PAKAIAN ADAT JAWA TIMUR – Hai sobat satu jam! Setelah kita membahas pakaian adat berbagai macam daerah, pada kesempatan ini kita akan membahas mengenai pakaian adat Jawa Timur yang sudah menjadi khas pakaian adat mereka. Nah, bagi anda yang belum tahu bagaimana bentuk dan ciri dari pakaian adat Jawa Timur, mari kita simak ulasan-ulasan berikut ini.
Di setiap daerah pastinya memiliki pakaian ataupun makanan dan sebagainya yang tersendiri termasuk juga di daerahmu. Begitu juga daerah Jawa Timur ini, daerah Jawa Timur memiliki pakaian adat yang unik dan keren, yang tidak kalah dengan pakaian adat daerah-daerah lain.
Jawa Timur memiliki 2 pakaian adat peninggalan yaitu baju pesaan dan juga baju mantenan. Nah, untuk lebih mengetahui bagaimana keunikan dari kedua baju tersebut, berikut penjelasannya.
Pakaian Adat Jawa Timur
Pakaian adat Jawa Timur jika dipandang sekilas akan terlihat mirip dengan pakaian adat Jawa Tengah. Hal ini dikarenakan oleh pengaruh dari Jawa Tengah. Jadi orang-orang Jawa Timur memang mendapat banyak sekali pengaruh yang besar dari Jawa Tengah yang terjadi pada tahun-tahun silam.
Namun, jika kita perhatikan betul-betul pakaian tersebut, terdapat berbagai macam hal yang membedakan dari pakaian tersebut. Berikut pakaian adat Jawa Timur.
Baju Mantenan Adat Jawa Timur
Baju mantenan, sesuai dengan nama baju tersebut baju ini biasanya digunakan dalam rangka resepsi pernikahan untuk adat Jawa Timur. Dalam menggunakan pakaian adat ini, dilengkapi juga penutup kepala serta rangkaian bunga melati seperti kalung yang dikalungkan di leher, dan juga selendang yang disampirkan di bahu. Demikian bentuk dan ciri pakaian mempelai pria.
Begitu pun pakaian untuk pasangan mempelai wanita, warna dan penutup kepala yang diberi rangkaian bunga melati juga dipakai oleh pasangan mempelai wanita. Dan supaya lebih jelasnya sebagaimana gambar yang di atas.
Baju Pesaan Adat Jawa Timur
Baju pesaan sebenarnya merupakan pakaian khas daerah Madura yang biasanya digunakan dalam keseharian mereka. Dengan sebab keunikan dan bentuk pakaian yang khusus, justru itu pakaian keseharian khas Madura ini mewakili dari pakaian adat Jawa Timur. Anda bisa perhatikan gambar yang tampak di atas.
Nah, itulah pakaian-pakaian adat Jawa Timur yang sangat khas di kalangan mereka. Sekiranya pembahasan mengenai pakaian adat Jawa Timur cukup jelas dan bisa dipahami. Semoga dengan ulasan ini bisa menambah ilmu pengetahuan budaya dan adat tradisional Indonesia serta bermanfaat untuk kita semua. Cukup sekian, wassalam.