Sejarah Olahraga Memanah

Memanah merupakan salah satu olahraga yang menggunakan busur dan anak panah sebagai alatnya. Memanah juga merupakan salah satu olahraga yang disunnahkan dalam agama Islam. Oleh karena itu bagi kaum muslimin yang belajar memanah secara tidak langsung juga menghidupkan Sunnah Rasulullah Muhammad SAW.

Seperti halnya cabang olahraga lainnya, memanah juga mempunyai sejarahnya tersendiri. Banyak bukti yang menunjukkan bahwa memanah telah ada sejak kurang lebih 5000 tahun yang lalu.

Awalnya memanah merupakan suatu keahlian yang digunakan untuk berburu binatang. Namun seiring berkembangnya zaman, memanah kemudian dimasukkan ke dalam salah satu strategi dalam suatu peperangan dan sekarang memanah menjadi salah satu olahraga ketepatan yang juga dilombakan di Olimpiade.

www.suara21.com
www.suara21.com

Sedangkan busur yang digunakan untuk memanah ditemukan pada zaman Paleolitik atau di awal masa Mesolitik. Pada waktu itu panah terbuat dari kayu pohon pinus. Busur yang paling tua berasal dari Yunani kuno dimana diciptakan pada tahun 2800 sebelum masehi.

Busur tersebut telah hadir di Yunani ketika masa predinastik, yaitu masa sebelum adanya kerajaan. Sedangkan di Levant, ditemukan salah satu artefak yang diperkirakan merupakan  gagang panah. Setelah diteliti, artefak tersebut ternyata berasal dari budaya Natufian.

Sedangkan di kawasan Asia memanah mempunyai perkembangan yang sangat pesat. Istilah memanah dalam Bahasa sansakerta adalah dhanurveda, dimana pada saat ini merupakan istilah untuk seni bela diri. Di Asia timur, tepatnya di Korea terdapat satu kerajaan yang terkenal dengan pasukan pemanahnya yang sangat ahli.

Itulah sedikit sejarah tentang memanah. Semoga bermanfaat.