Contoh-Contoh Teknologi Dalam Bidang Pendidikan

Teknologi Pendidikan adalah studi atau praktek yang memfasilitasi proses kegiatan belajar mengajar demi meningkatkan kinerja dengan membuat, menggunakan dan mengelola proses dari teknologi yang memadai, baik itu teknologi dalam bentuk hardware ataupun software.

Dalam dunia pendidikan sendiri, utamanya pendidikan di negeri luar telah banyak memperkenalkan model pembelajaran berbasis teknologi seperti Computer Based Education (CBE), Computer Assisted Intsruction (CAI), WBT (Web-Based Training), Desktop Video Conferencing dan lain sebagainya yang kesemuanya tentu saja memanfaatkan teknologi.

MANFAAT TEKNOLOGI PENDIDIKAN

teknologi komputer interaktif
opencomputinginstitue.com

1. Jika digunakan dengan benar, teknologi akan membantu mempersiapkan siswa untuk karir masa depan mereka, yang pasti akan mencakup penggunaan teknologi.

2. Mengintegrasikan teknologi ke dalam kelas merupakan suatu cara yang bagus untuk mencapai keragaman dalam proses belajar mengajar.

3. Siswa dapat memiliki akses ke buku pelajaran digital yang terus disediakan, ini akan mudah, efisien dan jauh lebih murah daripada harus membeli buku-buku dalam bentuk fisik.

CONTOH PEMANFAATAN TEKNOLOGI DALAM BIDANG PENDIDIKAN

teknologi pendidikan
pixabay.com

1. PEMBELAJARAN BERBASIS KOMPUTER

Semua orang tentu saja tahu apa itu komputer. dalam bidang pendidikan pengenalan teknologi satu ini sangat penting, karena banyak sekali manfaat yang bisa diberikan oleh komputer. seperti untuk mengelola file tulisan dan sebagainya. Dalam tingkatan yang lebih tinggi,komputer ataupun laptop dapat digunakan untuk berkarya, baik itu dalam bidang desain, seni, musik dll.

Banyak model pembelajaran berbasis komputer, diantaranya adalah Computer Based Instruction (CBI).Computer Assisted Intsruction (CAI), ICT, Computer Based Training (CBT) dan Computer Based Education (CBE).

2. E-LEARNING

E-learning adalah sistem pembelajaran yang memanfaatkan teknologi komputer dan internet sebagai media pembelajaran. siswa dapat mengakses materi pelajaran baik itu berupa video, gambar, teks ataupun suara dimana saja tanpa harus bertatap muka dengan pengajar. sistem seperti ini tentu saja dimiliki oleh Universitas-universitas terkemuka di Indonesia.

Pengayaan konten seperti materi yang dapat diunduh siswa, ujian online atau pun sistem penilaian siswa dll dalam bentuk website. sistem pembelajaran e-learning umumnya tidak menggantikan model belajar konvensional di kelas, tapi hanya sebagai pendukung kegiatan belajar mengajar siswa dan memberikan kemudahan pengajar dalam menyampaikan informasi kepada siswanya.

3. BLENDED LEARNING

Blended learning merupakan metode pembelajaran yang mencampurkan pertemuan tatap muka pengajar dan muridnyasecara online. tanpa terbatas jarak.

Pengajar akan memberikan materinya secara real time melalui phone conference, video conference ataupun chatting online. mereka dapat saling memberikan feedback baik itu berupa pertanyaan, jawaban ataupun pernyataan.

4. PERPUSTAKAAN DIGITAL

menurut Association of Research Libraries (ARL) tujuan dari perpustakaan digital adalah  untuk memberikan kelancaran dalam proses pengembangan yang sistematis dengan cara menyimpan, mengumpulkan, dan mengorganisasi pengetahuan dan informasi dalam format digital.

Siswa dapat mengakses buku-buku dalam bentuk digital dan mempelajarinya, tanpa harus datang ke perpustaan langsung atau harus membeli buku dalam bentuk fisik. Tentu saja ini menguntungkan karena siswa dapat belajar dimana pun dan kapan pun.

5. PENGGUNAAN ALAT PENDUKUNG KBM

Proses belajar mengajar tidak melulu pengajar mengajar menyampaikan bahan ajar melalui lisan. Namun bisa juga menggunakan video, gambar atau materi yang dibuat menggunakan komputer atau laptop. Kemudian ditampilkan lagi menggunakan teknologi berupa proyektor agar objek lebih besar dan dapat dilihat oleh semua siswa.

Karena teknologi terus berkembang, sudah seharusnya dunia pendidikan mengikuti perkembangan teknologi tersebut. Agar terjadinya sinkronisasi yang baik antara siswa ketika dia kembali ke lingkungannya atau berhadapan dengan dunia kerja.