Buah Tin Dengan Banyak Manfaat dan Khasiatnya

Buah Tin – Banyak sekali buah-buahan yang sangat bermanfaat untuk kesehatan tubuh kita. Salah satunya yang akan kami bahas pada artikel kali ini tentang buah tin. Buah yang berasal dari Timur Tengah ini ternyata memiliki banyak manfaatnya unutk kesehatan.

Asal Mula Buah Tin

buah tin
kendaripos.fajar.co.id

Semua yang diciptakan di dunia ini baik manusai, hewan, dan tumbuhan merupakan sebuah karunia dari Tuhan dimana masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangannya sendiri dan saling melengkapi satu dengan lainnya. Oleh sebab itu, kita sebagai manusia dimana adalah mahkluk Tuhan yang paling sempurna harus pandai-pandai bersyukur.

Mungkin sebagian dari kita belum mengetahui manfaat dan khasiat dari buah tin untuk kesehatan manusia. Itu disebabkan buah tin ini kurang dikenal karena buah ini berasalh dari negara daerah timur tengah. Meskipun buah ini tumbuh di Arab Saudi, Syam, Mesir, dan Palestina, buah ini juga dikenalkan di negara Italia sekitar 2000 tahun silam dimana perkembangannya tumbuh dengan cepat di bagian selatan Eropa.

Buah tin atau nama latinnya Ficus carica, buah ini ada di dalam kitab suci umat Islam yaitu Al-Qur’an. Selain buah tin, ada juga buah zaitun hasil dari penelitian-penelitian para ahli, buah-buah itu sangat bermanfaat untuk mencegah kanker. Buah ini memiliki besar sebesar buah kelengkeng kaya dengan kalsium dan potasium, dan mengandung zat yang bernama enzyaldehyde yang berfungsi untuk melawan sel-sel kanker.

Didalam buah tin juga mengandung zat yang berfungsi untuk mengatasi kolesterol jahat, menyehatkan jantung, dan juga bisa menormalkan nafas untuk penderita asma. Buah tin juga sangat mudah dicerna oleh sistem pencernaan manusia, bermanfaat untuk mengatasi sulit buang air besar, dan sangat baik untuk limpa.

Menurut Imam Ibnu Al Jawaziyyah, khasiat dari buah tin diantaranya bisa mengurangi sesak pernafasan, pengencer dahak, membersihkan limpa dan hati, dan memberikan khasiat baik untuk tubuh sebagai salah satu solusi untuk menjaga tubuh dari racun.

Deskripsi Tentang Buah Tin

Buah tin / Ficus carica L. adalah familia dari Moraceae, ordonya Rosales dan kelasnya Magnoliopsida. Ini klasifikasi dari buah tin:

Kingdom Plantae
Jenis: Ficus carica
Marga: Ficus
Suku: Moraceae
Bangsa: Urticales
Subkelas: Hamamelidae
Kelas: Magnoliopsida
Divisi: Magnoliophyta

Biasanya pohon buah tin bisa tumbuh sampai 9 meter dengan batangnya yang sedikit lunak dengan warna abu, akan tetapi spesies Ficus carica yang berpohon kecil. Memiliki daun yang cukup besar dan lekuk dalam, cupingnya 3 -5. Buah tin aslinya dalaha dasar dari bunga yang bentuknya bulat. Biasanya bentuk seperti ini merupakan ciri khas dari anggota suku Moraceae.

Tanaman ini bisa tumbuh dengan baik di Asia Tenggara, tumbuhan ini bisa bertahan dengan kekeringan dan suhu dingin hingga -90 derajat celcius, akan tetapi tumbuhan buah tin juga memerlukan unsur-unsur hara supaya pertumbuhannya berkembang dengan baik dan kualitas buahnya bagus. Tanaman tin juga bisa menjadikan tanah disekitarnya menjadi subur. Tanaman tin juga memerlukan cahaya matahari untuk pertumbuhannya.

Ukuran buah tin panjangnya 3-5 cm berwarna hijau. Sebagian kultivar akan berubah warnanya menjadi ungu saat masak. Harus hati-hati terhadap getah pohon buah tin karena bisa membuat kulit iritasi. Rasa dan aroma dari buah tin mirip seperti jambu biji. Memiliki tekstur yang empuk, aromanya harum, rasanya kasat manis, banyak mengandung air dan memiliki banyak biji. Ketika memakanya akan ada sensasi ketika menggigit biji dari buah tin.

