-rumah yang memiliki konsep yang modern. Namun, bagi kamu yang lebih suka kesederhanaan, desain meja seperti ini dapat kamu terapkan di rumah.
Meja Makan Modern
Jika rumah kamu memiliki desain yang modern, model meja makan yang satu ini dapat kamu gunakan di rumah. Selain desain meja makan yang modern, meja ini memiliki tampilan yang elegan.
Meja Makan Kayu
Bahan yang kokoh sangat cocok digunakan di rumah kamu yang mempunyai banyak anggota keluarga. Selain itu, meja yang terbuat dari kayu ini meudah dalam perawatannya.