SISTEM OPERASI adalah sebuah jembatan atau penghubung antara perangkat lunak (software) dengan perangkat keras komputer (hardware).
Awal mulanya ditemukannya komputer, orang belum menggunakan sistem operasi seperti sekarang. Mereka masih menggunakan sinyal analog dan sinyal digital untuk menjalankan komputer.
Seiring dengan perkembangan teknologi, sekarang sudah banyak bermunculan berbagai jenis sistem operasi yang memiliki keunggulan masing-masing.
Beberapa contoh sistem operasi yang ada sekarang seperti Unix, Windows, Linux, Aple, Android dan masih banyak lagi.
Untuk bisa lebih mengerti tentang apa itu sistem operasi, alangkah baiknya Anda perlu mengetahui beberapa konsep mengenai sistem operasi itu sendiri.
Pengertian sistem operasi secara umum adalah sistem yang mengelola semua sumber daya yang ada pada komputer dan menyediakan berbagai perintah layanan (system calls) ke pengguna, sehingga mempermudah pengguna untuk mendapatkan perintah manfaat dari komputer.
Dalam bahasa Inggris, sistem operasi dikenal dengan istilah Operating System (OS), yaitu perangkat lunak sistem yang memiliki tugas untuk memanajemen dan mengontrol terhadap perangkat keras, serta perintah-perintah dasar sistem, termasuk menjalankan program pengolah kata, mengolah database, desain animasi, browser web, dan masih banyak lagi.
Komputer modern saat ini sudah memiliki perangkat yang bisa disatukan dalam sebuah perangkat dalam bentuk yang kecil (Laptop/Hp). Sekarang satu laptop sudah memiliki satu atau lebih prosesor, memori, harddisk, keyboard, kartu jaringan, monitor, dan beberapa alat input/output yang lainnya.
Semua perangkat tersebut disatukan menjadi satu-kesatuan menjadi sebuah komputer yang kerjanya diatur oleh sistem operasi.
Secara umum kita bisa menyebut sistem operasi sebagai software, yaitu lapisan pertama dari komputer yang terletak pada memori komputer yang bekerja pada saat komputer pertama kali dinyalakan. Sedangkan aplikasi yang lainnya dijalankan setelah komputer menyala.
Pekerjaan inti umum yang dilakukan sistem operasi adalah seperti manajemen memori, akses ke disk, skeduling task, dan mengatur interface komputer. Dengan adanya peran sistem operasi ini, setiap software tidak perlu menjalankan tugas inti umum tersebut, karena sudah ditangani oleh sistem operasi.
Demikian penjelasan singkat mengenai sistem operasi, semoga memberikan pengetahuan baru kepada Anda, terimakasih.