Kenikmatan Makanan Khas Temanggung yang Layak Kamu Coba

Berkunjung di suatu tempat tanpa merasakan makanan di tempat tersebut rasanya sangat sayang sekali. Begitu juga jika kamu berkunjung ke Temanggung, Jawa Tengah tanpa merasakan makanan yang ada di Temanggung sangat disayangkan.

Meskipun Temanggung termasuk kabupaten kecil, namun makanan khas Temanggung sangat enak-enak. Dijamin rasanya akan tergiang-giang di benak kamu dan kamu ingin kembali merasakannya lagi setelah tahu begitu nikmatnya makanan yang ada di Temanggung.

Penasaran dengan makanannya? Berikut daftarnya.

Bakso Uleg Pak Di

cahyanathea.wordpress.com

Jangan pernah berfikir bahwa bakso ini di uleg seperti membuat rujak. Bukan baksonya yang diulek, tapi cabe rawitnya yang diulek. Memang sangat berbeda dengan bakso pada umumnya.

Jika bakso pada umumnya diberi sambal agar rasanya pedas, bakso uleg ini diberi cabai rawit yang langsung diuleg di mangkoknya sebelum ditambah bakso dan kuahnya. Bisa terbayangkan bagaimana rasanya? Tentu saja rasanya pedas, tapi nikmat.

Apalagi ditambah dengan siomay dan untuk mengenyangkan ditambah lagi irisan ketupat. Eam, rasanya pasti maknyus. Untuk kamu yang ingin merasakan bakso uleg ini, kamu bisa datang di Jalan Jendral Sudirman No. 48 A.

Disana ada tempat makan yang menyediakan bakso uleg. Nama tempat makan tersebut adalah bakso uleg Pak Di.

Nasi Godog Pak Mul

www.bluefame.com

Jika kamu orang Jawa Timur atau Jawa Tengah, pasti kamu tahu arti dari godog. Ya. Jika diartikan dalam Bahasa Indonesia, godog artinya rebus. Jadi, jika namanya nasi godog, kalau diartikan dalam Bahasa Indonesia artinya nasi rebus.

Waduh, pasti jadi bubur dong nasinya? Tenang, nasi godog ini bukan berarti jadi bubur kok. Nasi godog ini dimasak di atas arang dengan campuran bakmi, telur, dan daging ayam.

Kuahnya ditambah bumbu dapur, seperti bawang putih, tomat, daun bawang, seledri, kecap, dan yang bikin gurih adalah kaldu ayam kampungnya. Eemm, sudah terbayangkan bagaimana nikmatnya makanan khas Temanggung ini?

Itu masih belum seberapa. Karena nasi godog ini juga bisa dikasih tambahan potongan leher kepala ayam dan tempela ati. Bagi yang menyukai leher ayam atau rempela ati, pasti nafsu makannya langsung meningkat.

Kalau kamu sudah penasaran dengan rasanya, langsung saja datang di depan BNI 46, Temanggung, lokasinya persis di samping Apotek Krisna.

Sebenarnya ada juga tempat lain yang menyediakan menu nasi godong ini dengan rasa yang top markotop, yaitu di depan Balai Desa Legoksari dan Nasi Godog Pak Irun di desa Bumen Balerejo Temanggung.

Pecel Kenci

www.youtube.com

Namanya berbeda dengan pecel pada umumnya. Tentu racikannya juga berbeda dengan pecel pada umumnya. Ya, namanya pecel kenci. Kenci merupakan nama sayuran sejenis seledri yang tumbuhnya biasanya di tempat yang tergenang air.

Sayuran ini sangat mudah di temukan di Temanggung. Maka tidak heran jika makanan di Temanggung banyak yang ditambahkan sayuran yang satu ini. Salah satunya adalah pecel dan menjadi namanya juga, yaitu pecel kenci.

Sebelum ditambahkan di pecel, kenci direbus terlebih dahulu, setelah itu diperas. Sekilas, kenci ini mirip dengan bayam. Nah, bagi kamu penasaran dengan rasanya dan ingin mencobanya, kamu bisa datang di Kolam Pikatan Indah, Jalan Pemandian, Temanggung.

Di sepanjang Kolam Pikatan Indah banyak ditemukan warung makan yang menyediakan pecel kenci ini. Sangat cocok kan lokasinya. Setelah berenang, langsung bisa menikmati pecel kenci ini.