Sapi dengan wujud tubuh yang sangat besar, sapi limosin. Sapi limosin ini dagingnya sangat disukai oleh banyak orang, namun harga dagingnya juga sangat mahal. Sapi limosin mempunyai harga lebih tinggi dibanding sapi lokal yang ada di Indonesia.
Sapi pedaging ini mempunyai ciri-ciri khusus dengan bulu berwarna coklat. Sapi limosin ini awalnya ditemukan dan dikembang biakkan di Perancis, kemudian diekspor ke seluruh dunia karena ukurannya yang sangat besar dan mampu menghasilkan daging lebih banyak.
Sapi limosin mempunyai ciri khas tersendiri yang membedakannya dari sapi lainnya.
- Tinggi sapi limosin sanggup mencapai 1,5 meter
- Bulu sangat tebal dan menutupi seluruh tubuh karena hidup di daerah sub tropis
- Warna sapi biasanya kuning atau merah keemasan
- Tanduk sapi limosin biasanya berwarna lebih cerah dari pada warna bulu.
- Bobot sapi limosin betina mampu mencapai 575 kg
- Sedangkan untuk sapi jantan bisa dua kali dari sapi betina dengan 1100 kg
Sapi limosin ini mempunyai beberapa kelebihan jika dibandingkan dengan sapi lokal dari Indonesia. Sapi limosin mampu tumbuh lebih cepat dari pada sapi lokal, jadi sapi limosin akan mempunyai ukuran tubuh lebih besar dan lebih cepat siap panen daripada sapi lokal.
Berat dan ukuran dari sapi limosin juga sudah jelas tampak berbeda sekali dari sapi lokal. Karena dagingnya lebih banyak, tentu saja harga dari sapi limosin jauh lebih mahal daripada sapi Indonesia.
Selain yang tampak dari luar, sapi limosin juga mempunyai kelebihan yang berasal dari dalam sapi tersebut. Daging dari sapi limosin menurut pada koki dan penikmat daging mempunyai kualitas yang jauh lebih bagus daripada sapi lokal. Karena itu daging sapi limosin lebih sering masuk ke dalam dapur restoran daripada sapi lokal.
Ada lagi kelebihan dari sapi ini adalah lebih tahan dari penyakit. Dengan ketahanan tubuh yang tinggi, peternak tidak akan kesulitan untuk merawat sapi limosin. Apakah kamu sudah melihat sapi limosin secara langsung? Biasanya sapi limosin mempunyai wujud panjang seperti mobil limosin.