Kebanyakan orang menganggap “Mengapa orang yang kaya terus menjadi kaya, sedangkan orang yang miskin semakin menjadi miskin?” Anggapan seperi ini pasti ada di benak kamu. Faktor mereka menjadi kaya itu bukan karena mereka dari kecil terlahir dari keturunan yang kaya atau kaya secara tiba-tiba bagaikan memenangkan kuis. Mereka menjadi kaya karena kebiasaan yang dilakukan mereka sendiri. Gara-gara kebiasaan saja mereka jadi kaya?
Kebiasaan tersebut artinya cara-cara mereka dalam meraih keberhasilan. Kemudian bagaimana kebiasaan orang-orang kaya seperti mereka dalam kehidupannya sehari-hari? Dalam masalah ini Devi akan memberikan 5 kebiasaan orang-orang kaya yang menjadikan mereka tetap kaya yang pastinya bisa kamu tiru. Berikut kebiasaannya:
Mereka Tidak Peduli Dengan Resiko
Orang kaya memiliki sifat yang tentunya tidak sulit untuk kamu tiru, yaitu tidak takut resiko. Mereka secara rutin ibarat menebar jaring seluas luasnya ke lautan dan bekerja dengan rutin.” Dengan istilah lain, mencoba banyak hal untuk mendapat pengalaman dan pengetahuan bagaimana mereka gagal dan setelah itu mereka akan mencari tahu dimana tata letak kesalahan tersebut.
Mereka Gemar Berinvestasi
Orang kaya selalu rutin untuk berinvestasi, dan mereka tidak takut kalau uangnya akan habis. Beda dengan kebiasaan orang miskin yang biasanya menghabiskan uangnya untuk belanja barang-barang yang kurang memiliki nilai produksi.
Biasanya orang kaya itu juga tidak pelit untuk mengajarkan ilmunya kepada orang disekelilingnya. Biasanya merekam juga mengajarkan ilmunya melalu acara-acara seminar kursus dan lain sebagainya.
Berkumpul dengan Orang Kaya yang Murah Hati
Artinya, kamu harus berkumpul atau bergaul dengan orang kaya yang suka membagikan ilmunya, karena dari situ kamu akan bisa meniru dan mendapatkan ilmu dari orang kaya tersebut. Biasanya orang-orang kaya gemar berkumpul dengan orang yang lebih kaya, hal ini karena rasa ingin majunya sangat kuat.
Jika kamu ingin kaya minimal kamu bergabung dengan kelompok para pembisnis yang ada di media sosial dan lain sebagainya agar mendapatkan tips atau pengalaman darinya. Yang menjadi catatan disini adalah, jangan berkumpul dengan orang kaya yang sombong. Karena sifat sombongnya bisa menular ke kamu.
Gemar Bangun di Pagi Hari
Orang kaya membiasakan dirinya untuk bangun lebih awal. Dengan bangun di awal waktu, orang kaya akan lebih leluasa untuk menyusun agenda yang harus dikerjakan seharian, sehingga waktu mereka terjadwal dengan rapi dan semua harapannya dapat tercapai.
Tidak lupa mereka selalu rutin berolahraga dan sarapan tepat waktu, hal ini juga melatihnya untuk berdisiplin. Dalam urusan kesehatan, biasanya mereka juga mengatur pola hidup, kwalitas yang dikonsumsi dan waktu yang digunakan dalam olah raga. Hal ini sesuai dengan filsafat Otak yang sehat terdapat pada jiwa yang kuat.
Konsisten Terhadap Semua yang Dituju
Yang satu ini paling sulit untuk dilaksanakan, yaitu konsisten. Sulitnya berkonsisten karena beberapa faktor, diantaranya adalah malas dan tidak mengetahui teknisi dalam bekerja, sehingga waktunya banyak tersita oleh sesuatu yang tidak menghasilkan.
Orang yang kaya pasti mempunyai tujuan yang ingin dicapainya. dengan berkonsisten dan mengeluarkan banyak ide, mereka dapat mendapatkan semua yang mereka cita-citakan. Hal ini bagaikan orang yang kehilangan jalan saat di hutan, sehingga mau tidak mau mereka banyak berfikir dan mencari jalan keluar untuk mencapai tujuan.
Demikianlah tips dan kebiasaan orang-orang kaya yang sering dilakukan demi mendapatkan yang mereka impikan