Gizi seimbang yaitu gizi yang sesuai dengan kebutuhan tubuh melalui makanan sehari-hari. Jika kebutuhan gizi pada anak terpenuhi maka tubuhnya aktif, sehat optimal, tidak terganggu penyakit, dan kesehatan si kecil terjaga. Sediakan makanan-makanan ini di rumah Anda untuk memenuhi gizi si kecil.
1. Sumber Hidrat Arang
Sumber hidrat arang terdapat pada beras, roti, makaroni, kentang, tepung Beras, tepung Maizena, tepung kacang hijau, terigu, jagung, singkong, dan ubi.
2. Sumber Protein
Protein terkandung dalam susu, daging, ikan, ayam, hati, tahu, tempe, keju, kacang hijau, serta kacang-kacangan lain.
3. Sumber Vitamin dan Mineral
Berikan sayuran dan buah pada anak karena makanan ini mengandung banyak vitamin dan mineral. Dari jenis sayuran, Anda dapat memilih bayam, kangkung, labu siam, labu kuning, buncis, wortel, atau oyong. dari jenis buah, Anda dapat memilih pepaya, melon, jambu air, jeruk, pisang, atau avokad.
Agar seimbang, susunlah menu dari ketiga golongan bahan makanan di atas. Sesuaikan jumlah kalori dengan umurnya ( Batita kurang lebih 1300 kalori sedang Balita Umur 4-5 tahun 1500 Kalori).
Semoga bermanfaat.