mdh.1440044493 (disbudparda.nganjukkab.go.id)

6 Fakta dan Mitos Lokal Seputar Air Terjun Sedudo

Air terjun yang satu ini cukup populer di antara air terjun lain yang ada di Jawa Timur. Selain karena pemandangan air terjunnya yang indah, mitos-mitos yang menyelimutinya juga merupakan daya tarik lainnya. Sehingga tempat wisata ini seolah tidak pernah sepi dari pengunjung.

Fakta dan mitos yang menyelimuti air terjun Sedudo hingga kini masih dipercaya oleh masyarakat lokal di Nganjuk, Jawa Timur. Jadi jangan heran kalau sampai di sana ada saja yang seolah berbuat aneh dan tergolong mistis juga. Lalu apa sajakah fakta dan mitos tersebut? Berikut adalah ulasan selengkapnya.

Lokasi Air Terjun Sedudo

mdh.1440044493 (disbudparda.nganjukkab.go.id)
Air terjun Sedudo berada di Desa Sedudo, Kabupaten Ngajuk, Jawa Timur. Kamu bisa menempuhya dari jalur arus pantura jika berangkat dari sekitar jalur tersebut. Namun bagi yang berasal dari bagian selatan bisa ditempuh lewat Madiun, Ngawi dan juga Bojonegoro.

Lokasinya dari Nganjuk kota tidaklah jauh, namun juga tidak dekat, kira-kira dapat ditempuh selama 1 jam perjalanan. Hati-hati, perjalanan kesana sering sekali padat arus kendaraan, jadi bisa saja lebih dari estimasi waktu yang seharusnya.

Air Terjun Penuh Pesona Alam

IMG-20141216-WA0002 (www.ngliman.com)
www.ngliman.com

Air terjun Sedudo sangat menawan dan sulit untuk tidak berdecak kagum. Salah satunya adalah curahan air yang mengucur dari tebing yang sangat tinggi. Deburan air tersebut sangat deras turun mengalir tanpa jeda. Jika biasanya pada air terjun biasa debitnya kecil, di sini justru sangat besar.

Bahkan selain besar juga berhawa dingin, jadi disarankan bagi yang tidak tahan dingin, jangan berlama-lama berada di air. Atau juga bagi yang sedang berkunjung, bawa jaket agar tidak kedinginan karena percikan air terjun yang terbawa angin.

Tempat Pelestarian Budaya

bahroni-susana (www.adibriza.com)
www.adibriza.com

Di Sedudo khususnya pada acara tertentu biasanya ada gelar kesenian daerah yang berupa siraman. Siraman tersebut awalnya digunakan sebagai uacara adat warga setempat saat menyambut adanya ritual bersih desa. Namun seiring dengan perkembangan zaman, maka itu semua sudah ditinggalkan.

Tetapi siraman tersebut hingga kini masih tetap diadakan. Biasanya saat masuk tahun baru Suro dan juga hari jadi Nganjuk. Jika kamu beruntung, maka kamu bisa juga menyaksikannya dengan hanya membayar tiket masuk wisatanya saja.

Mandi di Sedudo Bisa Awet Muda dan panjang Umur

Supranatural-Di-Air-Terjun-Sedudo (jayanjayan.com)
jayanjayan.com

Ada sebuah kepercayaan bahwa siapa saja yang mandi di sana bisa awet muda dan panjang umur. Kepercayaan ini dipercaya oleh masyarakat sekitar dan tidak jarang banyak wisatawan luar daerah juga mempercayainya.

Jadi sudah jadi rahasia umum jika banyak dari wisatawan yang berkunjung tidak akan sungkan untuk mandi atau sekedar membasuh muka. Tujuannya hanya untuk membuktikan khasiatnya, yakni dengan mencobanya sendiri. Meskipun kebenarannya belum terbukti secara ilmiah, namun tidak bisa dipungkiri bahwa hal itulah daya tarik terkuat dari wisata ini.

Bisa Memberikan Rejeki Berlimpah

17102010261 (alfim-artur.blogspot.com)
alfim-artur.blogspot.com

Jika yang tadi masih seputar mitos yang agak wajar, disini juga ada mitos yang sudah kelewat wajar. Mitos tersebut adalah mandi dan bersemedi di bawah air terjun Sedudo bisa membuat orang tersebut kaya. Namun tidak hanya itu saja, si petapa itu juga harus meyediakan prasyarat tertentu seperti sesajen dan juga dupa atau kemenyan.

Nah, ini juga merupakan mitos tentang kekayaan yang salah kaprah. Bahkan yang ini sudah irasional, jadi jangan dipercaya. Kalau mau kaya ya sebaiknya bekerja, jangan kok trus mandi di air terjun berharap bisa kaya. Ingat, sekali lagi, kerja, kerja dan kerja.

Bisa Melancarkan Urusan Politik dan Naik Jabatan

disbudparda.nganjukkab.go.id
disbudparda.nganjukkab.go.id

Nah, yang satu ini juga tergolong yang aneh dan tidak masuk akal. Mandi dan bersemedi di sini bisa membuat seseorang mempunyai karir politik yang gemilang dan juga cepat naik jabatan. Sehingga banyak juga yang percaya dan mencoba hal itu di sini.

Bahkan konon kabarnya banyak dari kalangan DPR dan juga pejabat pemerintahan datang ke sini demi tujuan itu. Bahkan sudah jadi langganan rutin saat sebelum menjelang pemilu bergulir, banyak yang datang ke sini. Padahal kalau mau karir bagus ya amanah, mengabdi dan bekerja tanpa pamrih adalah kuncinya. Semua bergantung pada sumber daya manusianya