Ahli biologi menyatakan ada sekitar 700 macam pohon tin jenis Ficus yang tersebar di seluruh dunia, yang biasanya dikenal di masyarakat adalah jenis yang biasa dipakai sebagai dekorasi rumah, koridor-koridor, dan apartemen. Jenis untuk hiasan taman seperti Ficus macrophylla. Jenis lainnya biasa untuk hiasan jalan dan juga trotoar seperti Ficus microcarpa yang banyak ditemukan di Afrika.

Sedangkan jenis dari buah tin yang akan di paparkan di sini yaitu jenis Ficus carica, biasa dikenal “kramouss” di daerah Maroko dan Afrika Utara. Tumbuhan tin jenis ini banyak tumbuh di daerah Laut Tengah yang merupakan asal dari pohon tin.
<>Beberapa Keistimewaan Tin</>

buah tin istimewa
buahtin.tk

Buah Tin

Ibarat seperti bungkusan bunga yang didalamnya terdapat ratusan macam bunga, terbagi menjadi 2 bagian, pertama bunga jantan berfungsi dalam proses pembuahan. Kedua, bunga betina terletak di moncong yang berfungsi memberikan makanan dan memproduksi buah setelah proses pembuahan.

Pohon Tin

Berdasaarkan pengamtan buah yang matang dari pohon ini bisa diklasifikasikan menjadi dua jenis: pohon jantan atau Caprifiguier adalah tampat untuk menampung lebah pembuah, buah dari pohon ini digunakan lebah untuk berkembang biak, tapi buahnya tidak bisa dimakan manusia. Sedangkan pohon betina atau Figuier Domestique tempat lebah-lebah membawa benih pembuahan pada bunga tin betina, buah ini bisa dimakan.

Tin dan Lebah Khusus: Lebah atau Blastophaga psenes dari keluarga Agonidae memiliki peran yang penting dalam proses pembuahan buah tin, karena hanya dengan lebahlah buah tin bisa dibuahi. Lebah ini pun tidak bisa berkembang biak kecuali di buah tin betina tersebut.

Kandungan dan Manfaat Buah Tin

Di dalam buah tin memiliki kandungan berbagai macam nutrisi terdiri dari vitamin A, C, magnesium, kalsium, sampai potasium. Penelitian di sebuah institut di Tokyo menyatakan bahwa benzaldehyde sangat efektif untuk menghambat tumor. Dari 10 gram buah tin yang kering terkandung 12,2 gram serat, sedangkan aple hanya mengandung 2 gram dan jeruk hanya 1,9 gram. Buah tin juga memiliki antioksidan yang bisa mengikat karsinogen yang menyebabkan kanker. Buah tin juga memiliki kandungan omega 3 dan 6 yang berguna untuk mencegah penyakit jantung koroner.

Seorang profesor dari Universitas Scranton Amerika Serikat bernama Prof. J. A Vanison membuat sebuah kajian dan membuktikan bahwasannya buah tin memiliki kandungan yang berkhasiat yang lebih tinggi dibandingkan dengan buah yang lainnya. Buah ini tidak mengandung garam, kolesterol dan lemak, tapi mengandung serat, kalium dan zat besi. Dari hasil penelitian setiap 100 gram buah tin, terdapat 20% dari kebutuhan zat serat harian tubuh manusia.

Lebih 28% merupakan jenis serat yang terlarut. Serat terlarut ini sangat membantu gula di dalam darah dan juga mengurangi kolesterol dalam darah dengan mengikatnya di salam sistem pencernaan, dimana serat yang tidak larut bisa melindungi dan mencegah kanker usus. Makanan yang memiliki serat yang banyak bisa mengurangi berat tubuh, oleh sebab itu buah tin sangat pas unutk mengatasi berat yang berlebih.

Buah tin juga terbukti untuk mengatasi diabetes melitus. Di dalam daun tin ada senyawa aktif seperti insulin. Pengarah Institut encegahan Penyakit di George Washington University yaiut Dr. Oliver Alabaster menyatakan bahwa apabila seseorang mengambil buah tin, pada dasarnya dia telah mengambil buah yag baik untuk kesehatan jangka yang panjang.

