6 kebiasaan mandi yang buruk

Mandi merupakan aktivitas wajib yang dilakukan oleh manusia untuk membersihkan kotoran berupa keringat  atau zat lain yang menempel pada kulit. Namun ketika aktivitas mandi dilakukan dengan kebiasaan yang tidak benar dan pada jangka waktu yang lama maka akan menyebabkan bergam dampak tidak baik bagi kesehatan. Berikut beberapa kebiasaan salah yang sering dan seharusnya tidak kamu lakukan saat mandi.

1

Mandi setelah berolah raga

health.detik.com

Pada umumnya setelah berolah raga tubuh akan mengeluarkan keringat melalui pori-pori pada jaringan kulit manusia. Saat keringat masih menempel pada permukaan kulit sangat tidak dianjurkan untuk mandi karena akan berdampak tidak baik bagi kesehatan tubuh. Seperti resiko serangan jantung, resiko sakit kepala, resiko tinggi penyakit flu dan dampak-dampak buruk yang lain. Sebaiknya setelah berolah raga berikan jeda terlebih dahulu sebelum melakukan mandi hingga keringat mengering dan tubuh stabil.

2

Membersihkan area pribadi dengan sabun

japanesestation.com

Kebersihan area terpenting ini memang penting. Hanya saja, kamu tak membutuhkan sabun untuk membuatnya sehat. Khusus bagi wanita, area pribadi kamu adalah organ yang telah memiliki pembersih alami.
Dia akan memproduksi mikroba dan bahan kimia tertentu yang berfungsi untuk menjaga dirinya tetap bersih. Sehingga membersihkannya dengan sabun bukanlah solusi yang tepat.
Cara ini justru akan membuatnya kehilangan pembersih alami dan tak jarang membuatnya kering. Sederhananya, kamu tak membutuhkan sabun untuk membersihkannya.

3

Sabun dengan bahan yang ‘keras’

www.digitaltrends.com

Kamu harus lebih teliti dalam memilih sabun, terutama sabun antibakteri dan sabun dengan bahan detergen yang ‘keras’. Sabun jenis tersebut bisa menghilangkan kelembapan alami kulit kamu.
Penting untuk kamu tahu, setiap orang memiliki jenis kulit yang berbeda. Mungkin kamu perlu mencoba beberapa produk aman yang berbeda untuk menemukan sabun yang tepat untuk kulitmu.

4

Menggunakan handuk yang keras

www.housetohome.co.uk

Akan lebih baik jika kamu menggunakan cara menepuk-nepuk handuk ke kulitmu daripada harus menggosok-gosok handuk ke tubuh. Menggosok handuk terlalu kuat ke kulit akan membuat kulit jadi semakin kering dan rusak.

5

Mandi lama

parasantri.heck.in

Kamu pasti berpikir, semakin lama mandi, maka tubuh akan semakin bersih dan penampilan lebih menakjubkan. Jangan salah sangka. Menghabiskan waktu terlalu lama di bawah shower akan membuat kulit kering, apalagi jika mandi dengan menggunakan air panas.

6

Alas kaki

www.kaskus

Tidak menggunakan alas kaki saat menggunakan kamar mandi bisa jadi pemicu munculnya kutu air dan kutil. Oleh karena itu, menggunakan alas kaki saat mandi adalah satu hal yang tak boleh kamu abaikan.
Jika kamu tak ingin mengotori kamar mandi karena menggunakan alas kaki, cobalah untuk menggunakan alas kaki yang khusus kamu gunakan saat berada dalam kamar mandi.