Daftar 100 Orang Terkaya di Dunia Versi Forbes Tahun 2016
Pada tahun 2016, majalah Forbes menemukan ada 1.810 milyarder yang tersebar di 67 negara. Kalau kekayaan mereka ditotalkan akan mencapai $6,48 trilyun. Rata-rata kekayaan mereka $3,6 trilyun.
Kalau dibandingkan dengan tahun sebelumnya, terjadi penurunan kekayaan. Pada tahun 2015 ada 1.826 milyarder dengan total kekayaan $7,05 trilyun dan rata-rata kekayaan $3,9 trilyun.
Perubahan kekayaan ini terjadi karena goncangan di pasar saham, jatuhnya harga minyak, dan menguatnya dollar AS.
Dibanding 2015, hanya 2 orang di posisi 20 teratas yang mempertahankan rankingnya. Bill Gates tetap menjadi orang terkaya di dunia dengan kekayaan bersih $75 milyar, walau turun dari $79,2 milyar tahun lalu.
Bill Gates sudah berada di peringkat pertama selama 3 tahun berturut-turut dan sudah menduduki posisi puncak 17 kali dalam 22 tahun terakhir.
Selama 30 tahun Forbes mencatat kekayaan global, hanya ada 5 orang yang pernah mendapat gelar orang terkaya di dunia. Tiga di antaranya masih berada di peringkat 4 terkaya di dunia, yakni Warren Buffett dan Carlos Slim.
Dua orang sisanya adalah Yoshiaki Tsutsumi, pengusaha properti asal Jepang, dan Sam Walton, pendiri Wal-Mart. Tsutsumi sudah terhapus dari daftar Forbes sejak ditangkap oleh kepolisian Jepang karena beberapa skandal.
Sementara Sam Walton meninggal pada tahun 1992. Kini anak-anak dan cucu-cucunya mewarisi saham perusahaan dan masih berada pada daftar milyuner Forbes.
Tahun ini, posisi Warren Buffett masih stabil berada pada posisi ketiga. Pemilik Zara, Amancio Ortega, naik menjadi peringkat kedua, menggantikan Carlos Slim Helu, yang turun ke peringkat keempat.
Kekayaan Carlos Slim turun sebesar $27,1 milyar menjadi $50 milyar dalam setahun terakhir. Penyebabnya adalah goyahnya saham bisnis telekomunikasinya, América Móvil.
Dari semua milyarder, pemilik Facebook, Mark Zuckerberg mengalami kenaikan terbaik tahun ini. Pengusaha berusia 31 tahun ini bertambah kekayaannya sebesar $11,2 milyar sehingga naik dari peringkat ke-16 menjadi peringkat keenam.
Dia dan Jeff Bezos, pendiri Amazon, memasuki peringkat 10 besar untuk pertama kalinya tahun ini. Selain kedua orang ini, Wang Jianlin juga pertama kalinya memasuki peringkat 20 teratas tahun ini. pengusaha asal Tiongkok ini merupakan pemilik dari AMC Theaters dan Legendary Pictures.
Beberapa pendatang baru yang menarik perhatian adalah Cameron Mackintosh, produser teater pertama yang memasuki ranking milyarder; Adam Neumann dan Miguel McKelvey, pendiri perusahaan co-working space bernama WeWork; serta Ben Silbermann dan Evan Sharp dari Pinterest.
Neumann, Silbermann, dan Sharp adalah 3 dari 66 milyarder yang berusia di bawah 40 tahun. Milyader termuda di dunia adalah pewaris asal Norwegia, Alexandra Andresen, yang memegang 42% saham di bisnis keluarganya.
Pendatang baru lainnya yang menarik perhatian adalah Zhou Qunfei, yang meraih kekayaan sebesar $5,9 milyar dari layar smartphone. Qunfei adalah wanita terkaya yang meraih kekayaan dengan usahanya sendiri, bukan dari warisan.
Dari 1.810 milyarder, 540 di antaranya berasal dari Amerika Serikat, negara dengan milyarder terbanyak di dunia. Berikutnya menyusul Tiongkok sebanyak 251 dan Jerman sebanyak 120.
Indonesia sendiri memiliki 28 orang milyarder. Ke-28 milyarder tersebut otomatis masuk daftar 50 orang terkaya di Indonesia. Untuk melihat daftar dan profil 50 orang terkaya di Indonesia tahun 2016, klik tautan berikut ini. Salah satunya adalah keluarga Hartono, pemilik Djarum, yang menempati peringkat ke-51 orang terkaya di dunia versi Forbes.
