AWAN CUMULUS – Jika kita sering memperhatikan awan yang ada di langit, pasti akan tahu bahwa awan selalu bergerak dan memiliki bentuk yang berbeda-beda. Banyak orang tidak tahu bahwa awan juga memiliki nama-nama sendiri, nama tersebut menyesuaikan bentuknya.
Ada awan cumulus, awan kumulonimbus, awan nimbostratus, awan stratus, awan stratokumulus, awan altostratus, awan altokumulus, awan sirokumulus, awan sirus, dan awan sirostratus. Itulah beberapa nama-nama dari macam-macam awan. Namun, pada artikel ini kita akan membahas tentang awan cumulus saja.
Pengertian Awan Cumulus
Awan cumulus adalah awan yang tebal dengan puncak tinggi, bentuk yang padat, dan mempunyai batas yang jelas. Awan ini terbentuk disebabkan karena proses konveksi, apabila sebagian terpapar sinar matahari maka akan timbul bayangan dengan warna kelabu.
Terbentuknya awan ini dipengaruhi juga oleh faktor tidak stabilnya lapisan atmosfer, apabila atmosfer berkelanjutan tidak stabil, maka awan akan berubah lagi menjadi awan yang bernama awan Cumolanimbus.
Proses terjadinya awan yang bermacam-macam bentuk yaitu disebabkan karena titik air yang bertemu dengan udara panas, dan akhirnya titik air tersebut menguap membentuk awan. Hal ini menjadi acuan bahwa awan akan selalu berubah bentuk, namun jika proses ini terjadi awan ini tidak termasuk dalam kategori awan penghujan.
Ciri-ciri
Seperti yang sudah kita bahas, bahwa awan memiliki nama. Dan masing-masing nama menyesuaikan dengan bentuk awan tersebut. Untuk mempermudah mengenali awan jenis ini, maka perlu diketahui ciri-ciri dari awan ini, ciri-cirinya yaitu:
- Memiliki bentuk seperti menara atau kubah.
- Awan yang membawa hujan.
- Warnanya putih dan apabila ada sebagian yang terkena sinar matahari, maka warna akan berubah menjadi kelabu.
- Proses terbentuknya karena proses konveksi, dan karena ketidak stabilan lapisan atmosfer.
- Mempunyai lebar sekitar 1 Kilometer.
- Mempunyai puncak yang tinggi.
Jenis-jenis Awan Cumulus
Berdasarkan pengamatan yang sudah dilakukan oleh para pakar, awan ini ada 3 jenis yang sedikit berbeda. 3 jenis awan ini tersebut yaitu:
- Cumulus Congestus
- Cumulus Humilis
- Cumulus Mediocris
Itulah jenis-jenis awan cumulus yang berdasarkan dengan pengamatan yang sudah dilakukan oleh para pakar. Dengan artikel ini, semoga banyak orang yang bertambah pengetahuannya tentang macam-macam awan.