Salah satu benda yang menandai kemajuan peradaban manusia yaitu lampu. Gelapnya malam kini sudah diterangi oleh lampu-lampu. Seiring perkembangan zaman, manusia pun semakin kreatif dengan ide-ide baru. Inovasi lampu terus berkembang. Tidak hanya sebagai penerang saat gelap, lampu juga telah menjadi salah satu hiasan rumah.
Salah satu jenis lampu yaitu lampu meja. Disebut lampu meja, karena ia diletakkan di atas meja, biasanya meja tulis. Bentuk umumnya yaitu sebuah lampu bergagang pendek yang diberi penutup, sehingga cahayanya tidak terlalu terang. Sebagai pelengkap interior rumah, bentuknya kini bermacam-macam. Inilah beberapa lampu meja yang memiliki bentuk tidak biasa.
Tulip
Menyesuaikan bentuk bunga tulip, lampu ini tampak indah. Seindah bunga tulip.
Tetesan air
Bohlam lampu meja ini dibentuk menyerupai tetesan air. Seakan hendak jatuh.
Kristal
Jika biasanya lampu meja hanya memiliki 1 bohlam, lampu meja yang ini justru memiliki lebih dari 5 bohlam. Seperti kristal.
Gagang bulu
Salah satu variasi gagang lampu meja, berbentuk bulu. Di luar sana ada pula gagang yang dibentuk menyerupai bentuk hewan, seperti kucing.
Topi
Desain lampu meja yang ini menjadi berbeda hanya dengan mengubah penutupnya. Dari yang bentuk biasa diubah menjadi bentuk topi.
Jatuh
Lampu meja yang ini tampak seperti tidak kuasa menahan gaya grafitasi. Padahal, ia memang dibuat miring seperti dalam posisi jatuh.
Eiffel
Kamu yang suka segala hal berbau Perancis, pasti ingin memiliki lampu meja yang berbentuk menara Eiffel ini.
Batu
Menggabungkan antara masa lalu dengan masa modern, lampu ini berbentuk susunan bebatuan.
Peta
Lampu meja yang ini menggunakan peta sebagai penutupnya. Di luar sana, ada pula lampu meja yang berbentuk globe.
Motor
Kamu yang pecinta otomotif, lampu meja yang berbentuk setengah motor ini mungkin bisa jadi inspirasi penghias mejamu.
Slim
Desain lampu meja yang ini sama sekali tidak rumit. Meski demikian, ia tampak sangat berkelas.
Bara api
Lampu meja yang ini menggunakan bohlam yang berbentuk seperti kobaran api yang menyala-nyala.