Jangan Ngaku Sabar kalau Kamu Belum Bisa Ngelakuin 6 Hal Ini

Kesabaran memang merupakan sifat yang terpuji, dan orang yang memiliki sifat ini sangatlah beruntung. Semua orang pasti mempunyai sifat ini, tetapi hanya tingkat kesabarannya saja yang berbeda-beda. Agar bisa menaikkan level kesabaranmu, kamu harus terlebih dahulu mengenal arti dan makna kesabaran itu sendiri. Nah, jika kamu termasuk orang yang memiliki kesabaran tingkat tinggi, tingkatan kesabaranmu itu perlu dipertanyakan jika belum bisa ngelakuin hal-hal ini. Lantas apa aja sih hal-hal itu? Yuk, mari simak di bawah ini.

Ngitung Beras Satu Persatu

roi-radio.com

Hal pertama yang harus kamu lakuin untuk menguji tingkat kesabaranmu adalah menghitung beras satu persatu. Di sini kita dilatih untuk bisa fokus dan teliti memilih dan memilah beras mana saja yang bagus untuk dimakan. Ingat ya, harus satu persatu kita hitung dan perhatikannya. Oh iya, kenapa harus di hitung? Karena untuk menjaga takaran yang tepat ketika dicampurkan dengan air sebelum di masak. Sanggup melakukan hal ini?

Gali Sumur Pakai Sendok

memegenerator.net
memegenerator.net

Gali sumur pakai mesin itu mainstream dan nggak melatih kesabaran banget. Mau yang lebih menantang dan bisa melatih kesabaran tingkat tinggimu? Cobalah menggali sumur dengan memakai sendok teh. Dijamin, hal ini bisa sangat melatihan kesabaranmu. Selain itu, kamupun bisa mendapatkan manfaat yang lainnya, otot-otot tangan kamu akan tumbuh dengan kekar.

Nimba Air Pakai Pengayak

kepoo.me

Kalau tadi kamu sudah beres menggali sumur memakai sendok teh, pasti airnya sudah muncul dan sudah bisa dipakai. Nah untuk menguji kesabaranmu lagi, kamu bisa menimba air yang ada di sumur hasil galianmu tadi menggunakan pengayak untuk digunakan mandi. Kebayangkan bagaimana kesabaranmu bakalan sangat terlatih?

Mandi Pakai Tutup Botol

indonetwork.co.id

Tadi kan sudah menimba airnya menggunakan pengayak dan sudah terkumpul. Sekarang saatnya kamu untuk mandi. Nah, biar lebih gereget lagi menguji kesabarannya, coba deh mandinya memakai tutup botol. Selain untuk melatih kesabaranmu, kamu juga jadi bisa belajar untuk menghemat air dan bisa lebih cermat dan teliti. Lah, kok bisa? Jadi dengan menggunakan modal yang sedikit kamu bisa mendapat keuntungan yang besar. Dengan memakai air yang minim, kamu berusaha mendapatkan kebersihan badan yang maksimal.

Nganterin Pacar ke Rumah Selingkuhannya

pinterest.com
pinterest.com

Kalau kamu melakukan hal ini dengan perasaan yang tenang, wajah kalem dan tak ada emosi sama sekali. Apalagi jika nganterinnya sampai depan rumah selingkuhan pacarmu sampai ngobrol-ngobrol dulu sama selingkuhannya. Maka kamu bisa dikatakan orang-orang yang mempunyai tingkat kesabaran tinggi. Pastinya, pacar kamu bakalan sangat kagum kepadamu.

Yang pasti jika kamu melakukan hal ini, selain dapat manfaat karena bisa menaikkan level kesabaranmu, dua kemungkinan yang akan terjadi pada hubunganmu. Pertama, hubungan yang sedang berjalan akan semakin awet karena pacar kamu terharu atas kebaikanmu. Kedua, dia akan mengucapkan terimakasih kepadamu karena mengantarkan kepada seseorang yang lebih dikaguminya sambil berucap “Maaf, kamu terlalu baik buat aku. Kita putus ya”

Bangunin Polisi Tidur

lintas.me
lintas.me

Hal terakhir yang bisa kamu lakukan untuk menguji kesabaranmu adalah membangunkan polisi yang sedang tertidur. Oh iya, kenapa hal ini ditempatkan di poin terakhir? Karena membangunkan polisi membutuhkan kesabaran ekstra dan mental yang kuat. Kamu bayangin aja deh, orang yang sedang pulas tertidur karena baru selesai tugas melindungi warga negara tiba-tiba dibangunkan begitu saja. Pastinya emosi dia akan meleda-ledak bagaikan singa yang belum dikasih makan seratus hari. Dan hal yang perlu kamu ingat, jangan pernah main-main dengan polisi, bisa-bisa kamu ditahan karena mengganggu istiahat dia. Tetapi, kalaupun kamu mau mencoba hal ini, kamu harus ekstra hati-hati dan perlu kesabaran yang tinggi untuk membangunkannya.