Tidak heran para pakar makanan buah tin merupakan makanan Nutraseutkal, tidak hanya sekedar mengandung zat yag banyak manfaat, akan tetapi lebih dari itu buah ini bisa sebagai penjaga tubuh manusia dan bisa mencegah serangan dari berbagai penyakit.

Serat, magnesium, dan kalium yang terkandung di buah tin bisa mengurangi masuk angin dan bisa mengontrol darah tinggi. Ini merupakan informasi yang bagus untuk para penderita darah tinggi, karena dengan memakan buah tin bisa menjadi salah satu solusinya.

Untuk penderita kencing manis, serat yang ada di dalam buah tin bisa memperlambat proses penyerapan glukosa yang ada di usus kceil. Dengan adanya serat yang tinggi dan karbohidrat yang rendah , glukosa dan fruktosa bisa di mengontrol kadar gula darah. Sebuah lembaga penelitian tetang buah tin di California menyatakan bahwa buah tin merupakan buah yang sangat sempurna.

Di dalam buah tin juga terkandung bahan yang bisa melawan sel kanker. Buah tin mengandung polyphenols yang sangat tinggi berfungsi untuk antioksidan yang sangat penting untuk tubuh manusia, dimana antioksidan berguna untuk radikal bebas dalam tubuh menimbulkan kanker. Disamping itu, buah tin juga memiliki unsur untuk menjadi bahan anti kanker yaitu benzaldehyde dan coumarins. Benzaldehyde berguna sebagai bahan anti tumor, sedangkan coumarins berguna untuk merawat kulit dan juga kanker prostat.

Buah tin ini bisa dimakan oleh semua orang, baik dewasa sampai anak-anak, untuk anak-anak buah tin sangat baik untuk proses pertumbuhannya, karena di dalam buah tin terdapat serat yang tinggi dan rasanya juga enak. Jadi baik sekali apabila kita memakan buah tin sebagai makanan alternatif agar kesehatan kita selalu terjaga.
<>Khasiat Buah Tin Untuk Kesehatan dan Pengobatan</>

buah tin untuk pengobatan
plus.google.com

Mengatasai masalah hipertensi dan jantung koroner

Penyempitan pembuluh darah bisa terjadi apabila tekanan darah tinggi, jika hal itu dibiarkan bisa menimbulkan penyakit jantung koroner dimana penyakit itu merupakan penyakit yang sangat berbahaya

Buah tin mengandung mineral alami yang berkhasiat untuk mengatasi darah tinggi dan juga untuk mencegah terjadinya penyakit jantung koroner.

Mengurangi kadar kolesterol dalam tubuh

Dikenal dengan memiliki kandungan serat larut yang baik. Menurut para ahli, serat larut yang terkandung dalam buah tin yaitu pektin berkhasiat menurunkan kolesterol di dalam tubuh.

Reaksi manfaatnya bisa terjadi ketika masuk ke dalam tubuh, pektin ini membersihkan kolesterol dan membuangnya lewat sistem ereksi manusia. Baik itu buang air besar, air kencing, atau keringat.

Mencegah penyakit jantung

Menjadi penyakit mematikan no. 1 dunia, serangan jantung menyebabkan setiap 1 menit orang meninggal dunia akibat penyakit itu. Oleh sebab itu, kita harus menjaga agar jantung kita tetap sehat.

Serangan jantung bisa diakibatkan karena kadar natrium di dalam tubuh tinggi, atrium bisa menimbulkan penyempitan pada pembuluh dan plak yang mengakibatkan kinerja pada jantung berat dalam menyalurkan darah ke seluruh bagian tubuh.

Penelitian di Arab Saudi menyatakan bawha buah tin dengan kandungan senyawa kaliumnya yang tinggi, sangat baik untuk menurunkan kadar natrium di dalam tubuh. Ahli-ahli juga menyarankan agar mengkonsumsi buah tin sehari minimal 1x untuk membantu mencegah terjadi serangan jantung.

Baik untuk para penderita diabetes

Para dokter pasti menyarankan untuk penderita diabetes tidak disarankan untuk memakan makanan yang manis. Meskipu buah tin ini manis, tai kandungan glukosa dan fruktosanya tidak membuat kadar gula di dalam darah naik. Karena pada buah tin mengandung serat larut dan juga karbohidrat. Kedua zat iniah yang bisa menghambat proses serapan gula yang berlebih di bagian pencernaan. Untuk penderita diabetes dianjurkan makan buah ini tapi tidak boleh berlebihan.

