Dengan Cara Ini, Maka Kamu Akan Menjadi Pribadi yang Lebih Positif

Mungkin kita sering mendengar banyak orang mengeluh bahwa dirinya tidak bahagia. Ia selalu merasa ada yang kurang pada dirinya. Selain itu, ia pun menganggap bahwa orang-orang di sekitarnya bersikap tidak baik kepadanya.

Pikiran-pikiran negatif selalu memenuhi pikiran orang seperti ini. Hal ini berdampak pada seringnya ia mengeluh dan seringnya ia marah akan sesuatu yang sepele. Bagi orang seperti ini, kebahagiaan adalah sesuatu yang langka terjadi.

Walaupun mereka selalu mencari tempat dan kegiatan yang mampu membuatnya bahagia, namun kemanapun ia melangkah, tak ada satupun yang membuatnya tersenyum, apalagi bahagia.

Kenapa bisa ada orang seperti ini ya? Kenapa tampaknya rumit sekali mendapatkan kebahagiaan yang sebenarnya tersebar luas di muka bumi ini? Tentu saja orang seperti ini akan kesulitan menemukan kebahagiaan. Pasalnya bahagia itu berasal dari dalam diri, bukan dari banyak hal di luar sana. Dan hanya orang-orang dengan kepribadian positiflah yang bisa merasakan kebahagiaan sejati.

Lalu, bagaimana caranya agar kita menjadi pribadi yang positif? Nah, untuk membantu kamu menjadi pribadi yang lebih positif, maka kamu bisa memulainya dengan melakukan beberapa hal ini!

Jangan Habiskan Waktu Untuk Bergosip

hrlegalist.com

Jika kamu ingin menjadi pribadi positif, maka satu hal ini harus kamu hindari, yaitu kebiasaan bergosip. Selain bergosip itu berdosa menurut ajaran agama, bergosip pun menghabiskan waktu kamu untuk hal yang sia-sia. Dengan bergosip tidak ada yang kamu dapatkan, bukan? Justru otak kamu akan dipenuhi dengan banyak hal negatif terkait apa yang digosipkan.

Hal-hal negatif inilah yang pada akhirnya akan meracuni pikiran kamu dan membuat sikap kamu pun pada akhirnya jadi negatif juga. Kamu tau kan apa dampaknya jika sikap kamu negatif? Kalau kamu sikapnya negatif, maka orang di sekitar kamu pun akan menanggapi sikap kamu itu dengan negatif juga.

Jika banyak hal negatif di sekitar kita dan pada akhirnya akan mengikis kebahagiaan di hati kita, maka untuk apa hal seperti itu kita dekati, benar nggak?

Tersenyum dan Tertawalah

pixabay.com

Jika kamu merasa bahwa energi negatif itu sudah merasuki hatimu, maka langkah antisipasi yang bisa kamu lakukan adalah dengan tersenyum dan tertawa. Kenapa kamu perlu tersenyum dan tertawa? Karena dengan kamu tersenyum, maka kamu akan semakin rileks dalam menghadapi aneka permasalahan.

Walaupun permasalahan tidak akan selesai dengan hanya sekedar tersenyum, namun ketika kita bisa menghadapinya dengan rileks, maka otak akan lebih mudah menuntun kita untuk mencari jalan keluar atas permasalahan yang kita hadapi.

Jangan Membandingkan Diri KIta dengan Orang Lain

quotesgram.com

Hal lain yang perlu kamu hindari supaya memiliki kepribadian yang positif adalah dengan tidak membandingkan diri kita dengan orang lain, karena tiap diri itu unik dengan kelebihan dan kekurangannya sendiri. Jika kita sering membandingkan diri kita dengan orang lain, maka kita akan selalu merasa ada yang kurang dengan diri kita.

Berbagilah

pendoasion.wordpress.com

Salah satu ciri kalau seseorang memiliki pribadi yang positif, yaitu ia ringan untuk memberi kepada orang lain, sekalipun ia berada dalam kondisi yang pas-pasan. Dengan kita punya kebiasan memberi atau berbagi ini, maka kita akan dilingkupi kebahagiaan. Kebahagian yang tentunya tidak bisa dilihat dengan materi.

Mendekat Kepada Sang Pencipta

abiummi.com

Nah, ciri terakhir dari orang-orang yang memiliki kepribadian positif adalah ia selalu mendekat kepada Pencipta-Nya. Biasanya, orang-orang yang seperti ini lebih pandai bersyukur dan mampu melihat segala hal dengan positif, tidak mudah emosi dan bijak dalam memutuskan sesuatu.

Kenapa bisa seperti itu ya? Karena kegiatan mendekat kepada Sang Pencipta itu merupakan bagian dari proses meditasi. Dan proses ini akan membuat kita lebih jernih berpikir. Jadi apa yang dilakukannya merupakan hasil pemikiran yang sudah dipertimbangkan baik buruknya.