Kamu Traveller Sejati? Rasanya Hanya 7 Pekerjaan Inilah yang Pas Buat Kamu

Menjadi traveller bukanlah sebuah kesalahan, hanya saja dalam beberapa hal kamu mungkin kamu akan agak kesulitan bekerja dalam ritme kerja yang statis. Orang – orang seperti kamu butuh sesuatu yang baru, suasana yang lebih luas.

Tentu saja bukan berarti kamu tidak akan pernah mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan passion travelling kamu. Di bawah ini hanyalah sedikit dari banyaknya pekerjaan para traveller yang bisa kamu pilih.

 

1

Flight Attendant

unsplash.com

Bukan zamannya hanya ada pramugari di atas pesawat, ada juga ‘pramugara’. Nah, karena istilah pramugara terasa aneh, maka kru pesawat lokal kini lebih sering menyebut diri mereka flight attendant.

Jadi, tentu saja pekerjaan ini bukan hanya untuk para perempuan, namun kamu laki – laki juga bisa menjadi kru pesawat. Hal yang paling menyenangkan tentu saja kamu dapat melakukan hobi travelling kamu diantara sela jadwal terbang.

 

2

Biro Wisata

unsplash.com

Kalau pekerjaan yang satu ini sih sudah pasti kamu dapat keliling dunia. Karena bidang biro wisata ini termasuk bidang yang privat dan membutuhkan banyak pengalaman, sebaiknya kamu terlebih dahulu menjadi pekerja di biro wisata orang lain.

Nah, kalau sudah cukup pengalaman dan modal, kamu bisa membangun biro wisata milikmu sendiri. tentu saja dnegan destinasi wisata sendiri, dalam negeri ataupun luar negeri, yang jelas kamu bisa jalan – jalan kemanapun.

 

3

Fotografer

unsplash.com

Modal kamu cukup satu, kamera dan pengetahuan dasar hingga menengah tentang fotografi. Tentu saja kamu sudah kerap menggunakan skill fotofrafi kamu selama perjalanan dan penjelajahan kamu sebelumnya bukan?

Kamu bis amenawarkan jasa fotografi kamu kepada biro perjalanan. Tentu saja kamu bisa menerbitkan buku kumpulan foto atau menggelar pameran tunggal karya – karya fotografi hasil travelling kamu selama ini.

 

4

Kru Media

unsplash.com

Televisi lokal, swasta atau internasional mana sih yang tidak memiliki program ‘kunjungan’ ke berbagai tempat wisata? Malahan media cetak juga memili kolom wisa khas mereka sendiri.

Nah, kalau kamu jadi bagian kru program wisata televisi, sudah pasti jalan – jalan kamu akan terjamin. Sama saja seperti bertamasya gratis, biaya perjalanan dan makan serta tempat tinggal jelas tanggungan perusahaan.

 

5

Kru Kapal

unsplash.com

Tidak perlu memiliki keahlian khusus yang berhubungan dengan dunia perkapalan. Tidak perlu kuliah teknik perkapalan atau jurusan lain yang berhubungan dengan kapal.

Kamu bisa saja menjadi ‘kru’ penghidur, menjadi pemusik, fotografer, atau malahan menjadi chef. Yang jelas, jika yang kamu naiki adalah kapal pesiar, sudah jaminan kamu akan berkeliling dunia ke seluruh perairan samudera.

 

6

Relawan

unsplash.com

Kalau pekerjaan yang satu ini, adalah satu bentuk yang sama sekali berbeda. Dan ingat, kamu tidak boleh hanya bermain – main. Jalan – jalan dalam pekerjaan yang satu ini memiliki arti yang sama sekali berbeda.

Kamu mungkin hanya menyaksikan korban – korban bencana. Namun, buat kamu yang memiliki rasa kemanusiaan yang besar, perjalanan seperti inilah yang selalu kamu impikan bukan? Perjalanan yang memberi arti untuk kehidupan.

 

7

Penulis

unsplash.com

Nah, kalau pekerjaan yang satu ini sudah pasti akan memberikanmu kepuasan yang tak pernah habis. Kamu jalan – jalan, kamu menulis, menerbitkan buku, buku kamu difilmkan, kamu dapat uang lalu bisa jalan – jalan lagi.

Kamu juga bebas memilih untuk menulis sesuatu yang nyata seperti para travel writer atau melebarkannya menjadi sebebasnya novel perjalanan. Hal yang pasti, kamu dapat menyebarkan inspirasi atas apa yang kamu lihat di belahan lain bumi ini.