Perbedaan Baking Soda dan Baking Powder

Perbedaan baking soda dengan baking powder merupakan pengembang kue yang memilliki jenis kimiawi. Pada dasarnya memiliki bahan dasar yang sama, bahan-bahan tersebut ialah Natrium Bikarbonat atau lebih dikenal dengan nama Sodium Bikarbonat.

Kemudian apakah yang menjadi perbedaan diantara keduanya? Padahal fungsinya hampir tidak memiliki perbedaan.

Baking Soda

baking soda
healthyfoodhouse.com

Baking soda atau yang biasa disebut juga sebagai soda kue merupakan sodium bikarbonat murni atau tidak mempunyai campuran bahan-bahan lain. Soda kue akan bereaksi dengan asam dan memili bentuk gelembung gas karbon dioksida dalam adonan kue.

Asam yang dimaksud merupakan asam lemah yang dikandung dalam bahan pembuat kue atau adonan seperti susu, yoghurt, coklat dan mentega.Reaksi yang terbentuk oleh bahan-bahan tersebut relatif cepat dan tidak membutuhkan waktu lama.

Adonan yang sudah diberi baking soda baiknya untuk sesegera mungkin harus cepat diproses ke tahapan berikutnya, yakni dipanggang atau dikukus. Jika tidak, pencampuran akan berakhir sia-sia dan kue tidak akan mengembang dengan sempurna.

Baking Powder

.

baking powder
seriouseats.co

.
Seperti yang telah dijelaskan diatas, baking powder terbuat dari bahan yang sama dengan soda kue. Namun perbedaanya ialah mempunyai sodium bikarbonat yang telah dicampur dengan sodium asam pirofosfat dan pengemulsi.

Sodium Asam Pirofosfat yang terkandung asam lemah, sehingga walaupun adonan tidak mengandung bahan yang bersifat asam, kue tetap akan mengembang dengan sempurna jika cara pembuatanya benar.

Kelebihan baking powder adalah tidak menghasilkan rasa yang signifikan pada kue, karena kadar sodium bikarbonatnya lebih rendah jika dibandingkan daripada soda kue.