Contoh Kata Pengantar Skripsi yang Baik dan Benar Terbaru

Contoh Kata Pengantar Skripsi – Salah satu hal yang paling berat dilakukan  bagi seorang mahasiswa namun tetap harus dikerjakan pada akhir masa perkuliahan adalah membuat suatu karya ilmiah atau skripsi, sebagai persyaratan berlangsungnya proses wisuda. Tidak sedikit para mahasiswa yang kesulitan dalam membuat skripsi ini. Mungkin termasuk Anda juga :p.

Membuat skripsi itu gampang- gampang susah. Gampang kalau sedikit demi sedikit mulai dikerjakan dan akan  terasa susah kalau sama sekali tidak dikerjakan haha. Memanglah tidak mudah seperti pada saat membuat puisi atau kata- kata romantis untuk orang terkasih Kita.

Diperlukan riset yang sangat mendalam terhadap pembahasan yang hendak kita jadikan karya ilmiah tersebut. Begitupun dengan pembangunan strukturnya. Struktur dalam pembangunan skripsi yang baik terdiri dari kata pengantar dan penempatannya berada di lembaran awal sebelum daftar isi.

Fungsinya sebagai pengantar  pesan yang terhadap pembaca sekaligus menceritakan tentang alasan dan perjuangan dalam proses penyusunan karya ilmiah tersebut.

Adanya kata pengantar dalam sebuah karya tulis biasanya dibuat secara singkat juga padat. Isinya berupa rasa syukur karena telah selesai dalam membuat  karya tulis serta berbagai ucapan terima kasih kepada berbagai pihak yang telah membantu.

Sebagai bantuan bagi Kamu yang sedang menyusun karya ilmiah, berikut akan penulis berikan contoh dalam penyusunan kata pengantar skripsi yang baik dan benar

Contoh Kata Pengantar Skripsi Terbaik

buku bacaan di perpustakaan
saatnya.com

Penyusunan kata pengantar mestilah dilakukan dengan baik dan benar karena pada bagian inilah Kita menyampaikan pesan terhadap pembaca sehingga pembaca dapat memberikan kesan terhadap karya yang telah Kita buat.

 

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan kasih dan sayang-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi yang berjudul Bahaya Pacaran terhadap Anak Usia di Bawah Umur” (Penelitian Tindakan Kelas pada Siswa Kelas VII C SMP Negeri 7 Ciamis) ”

Maksud dari penyusunan skripsi ini adalah untuk memenuhi salah satu syarat dalam menempuh ujian sarjana pendidikan pada Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia di Universitas Galuh Ciamis.

Dalam penyusunan skripsi ini, banyak pihak yang sangat membantu penulis dalam berbagai hal. Oleh karena itu, penulis sampaikan rasa terima kasih yang sedalam-dalamnya kepada :

  1. Bapak Juju Juandi,Drs.,M.Pd. selaku pembimbing I.
  2. Bapak Yaya, Drs. Selaku pembimbing II.
  3. Ibu Teti Gumiati,Dra,M.Pd. selaku ketua Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Universitas Galuh Ciamis.
  4. Bapak Prof. Dr. H. Suherli Kusmana., M.Pd. selaku Rektor Universitas Galuh Ciamis.
  5. Seluruh dosen, staf dan karyawan Program studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia.
  6. Bapak Abdul Madjid,S.Pd.,M.M. selaku Kepala SMP Negeri 7 Ciamis.
  7. Seluruh guru dan staf SMP Negeri 7 Ciamis.
  8. Seluruh siswa kelas VII C SMP Negeri 7 Ciamis.
  9. Orang tua tercinta yang telah sangat banyak memberikan doa dan dukungannya kepada penulis baik secara moril maupun materil sehingga skripsi ini dapat diselesaikan penulis.
  10. Kakak dan adik tercinta serta keluarga dan kerabat yang senantiasa memberikan doa serta dukungan semangat kepada penulis.
  11. Sahabat serta rekan-rekan seperjuangan tercinta yang tak henti memberikan dukungan dan motivasi kepada penulis.
  12. Semua pihak yang telah banyak membantu dalam penyusunan skripsi ini.

Ciamis,  Juli 2017

Penulis

Iwan Bopeng

Nah, itulah tadi salah satu contoh kata pengantar skripsi yang benar. Dengan ulasan tersebut semoga dapat membantuk Anda semua yang sedang sibuk menyelesaikan tugas akhir di perguruan tinggi. Terima Kasih, janagan lupa share artikel ini.