7 Lagu Indonesia Paling Sedih Sepanjang Masa

LAGU PALING SEDIH – Manusia tidak ada yang sempurna, pasti pernah merasa sedih dan luka. Semua itu bisa terjadi pada siapa saja tanpa mengenal usia. Terlebih lagi pada anak muda yang sedang dalam masa mencari jati diri dan belahan hati. Sehingga banyak sekali lagu-lagu yang mengambil tema seperti itu.

Namun tidak semua lagu bisa jadi lagu yang amat sendu. Hanya beberapa lagu saja yang dinobatkan sebagai lagu paling sedih sepanjang masa. Khusus untuk lagu-lagu Indonesia, berikut adalah lagu-lagu paling sedih sepanjang masa tersebut.

ST 12 – Saat Terakhir

cd-cover-st12_pangeran-cinta
patrol28.blogspot.com

Dalam lagu yang dibawakan oleh ST 12 ini memuat lirik dan melodi yang sangat sendu. Lagu ini bercerita tentang seseorang yang kehilangan kekasihnya yang sudah tiada.

Kenangan yang lalu membuatnya ingat satu hal, bahwa mencintai seseorang seperti dia hanya butuh waktu satu jam saja, namun melupakannya akan butuh waktu yang cukup lama. Begitulah cinta yang sudah terlanjur dalam pada seseorang, tidak bisa diungkapkan, dijelaskan dan juga dilupakan.

Dewa – Pupus

Formasi_Dewa_19_Dengan_Once_Tanpa_Erwin (id.wikipedia.org)
id.wikipedia.org

Dewa memang terkenal dengan kehebatannya membuat lagu. Bukan hanya dari segi musikalitas namun juga lirik yang begitu dalam. Lihat saja pada lagu pupus ini. Isinya tentang kisah patah hati seorang yang mengagumi pujaan hatinya sejak lama.

Namun yang dia terima justru kenyataan pahit karena cintanya hanya bertepuk sebelah tangan. Namun karena keyakinanya yang kuat, dia berharap semoga waktu akan mengubah piikiran dan hatinya, setidaknya untuk melihat kesugguhan hatinya.

Nano – Sebatas Mimpi

NANO (indonesiaindonesia.com)
indonesiaindonesia.com

Mencintai seseorang bisa di lakukan oleh semua orang, namun memiliki orang yang dicintainya mungkin tidak semua orang bisa. Seperti seseorang yang sangat dekat hampir setiap waktu dihabiskan bersama namun hanya dianggap sebagai teman saja. Lagu bernada sedih dan bertemakan friendzone ini dibawakan oleh Nano dengan sangat baik.

Rumor – Butiran Debu

RUMOR (memandaisikit.blogspot.com)
memandaisikit.blogspot.com

Lirik dan lagu patah hati juga diusung pada lagu butiran debu milik Rumor ini. Kisah cinta yang harus berpisah membuatnya menjadi hilang arah, tersesat, bahkan seolah-olah tak tahu harus pulang kemana.

Sebab tempat hatinya pulang sudah tidak ada lagi. Kenangan saat masih bersama juga tak mampu mengubah apa pun. Semua tak berarti lagi, bagaikan sebuah butiran debu.

Sheila On 7 – Berhenti Berharap

koleksiaji.blogspot.com
koleksiaji.blogspot.com

Sheila On 7 dikenal sangat mahir membuat lirik lagu patah hati yang amat dalam. Seperti salah satunya ada di lagu yang satu ini. Bukan hanya terdengar sedih, tapi kita seolah bisa merasakan sakitnya di dalam hati.

Lagu ini merupakan jawaban seseorang yang patah hati pada seorang kekasih yang sudah meninggalkannya, dia hanya bisa berhenti untuk berharap, itu saja.

Terry – Harusnya Kau Memilih Aku

2400x2400sr (itunes.apple.com)
itunes.apple.com

Setelah Terry membawakan lagu ini, dia langsung mendapat julukan penyanyi spesialis lagu galau. Bagaimana tidak, dalam lagu ini dia menyampaikan rasa sakit hati yang sangat dalam pada pujaan hatinya.

Dia kecewa karena sang pujaan hatinya justru memilih orang lain yang tidak sayang padanya. Padahal jika ditanya siapa yang pantas mencintai dan dicintai pujaan hatinya adalah dia.

Drive – Melepasmu

maxresdefaults (www.youtube.com)
www.youtube.com

Lagu paling sedih tidak lengkap jika tidak menyertakan lagu yang satu ini. Dalamlagu yang bertema perpisahan yang berat ini Drive ingin menyampaikan beberapa pesan. Pesan terdsebut intinya adalah kerelaan untuk melepaskan orang yang dicintainya.

Bukan karena tidak cinta, justru karena sangat cintanya, maka dia harus melepaskannya. Meski sangat berat dan harus dengan rasa terpaksa, karena cinta adalah kerelaan.