Saat ini penggunaan kendaraan mobil semakin meningkat. Banyak tempat yang memperjual-belikan mobil di berbagai tempat. Bahkan banyak mobil dijual melalui online.
Namun, masih banyak orang yang beranggapan bahwa mengemudi mobil sulit untuk dilakukan. Padahal jika kita tahu menyetir mobil itu pada dasarnya mudah dan sederhana untuk dilakukan.
Bagi anda yang ingin belajar mengemudi mobil manual, berikut beberapa cara dan tips yang akan memudahkan anda untuk segera bisa mengemudi mobil:
Kenali dan Pahami Elemen Mobil
Yang pertama yang harus kita ketahui untuk dapat mengemudi mobil adalah mengetahui dan menghafal setiap elemen mobil yang akan kita gunakan nantinya. Elemen tersebut seperti posisi injakan rem, kopling dan juga gas. Kita tidak boleh salah menginjak karena dapat membahayakan dan membuat mobil menjadi hilang kendali.
Kemudian ketahui juga elemen lain seperti lampu sign, bel dan lain sebagainya. Selanjutnya kita belajar menguasai setiap elemen tersebut dan juga cara mengganti dan mengoper gigi. Kamu juga perlu mengerti tentang arti dan maksud indikator yang ada di dasboard mobil.
Latihan Tempat yang Sesuai
Bagi anda yang baru pertama kali belajar mengemudi mobil, pilihlah tempat latihan seperti lapangan yang cukup luas untuk belajar mobil. Dengan tempat yang luas dan sepi, anda akan dapat berkonsentrasi penuh dan tidak kuatir akan menabrak atau terjadi kecelakaan.
Saat Terjun Pertama Kali Jangan di Jalan yang Ramai
Setelah belajar di tempat luas atau di lapangan, selanjutnya pilihlah jalan yang sepi, baru kemudian kalau anda sudah ahli baru dapat mencoba di jalan biasa atau jalan yang ramai.
Latihan Memarkir Mobil
Latihan ini bermanfaat untuk melatih anda bagaimana caranya mengemudikan mobil untuk berjalan mundur dan menempatkan mobil di tempat terbatas. Yang terpenting di sini, anda akan tahu seberapa besar ukuran yang bisa anda pakai dan lewati.
Itulah beberapa tips cara mengemudikan mobil, dan satu hal lain yang terpenting adalah selalu biasakan menggunakan kaca spion mobil anda untuk melihat dan memantau kondisi yang ada di sekitar anda.