Meningkatkan Konsentrasi

Pada siang yang terik. Saat Anda berada di sekolah dengan setumpuk tugas. Saat Anda berada ruang kerja menghadapi setumpuk berkas. Saat itu mungkin Anda merasa tugas dan pekerjaan tak kunjung selesai. Bahkan, Anda tidak hirau pada pertanyaan yang diajukan teman atau rekan kerja. Hal ini terjadi karena Anda kehilangan fokus akibat tubuh yang lelah beraktivitas.

Untuk menanganinya, berikut adalah beberapa cara yang dapat Anda lakukan untuk meningkatkan daya konsentrasi.

1. Olahraga Ringan

jogging selama 15 menit mampu meningkatkan dan mengaktifkan fungsi otak yang berhubungan dengan konsentrasi sehingga akan menajamkan fokus dan membuatmu lebih mudah berkonsentrasi.

2. Minum Air Putih

Jangan tunggu haus untuk meneguk segelas air. Jumlah ideal konsumsi air putih per hari adalah 2 liter. Saat Anda merasa konsentrasi terganggu dan kesulitan untuk fokus tandanya Anda perlu segera minum air putih.

3. Cukup Tidur

Waktu tidur ideal untuk orang dewasa adalah 8 jam tiap malamnya. Jaringan dalam organ tubuh akan mengalami kesulitan untuk melakukan koordinasi jika Anda tidak mendapatkan waktu tidur yang cukup. Hal ini membuat Anda sulit untuk berkonsentrasi.

4. Sejenak Fokus Pada Satu Titik

Cara terakhir, coba pusatkan semua perhatian pada satu titik fokus. Misalnya lambaian dedaunan hijau, awan yang berarak di langit, atau jari-jemari tangan. Hal ini akan menghilangkan gangguan atau distraksi yang secara tidak sadar ada di sekeliling Anda sehinda Anda dapat menjadi lebih berkonsentrasi.

Demikian cara meningkatkan konsentrasi versi cara.media. Semoga informasi ini bermanfaat.