7 Faktor Penyebab Penyakit Sinusitis

Penyakit sinusitis menyebabkan penderitaan yang tak terhitung, setiap tahunnya ada jutaan orang di dunia yang menjadi korban. Faktor utama dari penyakit ini adalah adanya penyumbatan lubang yang menghubungkan saluran hidung ke sinus. Hal ini menyebabkan menumpuknya cairan di sinus kemudian menjadi sarang bagi kuman untuk tumbuh dan menyebabkan peradangan.

Oleh karena itu sebaiknya berhati-hati pada penyakit ini, hindari hal-hal yang menjadi pemicu terjangkitnya penyakit sinusitis. Berikut ini ada 7 hal penyebab infeksi sinus yang harus kamu hindari.

 

Virus

jameserich.com
jameserich.com

Infeksi sinus biasa banyak terjadi ketika udara dingin. Pilek disebabkan oleh virus yang membuat jaringan hidung menjadi bengkak. Hal ini mengakibatkan terhalangnya aliran cairan sinus pada lubang hidung. Bila infeksi sinus yang kamu derita disebabkan oleh virus, antibiotik tidak akan banyak membantu untuk mengobati penyakit ini.

Untuk menguragi dampak yang ditimbulkan oleh penyakit ini bisa dengan mengkonsumsi dekongestan. Namun jangan menggunakan obat ini lebih dari lima hari agar tidak mengalami ketergantungan.

Pertahanan yang paling baik agar tidak terkena penyakit sinus adalah melakukan tindakan-tindakan yang bisa menghindarkan diri kita dari penyebab penyakit flu. Dengan kata lain, kamu harus melakukan vaksinasi flu, mencuci tangan dan memperkuat sistem imun tubuh.

Alergi

freedomallergy.com
freedomallergy.com

Bila kamu orang yang memiliki alergi pada saluran pernafasan sebaiknya berhati-hati, karena kamu sangat rentan terkena penyakit sinusitis. Alergi biasanya menyebabkan penyumbatan saluran hidung sehingga akan akan mudah terkena penyakit sinusitas. Menurut penelitian menyimpulkan bahwa orang yang alergi cenderung memiliki sinusitis yang komplek.

Bila kamu orang yang mudah alergi, hindarilah hal-hal yang memicu terjadinya alergi seperti debu, bulu hewan peliharaan, kecoa, obat-obatan dan lain sebagainya. Antihistamin mungkin bisa membantu kamu dalam mengurangi peradangan kronis pada sinus dan lapisan hidung.

Bakteri

Rokok elektrik meningkatkan resiko pneumonia
resetyourbody.com

Bila kamu menderita flu dalam waktu 10 sampai 15 belum sembuh, mungkin ada bakteri yang berperan dalam penyakit yang kamu derita. Infeksi bakteri memang jarang penjadi penyebab penyakit sinusitis, namun bakteri hampir selalu menjadi penyebab komplikasi dan infeksi sekunder.

Bakteri ini biasanya selalu mengintai orang-orang yang sehat, mereka menunggu waktu yang tepat untuk tumbuh. Kamu bisa melakukan pencegahan dengan minum dekongestan selama flu untuk menghindari terjangkitnya penyakit sinusitis.

Polip

Hidung Tersumbat Polip

Polip adalah daging yang tumbuh dan berkembang pada hidung atau jaringan sinus yang menyebabkan rongga sinus menjadi tersumbat. Hal inilah yang biasanya menjadi penyebab utama terkena penyakit sinusitis. Selain itu polip juga membatasi bagian saluran udara yang memicu terjadinya sakit kepala.

Polip pada hidup bisa menyebabkan terjadinya penurunan indera penciuman. Penyakit ini bisa diobati dengan menyemprotkan steroid hidung atau steroid oral. Namun bila cara ini tidak bekerja, mungkin diperlukan operasi pengangkatan polip.

Berenang dan Menyelam

pixabay.com
pixabay.com

Bila kamu terhadap infeksi sinus, sebaiknya menghindari aktivitas renang di kolam yang mengandung klorin dalam waktu yang lama. Hal ini akan menyebabkan iritasi pada lapisan hidung dan sinus.

Menyelam di dalam air juga memberikan efek buruk bagi kamu. Tekanan saat kamu menyelam di dalam air bisa mendorong air masuk ke sinus sehingga menyebabkan terjadinya iritasi.

Jamur

Virus Jamur
rennyambar.wordpress.com

Penyakit sinusitis jangan jarang disebabkan karena jamur. Infeksi sinus akibat jamur sangat jarang menyerang orang yang sehat, biasanya jamur hanya menyerang pada orang yang memiliki sistem kekebalan yang sangat lemah.

Ada beberapa orang yang mengalami sinusitis kronis disebabkan alergi terhadap jamur. Perawatan penyakit sinusitis yang disebabkan jamur mungkin bisa dilakukan dengan pembedahan dan mengangkat jamur. Untuk lebih amannya sebaiknya kamu berkonsultasi dengan dokter pribadi terlebih dahulu.

Merokok

eyeopening.info
eyeopening.info

Seperti polusi udara, rokok dan cerutu bisa menjadi penyebab utama terjadinya iritasi pada hidung dan menyebabkan peradangan. Hal ini akan membuat kamu rentan terhadap penyakit sinusitis.

Orang-orang yang merokok memiliki resiko lebih tinggi terkena penyakit sinusitis karena sistem pembersih sinus alami telah dirusak oeh asap rokok. Oleh karena itu sebaiknya kamu berhenti merokok karena akan memiliki dampak buruk pada kesehatan.