Mau Jadi Menarik Itu Nggak Melulu Harus Jadi Kurus dan Melakukan Program Diet Kok

Entah darimana asalnya, mindset banyak orang tentang penampilan yang menarik itu dilihat dari fisik seseorang yang ramping dan proporsional. Sehingga tak banyak wanita dari usia muda hingga tua bahkan pria-pria lajang dan beristri yang sangat memperhatikan bentuk tubuhnya.

Mulai dari pagi hari hingga kembali pagi, diet ketat dan olahraga yang berlebihan dilakukan. Karena mereka takut tak akan ada orang yang meliriknya lagi jika penampilan fisiknya sudah tak proporsional sehingga dinilai tak menarik. Sedangkan, program diet yang mereka lakukan itu ternyata justru membahayakan diri dan tak baik untuk kesehatan.

Jadi, bukannya berbadan langsing dan indah dengan tubuh yang sehat, kamu-kamu yang salah melakukan diet malah rentan untuk terkena penyakit. Berdiet itu nggak salah kok, tapi pastikan kamu melakukannya dengan baik dan sesuai ketentuan atau anjuran ahlinya. Jadi, jangan asal coba-coba saja.

Dan jika kamu mau, mindset yang berkembang luas di masyarakat tentang penampilan menarik harus kurus itu bisa kamu rubah kok. Sehingga, tanpa adanya diet yang ketat dan mengekang diri untuk mengonsumsi makanan yang enak, kamu pun bisa terlihat menarik.

Karena, seharusnya, seseorang yang menarik itu bukan dilihat dari penampilan fisik, melainkan dari kepribadiannya. Setuju kan?.

 

Pengalaman yang Kamu Miliki Justru Lebih Banyak

www.royalbuckinghaminstitution.com
www.royalbuckinghaminstitution.com

Pernah coba-coba melakukan diet justru akan memperkaya pengetahuan dan pengalamanmu mengenai bidang itu. Percaya atau tidak, kamu akan menjelaskan secara detail mengenai berbagai macam jenis diet berdasarkan apa yang telah kamu lakukan sebelumnya. Namun, sekarang hidupmu sudah nggak terbebani lagi dengan aturan ketat diet itu.

Membebaskan diri untuk melakukan berbagai macam hal, mencicipi segala macam makanan yang tak pernah bisa dilakukan selama diet akan membuatmu lebih bahagia. Pesta ulang tahun teman, acara keluarga hingga datang ke pernikahan pun tak akan menjadikanmu pusing tujuh keliling. Sekarang semua bebas dan membuat dirimu lebih “merdeka”.

Tak Akan Lagi Membanding-bandingkan Dirimu dengan Orang Lain

teachlovenothate.org
teachlovenothate.org

Keinginanmu untuk menjadi kurus bisa jadi karena terobsesi dengan bentuk tubuh teman atau model papan atas yang jadi idolamu. Tapi saat kamu memutuskan untuk berhenti diet, obsesi itu akan hilang dan lenyap, sehingga tekanan untuk memiliki bentuk tubuh seperti orang lain pun tak akan datang lagi.

Mulai sekarang, berpikirlah untuk melihat kecantikan orang lain dari hatinya, bukan karena fisiknya. Jadi, mau gendut, mau kurus, mau tinggi, mau pendek nggak akan jadi acuan untuk terlihat menarik. Karena dari sifatnya lah kamu bisa menjadi tertarik dan menilai apakah dia cantik atau tidak.

Persepsimu Pun Akan Berubah Seiring Berjalannya Waktu

www.mostinside.com
www.mostinside.com

Tubuhmu yang apa adanya pasti memiliki kelebihan tersendiri kok. Tanpa perlu menjadi kurus, bentuk tubuhmu sudah pasti akan membuatmu bangga, sehingga wacana untuk melakukan diet ekstrim tak akan pernah terbesit sama sekali dalam hidupmu. Semakin kamu mencintai dirimu, maka semakin kamu menjadi lebih lepas dalam meraih kebahagiaan.

Dan salah satu kebahagiaan itu bisa kamu dapat dari makanan. Mulai sekarang, kamu akan berkata bahwa “food is everything“.

Mau Pakai Baju yang Mana Saja Tetap Oke

lneve.com
lneve.com

Kalau sudah melupakan yang namanya ukuran tubuh, memilih pakaian pun akan lebih mudah. Nggak ada istilah malu dan khawatir akan dinilai jelek oleh orang lain. Kan yang menarik bukan fisik, tapi hati. So, mau pakai baju mana aja nggak masalah dan tetap oke.

Pasanganmu Juga Ikut Bersyukur

www.cumicumi.com
www.cumicumi.com

Kembalinya kepercayaan dirimu terhadap bentuk tubuh bukan hanya disyukuri oleh dirimu seorang lho. Teman hidup yang selalu setia mendampingimu pun akan sangat bersyukur. Karena dirinya bisa menikmati hidup yang sebenarnya berdua denganmu. Tanpa takut khawatir dan diet menjadi gagal.