KURIKULUM ADALAH – Hai sobat satujam! Pada kesempatan kali ini kita akan membahas mengenai pengertian kurikulum, manfaat serta tujuan dibentuknya atau dibuatnya kurikulum. Sebelum kita melanjutkan pembahasan ini, tahukah anda apa itu kurikulum?
Nah, untuk anda yang belum tahu ataupun masih bingung dalam memahami pengertian kurikulum, anda bisa pelajari di sini dengan membaca artikel ini sampai tuntas. Mari kita ulas pembahasan tentang pengertian kurikulum beserta tujuannya.
Maksud dari kurikulum dalam suatu bidang pendidikan adalah bahan pembelajaran yang mana sudah ditentukan secara pasti. Yaitu dimulai dari awal pembelajaran sampai akhir pembelajaran yang sudah direncanakan dan disepakati.
Pengertian Kurikulum
Jika ditinjau dari asal kurikulum, kurikulum berasal dari bahasa Yunani yang mana bahasa tersebut digunakan dalam bidang olahraga, yaitu kata curere yang mempunyai makna jarak tempuh lari. Kenapa bisa bersangkutan dengan olah raga lari, karena dalam bidang olahraga berlari pastinya akan menempuh jarak yang akan dilalui.
Jarak yang akan dilalui dalam lari yaitu dari start sampai finish. Jarak antara start menuju finish tersebut yang disebut dengan curure. Itulah dasar pengertian kurikulum yang jika diterapkan dalam bidang olahraga.
Dalam pengertiannya yang khusus, kurikulum adalah susunan suatu mata pelajaran serta program pendidikan yang dirancang dan sudah disepakati oleh suatu lembaga pendidikan yang berisi rancangan pelajaran. Yang mana akan diajarkan kepada para peserta ataupun murid yang mengikuti pendidikan dalam lembaga tersebut.
Tujuan Dibuatnya Kurikulum
Sebagaimana yang telah diterangkan diatas bahwa kurikulum adalah suatu rancangan mata pembelajaran yang akan diajarkan kepada peserta ataupun murid yang mengikuti pembelajaran. Nah, sebenarnya apa sih tujuan dibuatnya atau dibentuknya kurikulum dalam suatu lembaga?
Nah, kita harus mengetahui apa tujuan dari dibuatnya kurikulum dalam suatu lembaga agar kita tidak salah paham dan meremehkan adanya kurikulum. Tujuan kurikulum dibuat adalah supaya orang-orang atau masyarakat Indonesia lebih terarah dan bisa mempersiapkan diri mereka untuk memiliki kemampuan jiwa pribadi dan menjadi warga yang beriman, kreatif, produktif, inovatif.
Dan juga mampu untuk berkontribusi dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, bernegara dan menjalani peradaban dunia. Nah, itulah tujuan yang diharapkan dari dibuatnya kurikulum. Sekiranya pembahasan mengenai pengertian kurikulum serta tujuan dari kurikulum.
Semoga dengan ulasan-ulasan di atas bisa menambah pengetahuan untuk kita dan juga bisa bermanfaat untuk kita bersama, wassalam.