Kembang tahu dihasilkan dari proses perebusan kedelai, yaitu diambil dari endapan yang terkumpul di permukaan air perebusan kedelai tersebut. Dalam bahasa Inggris dikenal sebagai tofu skin. Makanan ini biasanya dijual dalam bentuk kering. Pemanfaatannya yaitu untuk campuran sup tertentu, seperti timlo, atau makanan tumisan seperti cap cay. Berikut adalah cara membuat kembang tahu, untuk 16 porsi.
Bahan
1. Bahan Utama
- 500 gr kedelai, direndam 4 jam, dibilas bersih
- 1.600 ml air panas
- 4 sdt sekau (20 gram), dilarutkan bersama 200 ml air mendidih
2. Bahan Sirup
- 400 gr gula merah
- 100 gr gula pasir
- 4 lbr daun pandan
- 2 l air
- 300 gr jahe, dimemarkan
Cara Pembuatan
- Usai direndam, buang kulit kacang kedelai. Hasil setelah bersih 1.150 gram.
- Blender kedelai dan air lalu saring. Ampasnya diblender dengan air hasil penyaringan tadi.
- Bila sudah lembut, saring kembali. Blender kembali ampasnya dengan air hasil penyaringan. Lakukan 1 kali lagi. Terakhir, saring dengan kain bersih. Buang ampasnya. Ampas yang dibuang 400 gr.
- Rebus air kedelai sampai mendidih. Jangan diaduk. Angkat. Aduk sebentar hingga uapnya hilang.
- Rebus kembali hingga mendidih. Aduk hingga uap hilang.
- Tuangkan air kedelai ke dalam panci berisi larutan sekau. Tutup panci dan biarkan 30 menit.
- Didihkan bahan sirup. Saring lalu dinginkan. Sendokkan kembang tahu ke mangkuk lalu sajikan dengan kuah.
Selamat mencoba. Semoga bermanfaat.