Kamu Perlu Tahu Sayur Mayur yang Kaya Antioksidan

Bagi kamu yang tinggal di perkotaan, udara yang kamu hirup sehari-hari telah tercemar banyak polusi. Begitu juga dengan makanan yang kamu masukan ke dalam tubuh. Pestisida yang masih tersisa dalam sayur dan buah juga merupakan polusi.

Semua cemaran tersebut menjadi musuh tubuh atau sering disebut radikal bebas. Radikal bebas dapat berikatan dengan sel-sel dalam tubuh sehingga menyebabkan berbagai penyakit seperti kanker, kemuduran fungsi otak, diabetes melitus, infeksi, dan lain-lain.

Senyawa yang dapat mentralkan radikal bebas sehingga tidak berbahaya terhadap tubuh adalah antioksidan. Saat ini antioksidan banyak disebut-sebut sebagai senyawa unggulan produk pangan tertentu di dalam iklannya agar konsumen tertarik.

Namun kamu tidak perlu repot membeli semua produk yang diiklankan tersebut. Kamu bisa mendapatkan antioksidan alami dari sayur mayur yang biasa kamu konsumsi sehari-hari.

Beberapa sayuran di bawah ini mengandung antioksidan yang unggul menurut Lanny Lingga, Ph.D dalam bukunya The Healing Power of Anti-oxidant.

Kubis-Kubisan

www.internethaber.com

Kubis-kubisan atau dalam Bahasa Latin disebut Brasicaseae merupakan sayuran yang paling banyak dikonsumsi masyarakat dunia. Beberapa jenis kubis yang mudah dijumpai di Indonesia adalah Sawi, Kembang Kol, dan Brokoli.

Kubis-kubisan mengandung sejumlah vitamin yang dapat berperan sebagai antioksidan. Vitamin tersebut diantaranya Vitamin C, Vitamin E, dan beta karoten sebagai pro vitamin A.

Vitamin-vitamin ini dapat meningkat efektivitasnya sebagai antioksidan karena di dukung oleh minerel-mineral dalam kubis yaitu belerang, seng, tembaga, mangan, dan selenium.

Senyawa-senyawa penting lain dalam kubis yang dapat berfungsi sebagai antioksidan diantaranya glutathione, glucobrassicin, dan glukosinolat.

Bayam

www.solusimasak.com

Bayam adalah andalan popeye sebagai pasokan nutrisi guna mendapatkan kekuatan agar dapat mengalahkan musuh. Dalam kehidupan nyata, Bayam memang sayuran yang memiliki banyak manfaat terhadap kesehatan.

Zat gizi unggulan dari bayam adalah zat besi. Selain zat besi, bayam juga mengandung aktioksidan yang cukup tinggi.

Senyawa yang berperan sebagai antioksidan pada bayam hijau adalah lutein dan betakaroten. Sedangkan pada bayam merah dipengaruhi oleh senyawa antosianin.

Cabai

www.jogjarasa.com

Beberapa masyarakat Indonesia merasa kurang lengkap mengkonsumsi makanan jika tidak pedas. Terutama Suku Padang yang sangat mengidolakan rasa pedas dalam setiap masakan.

Cabai bukan hanya dapat menambah selera makan, namun juga dapat berperan sebagai antioksidan. Beberapa senyawa dalam Cabai yang dapat berperan sebagai antioksidan diantaranya Vitamin C, Vitamin E, karotenoid, seng, tembaga, selenium, dan capsaicin.

Jamur

www.resepmasakankomplit.com

Indonesia sebagai negara tropis sangat cocok untuk tumbuh dan berkembang berbagai jenis jamur yang dapat dikonsumsi. Masing-masing jamur memiliki rasa khas tersendiri yang dapat dikolaborasikan dengan sayur mayur lain ke dalam masakan.

Jamur juga dapat berperan sebagai sumber antioksidan. Jamur mengandung banyak mineral yang bermanfaat mendukung produksi dan kinerja antioksidan endogen. Mineral tersebut diantaranya seng, selenium, dan mangan.

Kentang

www.jofanasha.wordpress.com

Kentang bukanlah sayuran yang berwarna hijau. Hal ini menyebabkan kentang tak dikenal sebagai sumber antioksidan. Namun sebenarnya makanan berwarna pucat ini memiliki kandungan antioksidan yang cukup tinggi.

Sebuah penelitian biokimia yang dilakukan Al Shaikh dari Departemen Hortikultura Universitas Texas di Amerika Serikat memberikan kesimpulan bahwa Kentang memiliki antioksidan sangat tinggi dengan nilai TROLOX 68,7.

Nilai ini jauh lebih tinggi jika dibandingkan bawang bombay dan wortel segar. Kentang mengandung glutathione cukup tinggi. Glutathione adalah antioksidan alami yang larut di dalam air.

Penggunaan pestisida pada sayur menjadi dilema. Sayuran yang paling aman dikonsumsi adalah jenis sayuran organik. Namun, harga yang dibanderol sayuran organik jauh lebih mahal dibandingkan sayuran biasa.

Solusi yang bisa diterapkan adalah menanam berbagai sayur mayur tersebut sendiri. Gunakan sisa pekarangan di dalam rumah untuk menanam sayur mayur sederhana seperti cabai dan bayam. Selain lebih sehat, kamu juga bisa menghemat pengeluaran keluarga.