Mencegah kanker yang mematikan

Menjadi penyakit yang mematikan ke 2 setelah jantung, kanker muncul akibat dari berbagai faktor, salah satunya karena radikal bebas. Radikal bebas bisa mengakibatkan sel kulit rusak dan menyalakan pertumbuhan sel yang tidak normal atau sel kanker. Untuk itu anda bisa mencegahnya dengan memakan buah tin, karena buah ini mengandung polyfenol yang berfungsi sebagai antioksidan.

Banyak kanker-kanker yang bisa dicegah dengan mengkonsumsi buah tin, seperti kanker payudara, kanker otak, kanker serviks, dan lain-lain. Disamping itu serat larut yang terkandungn di dalam buah tin juga bisa mecegah kanker usus besar.

Menguatkan tulang dan mencegah tulang keropos

Buah tin sangat baik untuk kesehatan tulang. Dengan mengkonsumsi buah tin bisa mencegah terjadinya penyakit osteoporosis dengan memakan buah tin secara berkesinambungan.

Di dalam buah tin terkandung kalsium yag lumayan tinggi, ahli gizi juga menyatakan kandungan kalsium dari buah tin lebih tinggi dari susu. Usia diatas 30 tahun sangat penitng untuk mengkonsumsi kalsium untuk mencegah osteoporosis, sedangkan bagi anak-anak sangant baik untuk pertumbuhan tulang dan giginya.

Meninggikan badan secara alami

Jika ingin memiliki tubuh yang tinggi, sebaiknya perbanyaklah makan buah tin setiap harinya. Dengan banyaknya kandungan seperti kalsium, magnesium, fosfor, mangan, dan masih banyak lagi kandungan lainnya yang berkhasiat menambah tinggi tubuh secara maksimal.

Selain itu, buah tin juga memiliki kandungan nutrisi yang komplit yang bagus untuk menggantikan susu. Jadi, jika anda atau anak anda alergi terhadap susu, buah tin bisa menjadi alternatif pengganti susu.

Menambah berat badan

Apabila anda memiliki berat tubuh yang kurang, buah tin bisa menjadi solusi supaya berat tubuh anda bertambah. Carany dengan memakan buah tin dengan meminum susu sebelum anda tidur. Anda tidak perlu takut berat anda berlebih, karena kandungan serat yang ada di buah tin tidak akan mengakibatkan terjadinya tibunan lemak di dalam tubuh, akan tetapi bisa menjadikan tubuh anda terasa kencang.

Mengatasi insomnia atau susah tidur

Susah tidur bisa terjadi karena beberapa faktor, bisa karena anda meminum minuman yang mengandung kaefin atau pikiran anda stress dan trauma. Dengan memakan buah tin masalah susah tidur anda bisa diatasi.

Penelitian dari Universitas Yale, buah tin terkandung senyawa tryptophan yang efektif memberikan suasana yang tenang, nyaman, dan juga rilek bagi pikiran kita. Oleh sebab itu dengan mengkonsumsi buah tin bisa mengatasi masalah susah tidur atau insomnia.

Mengatasi kekurangan darah atau anemia

Perlu anda ketahui bahwa buah tin sangatlah bermanfaat bagi penderita anemia. Buah ini bisa memaksimalkan pembentukan hemoglobin di dalam darah. Jadi, untuk mengatasi penyakit anemia anda bisa mengkonsumsinya.

Khasiat pada buah tin untuk menambah darah ini karena yang terkandung di dalam buah tin ada zat besi yang sangat tinggi, zat besi inilah yang berfungsi untuk pembentukan hemoglobin darah.

Sumber nutrisi yang lengkap

Di dalam kandungan bah tin tidak terdapat lemak jahat, kolesterol, dan garam, tapi banyak mengandung serat, kalsium, dan juga kalium yang tinggi. Disampig itu buah tin juga memiliki kandungan sodium yang rendah.

Buah tin kaya dengan senyawa benzaldehyde yaitu senyawa anti kanker. Buah tin juga banyak terkandung berbagai vitamin penting bagi tubuh, seperti vitamin C dan A. Dengan adanya kandungan nutrisi dan vitamin yang terdapat di buah tin, kebutuhan gizi harian kita akan tercukupi.