Kumpulan Cerita Horor Jepang yang Lebih Seram Dari Indonesia

Jika di Indonesia kita mengenal hantu seperti pocong, kuntilanak, tuyul, dan sebagainya. Hantu tersebut kerap membuat bulu kuduk kita berdiri jika kita mendengar bahkan melihatnya. Lalu bagaimana dengan cerita horor Jepang dan hantu yang ada di sana?

Nah pada kesempatan ini akan membahas hantu dan cerita horor Jepang yang sering muncul di manga, anime, ataupun film. Mungkin beberapa diantaranya sudah kamu tahu.

Yuki Onna (Hantu Wanita Salju)

Cerita Horor Jepang Yuki Onna
caro-caro.com

Cerita horor Jepang pertama adalah hantu bernama Yuki Onna, yaitu siluman wanita salju yang berwujud cantik dengan rambut panjang hitam terurai. Namun dibalik kecantikannya iya kerap membunuh pemuda yang tertarik padanya dan pemuda yang dibunuh itu akan membeku. Pada akhirnya hantu Yuki Onna ini akan mencair berkat kehangatan hati seorang pemuda bernama Mokishi.

Cerita Horor Jepang Sadako

Cerita Horor Jepang Sadako
gojapan.com.hk

Pasti diantara kalian ada yang tahu dan pernah menonton film hantu Jepang tentang Sadako yang digambarkan keluar dari sumur atau televisi. Sadako ini mulai tenar lewat film Jepang berjudul “The Ringu” sebagai sesosok hantu perempuan yang membunuh siapa saja.

Konon film ini terinspirasi dari salah satu cerita horor Jepang yang melegenda tentang gadis misterius yang dibuang di sumur tua. Sadako adalah cerita horor Jepang yang paling terkenal di dunia. Adalah sesosok wanita berbaju putih dengan rambut panjang selalu muncul dari dalam sumur tua dengan keadaan merangkak.

 

Kuchisake Onna

Cerita Horor Jepang Kuchisake Onna
youtube.com

Kuchisake Onna artinya wanita bermulut sobek. Konon hantu ini adalah sejenis siluman dalam mitologi urban Jepang. Ia menyerupai seorang wanita yang selalu menutupi mulutnya yang sobek. Ada yang menyebutkan kuchisake onna adalah korban malpraktik operasi wajah. Dokter yang menanganinya tidak sengaja memotong mulutnya sampai sobek.

Sementara, versi lain dari legenda urban Jepang menyebutkan bahwa cerita horor Jepang kuchisake onna adalah wanita muda istri/selir dari samurai pada zaman Heian. Mesikupun cantik tapi ia sangat sombong dan selalu selingkuh.

Kemudian suaminya cemburu karena merasa dikhianati, kemudian menyiksa istrinya hingga merobek mulutnya sampai ke kuping.

Zashiki Warashi

Cerita Horor Jepang Warashi
youtube.com

Cerita horor Jepang selanjutnya adalah seorang hantu berwujud anak-anak nakal berumur 5-6 tahun dengan rambut cepak dan muka berwarna merah. Biasanya Zashiki Warashi selalu bergentayangan di sekitar rumah dan mencari berbagai perhatian kepada anak kecil lainnya.

Cerita Horor Jepang Rokurokubi

Cerita Horor Jepang Rokurokubi
middle-edge.jp

Dalam Bahasa Indonesia artinya Hantu Leher Panjang yang konon mati dihukum akibat melanggar pantangan agama Buddha. Pada siang hari hantu ini nampak layaknya manusia biasa dan membaur dengan masyarakat lainnya. Namun ketika malam tiba wujud aslinya terlihat dengan bentuk leher memanjang dengan raut wajah yang sangat menyeramkan.

Kappa

Cerita Horor Jepang Kappa
koto-kanko.jp

Kappa adalah salah satu legenda urban Jepang yang terkenal. Makhluk ini adalah amphibi yang bentuknya menyerupai monyet. Tingginya mirip anak usia 5 tahun dengan mulut berbentuk paruh , kaki dan tangan berselaput, punggungnya seperti tempurung kura-kura dan memiliki semacam mangkuk air kecil di kepalanya.

Selama mangkuk itu berada di atas kepalanya dan airnya tidak tumpah, maka kekuatan dan kemampuan sihir kappa akan tetap ada. Namun jika mangkuknya kering maka kekuatannya hilang bahkan bisa mati. Konon katanya kappa ini suka dengan mentimun dan menonton pertunjukan sumo.

Oleh karena itu, jika ingin melarikan diri dari makhluk menyeramkan ini, buanglah mentimun agar perhatiannya dapat teralihkan. Atau bisa juga dengan menundukkan kepalanya sehingga air yang berada di mangkuknya tumpah.