Biar Diet Mayo yang Kamu Lakukan Berhasil, Begini Caranya

Bila kamu ngerasa perut mulai terasa gendut atau kelebihan berat badan, mulai mencoba cara untuk menurunkannya lagi. Salah satu cara yang kamu pilih mungkin adalah diet. Dari sekian banyak metode diet yang tersedia, lalu kamu jatuhkan pilihan pada diet mayo. Tahu apa itu diet mayo dan bagaimana cara menerapkannya supaya berhasil membuat berat badan turun?

 

Diet Mayo adalah Cara Diet

amazon.com
amazon.com

Diet mayo adalah cara diet yang sudah tersohor karena banyak terbukti berhasil menurunkan berat badan secara (relatif) cepat. Dalam 13 hari, berat badanmu bisa melorot drastis sampai 8 kg. Metode diet ini kali pertama dikenalkan oleh sebuah website kesehatan bernama MayoClinic.org. Sehingga kemudian diet ini disebut sebagai diet mayo.

Ciri Khas Diet Mayo: Nggak Ada Garam dalam “Kamus” Makananmu

naturallyintense.net
naturallyintense.net

Dalam diet mayo, garam adalah makanan terlarang. Kamu harus enyahkan bahan ini dalam makanan yang kamu konsumsi. Kamu harus ikuti aturan ini biar berat badanmu turun dengan cepat.

Kamu Berpisah dengan Es dan Air Es

purious.com
purious.com

Aturan lainnya dalam diet mayo adalah kamu tak boleh minum air es atau es. Hindari mengkonsumsinya selama kamu tengah jalankan diet mayo ini.

Minum Air Putih Minimal 8 Gelas dalam Sehari

Air Putih
www.ishape.id

Aturan penting lainnya dalam diet mayo kamu kudu penuhi kebutuhan air bagi tubuhmu. Minimal delapan gelas air tiap hari harus kamu minum. Air ini nantinya berfungsi untuk mengeluarkan garam yang ada di dalam tubuh. Jadi, saat kamu melakukannya secara konsisten sampai hari ke-13, tubuhmu sudah terbebas dari garam.

Berlangsung 13 Hari

irafebrina.wordpress.com
irafebrina.wordpress.com

Diet mayo itu punya durasi selama 13 hari. Jadi selama hampir dua minggu itu, kamu harus jalankan semua yang diperintahkan dalam prinsip diet mayo dan hindari apa-apa yang dilarang. Selama itu, kamu harus patuh 100 persen. Tak ada sedikitpun yang boleh dilanggar. Kalau sampai melanggar, berarti kamu harus mengulangi lagi dari awal.

Menu Diet Mayo Berisi Sayur dan Buah

Sayur dan Buah-buahan
tumblr.com

Mayoritas isi dari menu diet mayo adalah sayuran dan buah-buahan. Jadi makanannya penuh dengan vitamin yang memang diperlukan tubuh. Karena itu kamu tak perlu ragu lagi untuk mencobanya. Tentu saat mengolah makanan itu, misal kamu masak bayam, tak perlu pakai garam lagi.

Disiplin Menjalankan Aturan Diet Mayo

paleodietrulesandguidelines.com
paleodietrulesandguidelines.com

Yap, ini kuncinya. Kamu mau melakukan diet metode apapun, kalau nggak disiplin dengan aturan yang sudah ditetapkan, ya bakal sulit berat badan di tubuh itu menurun. Untuk itu, kamu harus patuhi aturan dalam diet mayo itu secara konsisten tanpa tapi.

Olahraga 30 Menit Tiap Hari

lighthouse-indonesia.com
lighthouse-indonesia.com

Nggak cuma ngandelin dari menu diet yang kamu konsumsi, dalam diet mayo itu kamu juga tetap harus berolahraga. Minimal 30 menit setiap hari harus kamu peras keringatmu dengan berolahraga. Olahraga yang kamu lakukan bisa dimulai dengan cara yang mudah, seperti lari-lari keliling kompleks perumahan.

Nikmati Makan Tanpa Melakukan Aktivitas Lain

wisegeek.org
wisegeek.org

Dalam prinsip diet ini, kamu harus menikmati waktu makan tanpa dibarengi dengan melakukan aktivitas lain. Misal sambil main HP atau makan di depan televisi. Tujuannya apa? Biar kamu bisa nikmati waktu makanmu. Dan makan secara perlahan, tidak perlu terburu-buru.

Hindari Juga Makanan Bergula

bondibeachtea.com.au
bondibeachtea.com.au

Ya, makanan yang mengandung gula juga perlu kamu tepis jauh-jauh dari hidupmu. Kalaupun terpaksa harus menggunakan gula untuk apa yang kamu konsumsi, pakailah gula rendah kalori.

Tidak Terlalu Banyak Makan Daging

duajurai.com
duajurai.com

Dalam diet mayo, makan daging juga sebaiknya dibatasi. Cukup konsumsi seperlunya sebagai sumber protein. Tapi kita tak boleh berlebihan mengkonsumsinya.

Ya begitu cara diet mayo yang perlu kamu lakukan. Asal konsisten dan disiplin dengan aturan yang ditetapkan, in syaa Allah berat badanmu pun akan turun. Minimal tubuhmu bakal terasa lebih enteng dari sebelumnya. Yuk coba deh untuk membuktikannya.