4 Resep Martabak Manis yang Dapat Kamu Praktikkan Dirumah

Martabak adalah sajian yang terbuat dari tepung dan campuran lainnya. Martabak juga dapat kamu temukan di Arab Saudi, Yaman, Indonesia, Malaysia, Singapura, dan Brunei. Makanan ini tergantung lokasinya untuk nama, dan komposisi martabaknya. Di Indonesia sendiri martabak terdiri atas dua macam yaitu, martabak asin yang terbuat dari campuran telur dan daging.

Martabak manis yang biasanya diisi dengan cokelat. Martabak manis sangat berbeda dengan martabak telur, martabak manis lebih mirip roti yang diisi selai dan dimakan pada saat santai. Di bawah ini ada beberapa resep cara membuat martabak manis, yang sering masyrakat Indonesia buat. Silahkan disimak ya.

 

Martabak Manis Keju Messes

dapur-ziah.blogspot.com

Bahan-bahan

  • Tepung segitiga biru 75 gram
  • Tepung serba guna 125 gram
  • Gula pasir 30 gram
  • Baking powder 1/2 sendok teh
  • Garam 1/2 sendok teh
  • Susu cair 225 ml
  • Telur ayam kocok lepas saja 1 butir
  • Baking soda 1/2 sendok teh
  • Ragi instan

Bahan Toping

  • Coklat messes
  • Keju parut
  • Susu kental manis

Cara Membuat

  1. Langkah pertama campur kedua tepung, baking powder, garam, dan gula menjadi satu.
  2. Kemudian tambahkan susu cair, kocokan telur, dan baking soda aduk rata.
  3. Terakhir tambahkan ragi instan, aduk hingga rata. Agar dapat tercampur sempurna, kocoklah pake mixer, dengan menggunakan kecepatan sedang. Setelah itu, istirahatkan adonan selama kurang lebih 30 menit.
  4. Kemudian, panaskan pan mini anti lengket ya. Kemudian tambahkan sedikit margarine. Kemudian ambil satu sendok sayur adonan dan cetak hingga ke pinggirannya, namun jangan sampai luber.
  5. Jika sudah terlihat lubang-lubangnya, tambahkan sedikit gula pasir. Kemudian tutup hingga matang, angkat dan olesi dengan margarin bagian atasnya.
  6. Setelah itu, tambahkan toping sesuai selera. Bisa tambahkan dengan coklat messes, parutan keju.
  7. Terakhir, tambahkan susu kental manis biar lebih sedap.

Resep Martabak Manis Bolu Mini Pandan

iis-resep.blogspot.com

Bahan-bahan

  • Tepung terigu 115 gram
  • Tepung tapioka 150 gram
  • Telur 1 butir
  • Margarin 1 sendok makan
  • Air hangat 220 ml
  • Vanili 1/4 sendok teh
  • Ragi instan
  • Baking powder 1/4 sendok teh
  • Soda kue 1/4 sendok teh
  • Susu kental manis 1 sendok makan
  • Pasta pandan 3 tetes
  • Gula pasir 25 gram
  • Garam 1/4 sendok teh

Bahan Topping

  • Susu kental manis
  • Meises
  • Margarin
  • Gula pasir

Cara Membuat

  1. Langkah pertama campurkan terigu, tapioka, gula, garam, ragi instan, baking powder, dan vanili kemudian aduk hingga rata.
  2. Masukan air hangat, margarin cair, susu kental manis ke dalam adonan tadi, aduk rata lagi.
  3. Kemudian masukkan telur yang telah dikocok ke dalam adonan.
  4. Kemudian tutup adonan menggunakan serbet, diamkan selama kurang lebih satu jam.
  5. Masukan baking soda, aduk hingga rata.
  6. Lalu panaskan cetakan, sebaiknya gunaka cetakan tanpa anti lengket. Agar tidak lengkep oles terlebih dahulu dengan
  7. menggunakan margarip kemudian lap dengan tisu kering ataupun daun pandan.
  8. Jika sudah panas, masukkan adonan dengan sendok sayur lalu putar adonan hingga membentuk pinggiran.
  9. Gunakan api kecil ya, kalau adonan tadi sudah berbuih taburi dengan gula pasir. Kemudian tutup cetakan hingga adonan matang.
  10. Angkat, olesi margarin, tambahkan meses, susu kental manis.
  11. Kemudian sajikan.

