Jangan Ngaku Anak 90-an Kalau Kamu Nggak Tau Permainan yang Satu Ini

Kalau kita berbicara tentang permainan, kita pasti berpikir tentang playstation, Xbox, Gedget, atau permainan di komputer. Permainan ini sangat berbeda pada jaman 90-an. Anak-anak yang lahir di tahun 90-an memiliki permainan yang nggak kalah seru dengan permainan jaman sekarang. Yuk, kita lihat beberapa permainan yang populer di tahun 90-an dan bernostalgia dengan pemainan ini bagi yang lahir di tahun 90-an. Mungkin saja diantara beberapa permainan ini ada yang sering kamu mainkan.

 

Petak Umpet

harianaceh.co.id
harianaceh.co.id

Permainan ini sangat merakyat karena kita tidak membutuhkan alat apapun untuk dapat memainkannya. Permainan ini sering dimainkan oleh banyak orang meskipun sebenarnya bisa dimainkan oleh dua orang. Karena semakin banyak orang yang ikut dipermainan ini, semakin seru pemainannya.

Cara bermainnya dimulai dari hompimpa untuk menentukan siapa yang akan menjadi penjaganya. Anak yang menjadi penjaga harus mencari teman-temannya yang sedang bersembunyi.

Bola Bekel

youtube.com
youtube.com

Permainan yang satu ini lebih sering dimainkan oleh perempuan. Permainan yang satu ini menggunakan bola karet dan beberapa biji logam. Caranya adalah kita harus melempar keatas bola tersebut dan mengambil biji logam sambil menangkap bola yang dilempar tadi. Mungkin permainan ini terdengar cukup mudah. Namun, permainan ini dimainkan berdasarkan tingkatan. Semakin tinggi tingkatan permainan, maka semakin sulit juga cara bermainnya. Permainan ini membutuhkan kesabaran dan keterampilan dalam menangkap bola.

 Congklak

bimaitumbojo.blogspot.com
bimaitumbojo.blogspot.com

Permainan ini bisa dikatakan salah satu permainan tertua di Indonesia. Permainan ini dinamakan congklak atau disebut juga dakon oleh masyarakat Jawa. Untuk dapat bermain congklak, kita harus menyiapkan papan yang sudah dilubangi dan biji-bijian. Kalau jaman dulu masih banyak penjual yang menjual papan congklak. namun, saat ini sudah sangat susah mendapatkan papan congklak ini.

Cara bermainnya adalah kita harus mengambil biji-bijian yang terdapat disetiap lubang papan congklak. Siapa yang mendapatkan biji paling banyak akan menjadi pemenangnya. Sayangnya, permainan congklak ini hanya dapat dimainkan dengan dua orang saja untuk setiap papan.

Kelereng

..

wikipedia.org
wikipedia.org

Tidak hanya makanan jadul yang sulit kita jumpai saat sekarang, permain jadul juga sudah sulit kita jumpai. Salah satunya adalah gundu. Permainan gundu biasanya dimainkan oleh anak laki-laki. Untuk memainkannya, kita membutuhkan kelereng. Untuk mendapatkan kelereng cukup mudah, kita hanya perlu membeli di toko terdekat. Permainan gundu ini minimal dilakukan oleh dua orang. Cara bermainnya cukup mudah. Awalnya, kita harus berdiri sejajar dengan garis di tanah yang sudah dibuat sebelumnya. Selanjutnya, semua pemain harus melempar kelerengnya menuju lubang yang sudah dibuat sebelumnya.

Kelereng yang paling dekat dengan lubang bisa bermain duluan. Pemain yang mendapat giliran pertama harus memasukkan kelerengnya ke lubang. Jika kelerengnya bisa masuk ke dalam lubang, pemain tersebut berhak membidik kelereng lawan. Jika bidikannya mengenai kelereng lawan, maka pemain tersebut akan menang.

Tapak Gunung

cutisyana.wordpress.com
cutisyana.wordpress.com

Permainan yang satu ini sangat hits di tahun 90-an. Cara bermainnya cukup mudah dan semua orang pasti bisa melakukannya. Permainan ini hanya membutuhkan kekuatan kaki dan yang terpenting adalah keseimbangan. Caranya adalah kita harus melemparkan batu ke kotak-kotak yang ditulis di tanah. Batu tersebut tidak boleh mengenai garis dan lemparannya harus tepat di gambar kotak yang sudah ditentukan. Jika batu mengenai garis atau melemparnya tidak di gambar kotak yang ditentukan, maka kita akan kehilangan giliran bermain.

Jika kita sudah melempar dengan tepat, maka langkah selanjutnya adalah kita harus menampaki setiap kotak yang digambar di tanah dan mengambil batu yang sudah dilempar tadi. Namun, untuk menampaki setiap kotak tersebut, kita harus mengangkat salah satu kaki kita sambil melompat-lompat dan tidak boleh mengenai garis yang ada. Jika kita kehilangan keseimbangan dan menyentuh garis, maka kita juga akan kehilangan permainan.