Selengkapnya dapat dilihat di gambar berikut ini.
Berikut ini 100 orang yang menduduki peringkat teratas orang terkaya di dunia versi Forbes.
Kekayaan : $21,5 milyar
Usia : 88 tahun
Sumber kekayaan : properti
Asal negara : Hong Kong
Stefan Persson
Kekayaan
: $20,8 milyar
Usia
: 68 tahun
Sumber kekayaan
: H&M
Asal negara
: Swedia
Jack Ma
Kekayaan
: $20,5 milyar
Usia
: 51 tahun
Sumber kekayaan
: Alibaba
Asal negara
: Tiongkok
Theo Albrecht, Jr.
Kekayaan
: $20,3 milyar
Usia
: 65 tahun
Sumber kekayaan
: Aldi, Trader Joe’s
Asal negara
: Jerman
Michael Dell
Kekayaan
: $19,8 milyar
Usia
: 51 tahun
Sumber kekayaan
: Dell
Asal negara
: Amerika Serikat
Mukesh Ambani
Kekayaan
: $19,3 milyar
Usia
: 59 tahun
Sumber kekayaan
: petrokimia, migas
Asal negara
: India
Leonardo Del Vecchio
Kekayaan
: $18,7 milyar
Usia
: 81 tahun
Sumber kekayaan
: kaca mata
Asal negara
: Italia
Susanne Klatten
Kekayaan
: $18,5 milyar
Usia
: 54 tahun
Sumber kekayaan
: BMW, farmasi
Asal negara
: Jerman
George Schaeffler
Kekayaan
: $18,1 milyar
Usia
: 51 tahun
Sumber kekayaan
: otomotif
Asal negara
: Jerman
Paul Allen
Kekayaan
: $17,5 milyar
Usia
: 63 tahun
Sumber kekayaan
: Microsoft, investasi
Asal negara
: Amerika Serikat
Pangeran Alwaleed bin Talal Alsaud
Kekayaan
: $17,3 milyar
Usia
: 61 tahun
Sumber kekayaan
: investasi
Asal negara
: Saudi Arabia
Joseph Safra
Kekayaan
: $17,2 milyar
Usia
: 77 tahun
Sumber kekayaan
: perbankan
Asal negara
: Brazil
Carl Icahn
Kekayaan
: $17 milyar
Usia
: 80 tahun
Sumber kekayaan
: investasi
Asal negara
: Amerika Serikat
Laurene Powell Jobs
Kekayaan
: $16,7 milyar
Usia
: 52 tahun
Sumber kekayaan
: Apple, Disney
Asal negara
: Amerika Serikat
Dilip Shanghvi
Kekayaan
: $16,7 milyar
Usia
: 60 tahun
Sumber kekayaan
: farmasi
Asal negara
: India
Ma Huateng
Kekayaan
: $16,6 milyar
Usia
: 44 tahun
Sumber kekayaan
: layanan internet
Asal negara
: Tiongkok
Dieter Schwarz
Kekayaan
: $16,4 milyar
Usia
: 76 tahun
Sumber kekayaan
: retail
Asal negara
: Jerman
Ray Dalio
Kekayaan
: $15,6 milyar
Usia
: 66 tahun
Sumber kekayaan
: hedge funds
Asal negara
: Amerika Serikat
Stefan Quandt
Kekayaan
: $15,6 milyar
Usia
: 50 tahun
Sumber kekayaan
: BMW
Asal negara
: Jerman
James Simons
Kekayaan
: $15,5 milyar
Usia
: 78 tahun
Sumber kekayaan
: hedge funds
Asal negara
: Amerika Serikat
Aliko Dangote
Kekayaan
: $15,4 milyar
Usia
: 59 tahun
Sumber kekayaan
: semen, gula, tepung
Asal negara
: Nigeria
Michael Otto
Kekayaan
: $15,4 milyar
Usia
: 73 tahun
Sumber kekayaan
: retail, properti
Asal negara
: Jerman
Hartono
Kekayaan
: $15,4 milyar
Usia
: 66 tahun
Sumber kekayaan
: Djarum
Asal negara
: Indonesia
Keluarga Hartono adalah pemilik dari Djarum, grup rokok Indonesia. Sebagai satu-satunya orang Indonesia yang menduduki 100 orang terkaya di dunia, Hartono adalah ada di posisis puncak daftar orang terkaya di Indonesia.