Kalau kamu tipe orang yang ingin menjadi pusat perhatian di sosial media, dan selalu ingin menjadi populer. Tak ada salahnya jika kamu mempunyai akun Instagram, cobalah untuk menjadi populer juga di dunia maya ini, istilahnya yaitu menjadi seorang Selebgram. Selebgram sendiri diambil dari perpaduan kata Selebriti dan Instagram. Banyak manfaat yang akan kamu dapatkan ketika akunmu populer, selain akan terkenal kamu juga bisa mendapatkan penghasilan dari sana, misal dengan menjual produk toko online ataupun membuat jasa pasang iklan di akun Instagram kamu. Tertarik menjadi selebgram? Jika iya, kamu bisa mencoba cara-cara di bawah ini.
Bikin Foto yang Bagus dan Menarik
Beda dengan facebook dan twitter, jejaring sosial Instagram lebih banyak memainkan foto. Oleh karena itu, hal yang pertama jika ingin akun Instagrammu terkenal adalah dengan mengunggah foto-foto yang bagus dan menarik, usahakan foto itu jelas dan cerah. Harapan mereka tentu disetiap news feed instagram itu selalu hadir foto-foto yang berkualitas, unik dan menarik. Sekali mereka suka akan foto-foto dan gambar yang di upload oleh akun instagram milikmu, biasanya mereka akan merekomendasikan kepada teman-temannya yang lain. Mungkin salah satu foto telur bergambar unik bisa menarik perhatian para pengguna Instagram lainnya.
Rutin Menggugah Foto
Kalau kamu jarang menunggah foto, maka orang pasti tidak akan mengetahui keberadaanmu. Oleh karena itu, sering-seringlah mengunggah foto, karena jika kamu konsisten melakukan hal itu, peluang kamu untuk bisa terkenal di dunia Instagram akan terbuka lebar bahkan mungkin bisa lebih cepat dari yang kamu bayangkan. Namun ingat, jangan terlalu keseringan juga, kamu harus tau waktu-waktu mana yang terbaik untuk mengunggah foto itu.
Menonjolkan Ciri Khas
Orang yang mempunyai ciri khas pasti akan lebih cepat mudah diingat dan terkenal dari pada mereka yang biasa-biasa saja dan tidak mempunyai ciri khas apapun. Nah, inipun berlaku di Instagram. Kamu harus memikirkan ciri khas apa yang akan ditonjolkan di akun Instagrammu. Misal, kamu mempunyai minat di bidang seni, maka teruslah unggah foto-foto yang berkaitan dengan seni secara konsisten, sehingga orang sudah mengenal akun Instagram milikmu sebagai akun yang suka membahas seni. Intinya, hal apapun yang diminati dan dikuasai, postinglah di Instagram.
Pakai Hastag
Penggunaan hastag adalah salah satu cara paling praktis untuk menarik banyak pemakai Instagram agar mengunjungi profil akun Instagram kamu. Namun dalam penggunaannya, jangan terlalu banyak memberi hastag karena itu kurang efisien dan kurang enak dipandang. Sebaiknya, pilihlah hastag yang sesuai dan relevan dengan foto yang diunggah. Nah, jika kamu penasaran hastag apa sih yang paling populer di dunia, kamu bisa membuka aplikasi Webstagram yang menyediakan daftar hastag terkini yang sedang populer.
Waktu Terbaik Unggah Foto
Jika ingin setiap follower kamu melihat setiap foto atau gambar yang diunggah oleh akun Instagrammu, kamu harus tau waktu yang terbaik untuk menggugah foto. Waktu yang terbaik di sini maksudnya adalah waktu yang paling banyak dikunjungi oleh para pengguna Instagram. Untuk mengetahuinya, kamu bisa cek prime time di Statigram’s Optimazion Tab.
Besosialisasi
Jangan harap follower akan bertambah jika kamu hanya berdiam diri saja tanpa melakukan aktifitas apapun. Kamu harus bersosialisasi sepeti pengguna Instagram yang lainnya, misal dengan cara saling menyukai dan berkomentar foto, atau bisa juga saling mem-follow mereka. Ketika kamu makin sering bersosialisasi dengan mereka, maka timbal balik mereka kepada kamu akan makin sering juga.
Kontroversi
Selain cara-cara yang telah disebutkan di atas, ada satu cara lagi yang bisa membuat akun Instagrammu populer dengan cepat, yaitu dengan membuat kontroversi. Bisa kita lihat, banyak selebritis dadakan hanya karena membuat kontroversi. Namun cara ini kurang direkomendasikan, karena biasanya sesuatu yang naik dengan cepat maka akan turun dengan cepat pula.