Resep Martabak Manis Macam Varian

www.flickr.com

Bahan-bahan

  • Terigu 100 gram
  • Ragi instan
  • Baking powder 1/2
  • Gula 1 sendok makan
  • Garam 1/2 sendok teh
  • Telur 1 butir
  • Air 90 ml

Bahan Toping

  • Mentega
  • Ceres secukupnya
  • Oreo 2 keping
  • Keju secukupnya
  • Jagung yang telah direbus
  • SKM secukupnya

Cara membuat

  1. Langkah pertama kamu harus mencampur terigu, ragi, gula BP, dan garam. Aduk hingga rata.
  2. Lalu, tambahkan telur yang telah dikocok lepas dan tambahkan air pada adonan tepung. Aduk hingga tidak ada gumpalan, kemudian tutup dengan serbet kurang lebih 30 menit.
  3. Panaskan teplon sedang, setelah panas masukan adonan martabak tadi, masak dengan api kecil hingga adonan berpori.
  4. Tambahkan gula dibagian atas martabak ketika sudah muncul gelumbung-gelumbung. Kemudian tutup sebentar, angkat.
  5. Setelah adonan jadi, olesi dengan margarin dan SKM.
  6. Kemudian hiasi dengan toping yang membentuk segitiga pada setiap topingnya. Setelah dihiasi dengan toping, martabak tadi dapat dipanggang kembali dengan menggunakan api kecil kira-kira 3 menit dan jangan lupa di tutup ya. Hal ini bertujuan agar topingnya lebih menempel.
  7. Setelah matang, angkat, potong, dan hidangkan.

Resep Martabak Manis Bolu

Reso Aldila Pradityawati Via: cookpad.com
Reso Aldila Pradityawati Via: cookpad.com

Bahan-bahan

  • Tepung tertigu 250 gram
  • Baking powder 1/2 sendok teh
  • Ragi instant 1/2 sendok makan
  • Susu cair hangat 400 ml
  • Margarin 50 gram
  • Telur 2 butir
  • Gula pasir 3 sendok makan
  • Soda kue 1 1/2 sendok makan

Bahan Isi

  • Gula pasir
  • Selai coklat
  • Keju
  • Selai Blueberry
  • Susu kental manis

Cara Membuat

  1. Langkah pertama ayak terlebih dahulu tepung terigu dan baking powder, setelah itu sisihkan.
  2. Campur susu dan ragi isntan hingga rata, sisihkan.
  3. Kemudian lelehkan margarin dengan cari ditim.
  4. Kemudian, kocok telur dan gula pasir hingga mengembang. Masukkan campuran susu dan ragi secara bergantian dengan campuran tepung tadi.
  5. Kocok terus dengan menggunakan putaran rendah hingga merata. Terakhir campuran margarinnya. Lalu diamkan di tempat yang hangat selama kurang lebih 30 menit hingga mengembang.
    Sambil menunggu adonan mengembang, kamu dapat mencampur 1/2 sendok teh soda kue dan sedikit air, aduk hingga rata.
  6. Kemudian tuangan ke adonan martabak, lalu sisihkan.
  7. Jangan lupa untuk panaskan wajan anti lengket ya, ukuran 22 cm saja dengan menggunakan api sedang. Kemudia, tuangkan adonan martabak dan soda kue tadi, lalu kecilkan apinya agar adonan tidak gosong. Biarkan hingga permukaan martabak berlubang-lubang, lalu taburi gula pasir.
  8. Setelah lubang tadi tinggal sedikit, kamu dapat menutup wajan tadi agar martabak dapat mengering secara rata, lalu angkat martabak.
  9. Selagi masih panas kamu dapat mengolesi dengan margarin, susu kental manis, keju parut, dan selai coklat ataupun selai blueberry.
  10. Martabak pun siap disantap.