The King of Cheese, Rahasia Dibalik Keju Roquefort, Keju Biru Terbaik di Dunia

Dalam artikel sebelumnya pernah disinggung mengenai keju Roquefort, keju asli Perancis yang berasal dari susu domba. Dalam artikel tersebut hanya dibahas sekilas bahwa keju ini di buat dalam sebuah gua di kampung Roquefort-sur-Soulzon.

Nah, dalam artikel ini akan dikupas lebih mendalam mengenai keju Roquefort. Mulai dari apa itu keju Roquefort, bagaimana pembuatannya hingga beberapa fakta unik yang berhubungan dengan keju ini.

Blue Cheese

en.wikipedia.org

Sebelum membahas lebih jauh mengenai keju Roquefort, mari bahas termasuk dalam penggolongan mana keju Roquefort ini. Keju Roquefort termasuk sebagai keju susu domba dengan tekstur semi-hard.

Keju ini juga masuk dalam kelompok blue cheese atau keju biru. Blue cheese adalah istilah pengelompokan umum yang mewakili berbagai keju dengan corak titik – titik berwarna seperti biru.

Warna gelap biru atau hijau di dalam keju biru ini adalah kapang (mold) yang umumnya merupakan kapang jenis Penicillium. Kapang inilah yang akan membuat keju biru memiliki citarasa khusus.

 

The King of Cheese

amusingplanet.com

Buat kamu yang menyukai keju, jangan buru – buru mengira bahwa kamu juga akan mudah menyukai keju Roquefort. Aroma keju ini sangat tajam (pungent odor) dengan rasa yang tajam pula (tangy taste).

Roquefort memang bukan keju yang pas dirasa lidah kebayakan orang, namun bagi para penikmat keju, Roquefort telah dianggap sebagai the king of cheese. Tentu saja karena keju ini memang keju kualitas tinggi yang sangat populer di dunia.

Keju ini dibuat dalam bentuk lingkaran besar, dengan ketebalan 10 cm dan berat sekitar 2,5 kilogram. Diameter lingkarannya bisa kamu lihat pada gambar di atas, sedikit lebih besar dari kelapa manusia.

 

Pembuatan Roquefort

amusingplanet.com

Banyak rumor dan cerita berkembang mengenai muasal dan awal adanya keju Roquefort. Namun, hal yang pasti adalah bahwa keju ini dibuat dengan cara tradisional turun temurun sejak zaman dahulu.

Keju ini bahkan hanya diproduksi oleh tujuh perusahaan pembuat keju tersertifikasi di Perancis. Salah satunya adalah perusahaan pembuat keju bernama Société yang telah menjadi suplier tetap dari 70% pasar keju Roquefort dunia.

Société bahkan membuka fasilitas pembuatan keju Roquefort mereka untuk turis yang ingin berkunjung. Tentu saja masuk ke dalam gua – gua di pegunungan dengan penerangan minim untuk menjaga kondisi proses pembuatan keju.

 

Penicillium roqueforti

amusingplanet.com

Pembuatan keju Roquefort memang membutuhkan tingkat kelembaban udara hingga mencapai 90%. Tentu saja keadaaan semacam ini bisa dicapai dengan gua – gua yang lembab dan gelap.

Lalu darimanakah kapang biru muncul? Kapang biru yang ada di dalam keju Roquefort tidaklah muncul dengan sendirinya. Namun, sengaja ditambahkan pada pada saat pembuatan keju Roquefort.

Kapang atau jamur ini sebenarnya memang lazim tumbuh pada tanah – tanah gua. Jadi, ada pembuat keju yang sengaja menambahkan kapang pada keju dan ada juga yang membiarkan keju ditumbuhi kapan secara alami.

Penicillium roqueforti sendiri adalah kapang yang memiliki lebih dari 700 varietas berbeda dengan citarasa keju yang berbeda. Lazimnya, keju Roquefort didiamkan di dalam gua selama enam hingga delapan minggu sebelum akhirnya dipanen.

 

Orang Perancis Awet Muda

amusingplanet.com

Mungkin kamu pernah mempertanyakan mengapa orang Perancis selalu terlihat awet muda. Nah, para ilmuwan menyatakan bahwa keju Perancis dengan kapang biru memiliki kemampuan anti inflamasi.

Para peneliti ini menggunakan sampel keju biru dari kota Toulouse. Blue cheesee dengan waktu pembuatan yang lama dan berumur tua mempunyai efek positif terbaik pada pencernaan dan kulit manusia.