Mengobati Jantung Koroner

Penyakit jantung diklaim sebagai pembunuh nomor satu di dunia. Ada berbagai jenis penyakit jantung. Pada kesempatan ini akan diulas tentang penyakit jantung koroner.

Penyakit jantung koroner adalah penyempitan pembuluh darah kecil yang memasok darah dan oksigen ke jantung. Hal ini disebabkan oleh pembentukan plak di dinding arteri. Gejalanya ditandai dengan nyeri dada (angina), napas terengah-engah, keletihan setelah kegiatan fisik, dan jantung terasa seperti diremas.

Selain dengan cara penanganan medis, penyakit jantung dapat diobati sembuhkan dengan cara alami tanpa perlu mengeluarkan banyak uang. Syaratnya sabar dan telaten mengikuti. Berikut adalah cara-cara yang dapat Anda ikuti untuk mengobati penyakit jantung.

Cara Mengobati Penyakit Jantung Secara Alami

Olahraga

Berjalan 30 menit setiap hari dapat menurunkan resiko penyakit jantung 30 %. Olahraga teratur akan mengurangi lemak di perut yang menutupi organ-organ penting.

Konsumsi Kacang-Kacangan

Makan kacang-kacangan 250 g setiap hari akan meningkatkan kadar kolesterol baik dan dapat menurunkan radang. Kacang dapat menyehatkan jantung karena memiliki asam lemak omega 3 serta tinggi protein dan serat.

Konsumsi Saos Tomat

Saos tomat penuh dengan kalium yang bisa menurunkan tekanan darah pilihlah saos biasa yang sehat. Usahakan makan 10 sdm saos tomat dalam seminggu.

Strawbery

Buah strobery mengandung anti peradangan yang dapat menurunkan resiko serangan penyakit jantung dan kangker dapat memperbaiki vaskuler.

Sukun

Daun sukun ini mengandung flavonoid dan sitosterol yang berkhasiat untuk jantung dan pembuluh darah yang mampu menurunkan kolesterol dan mampu menghambat akumulasi pada dinding pembuluh darah aorta. Caranya, ambil 1 lembar daun sukun tua yang baru dipetik dari pohon. Rebus daun sukun dengan 5 gelas air hingga air berkurang tinggal setengahnya. Tambah lagi dengan 5 gelas air rebus dan tunggu hingga berkurang setengahnya lagi. Selanjutnya saring dan minum airnya. Lakukan hal ini selama satu minggu.

Kunyit

Kunyit berkhasiat melarutkan kadar kolesterol dalam darah yang menyumbat pembuluh darah. Caranya, parut 4 ruas jari kunyit lalu seduh parutan kunyit tadi dengan air panas ½ gelas selama 15 menit. Saring air rebusan tersebut dan minum sarinya. Anda dapat menambahkannya dengan gula jawa atau madu secukupnya.

Ubi Jalar

Ubi jalar mengandung zat fitonutrien yang mampu memperlancar sel-sel tubuh yang rusak dan melancarkan peredaran darah, menekan gula darah agar tetap normal dan efektif menjauhkan penyakit jantung

Semoga informasi ini bermanfaat.