Tips Mengetahui Arah Kiblat Dengan Menggunakan Kompas

Penulis akan menjelaskan mengenai cara menentukan arah kiblat sholat, penunjuk arah kiblat, pada intinya yaitu bagaimana cara menentukan arah kiblat dengan menggunakan kompas sebagai alat penunjuk arah kiblat.

Penjelasan ini akan sangat berguna saat kita berada di alam terbuka, di gunung, di hutan, di tengah laut, dan lain sebagainya yang masih berhubungan dengan kegiatan alam terbuka.

Dalam menentukan arah kiblat kita bisa menggunakan berbagai macam jenis kompas, seperti kompas bidik, kompas orienteering serta kompas jenis lainya.

Sebenarnya dalam menentukan arah kiblat sendiri, menurut hukum syariat Islam tidak harus tepat mengarah ke Ka’bah di kota Mekkah. Seperti terdapat dalam Al Quran Surat Al Baqarah ayat 144, yang memerintahkan untuk shalat ke arah kiblat. ”Kata-kata ’ke arah’ ditafsirkan sebagai usaha maksimal kaum muslimin mengarahkan shalat ke Ka’bah di Mekkah”.

abdisuhamdi.wordpress.com
abdisuhamdi.wordpress.com

Namun dalam penjelasan kali ini, penulis hanya ingin menyampaikan perkiraan arah kiblat (Ka’bah) sebagai panduan Sholat untuk kaum muslimin yang berada di Indonesia bagian Barat termasuk Malaysia.

Secara umum arah kiblat (Ka’bah) terletak pada sudut 295o atau persisnya 294o 42’ 17,01”.

Demikianlah perkiraan arah kiblat pada umumnya untuk wilayah Indonesia bagian barat, Singapura dan Malaysia serta daerah yang memiliki garis lintang yang sama atau berdekatan.

Demikian penjelasan singkat ini mudah-mudahan dapat bermanfaat dan membantu menyelesaikan masalah anda.


Posted

in

by