TEMPAT MAKAN ENAK MEDAN – Kota yang terletak di pulau Sumatera ini merupakan salah satu kota terbesar di Indonesia, dengan julukan sebagai kota terbesar tersebut tak ayal membuat Medan menjadi salah satu destinasi wisata kuliner yang sangat direkomendasikan.
Medan memiliki banyak sekali kuliner yang menggoda lidah, dan pada kesempatan kali ini kita akan membahas beberapa tempat makan di kota Medan sekaligus tempat nongkrong yang asik di waktu luang, untuk itu kita langsung saja bahas mengenai tempat makan dan nongkrong asik di kota medan.
1. Soto Kesawan Enak Tenan
Yang pertama adalah rumah makan Soto Kesawan Enak Tenan. Merupakan sebuah rumah makan yang letaknya di daerah kota lama Kesawan. Persisnya di jl. Ahmad Yani nomor 116.
Sebagaimana namanya, menu andalan rumah makan ini adalah Soto Kesawan. Soto yang satu ini terbilang cukup unik.
Mengapa?
Karena soto ini memakai udang pada sajiannya, dan hal tersebut merupakan hal yang mungkin tidak kamu temui di jenis soto-soto yang lainnya. Udang yang dipakai merupakan udang gala yang ukurannya relatif besar. Udang ini digoreng terlebih dulu sebelum dimasukkan ke dalam kuah soto.
SEPUTAR MALANG: 9 Tempat Makan di Malang Untuk Kamu yang Sedang Petualang
Walau menu jempolannya adalah soto udang, di rumah makan ini juga menyediakan berbagai macam menu soto yang lainnya dengan menggunakan daging sapi serta ayam.
Apabila kamu ingin mencicipi semua jenis soto tersebut, kamu bisa juga membeli soto kombiasi yang nantinya akan dicampur dengan soto udang, soto daging sapi atau pun ayam, Insya Allah.
Tempat ini buka setiap harinya mulai dari jam 8 pagi sampai 3 sore.
2. Mie Ayam Jamur Kumango
Tempat makan enak di kota Medan selanjutnya adalah Mie Ayam Jamur Kumango, tempat makan ini berada di kawasan jl. Mangkubumi.
Rumah makan yang satu ini menyajikan menu spesial yakni mie ayam jamur. Mie tipis nan kenyal ini berkolaborasi dengan irisan daging ayam serta jamur dan juga taburan taoge, sawi serta bawang goreng yang bisa bikin kamu geleng-geleng saking nikmatnya.
Ini termasuk tempat makan legendaris lho. Pertama kali dibuka tahun 1958 di jalan Kumango, makanya meski sudah pindah lokasi, nama Kumango tetap tidak bisa dipisahkan.
Sekarang usaha ini dikelola oleh generasi kedua.
Lebih lengkap tentang Mie Ayam Jamur Kumango bisa baca ulasan dari Pojok Satu ini.
3. Restoran Tip Top
Tempat makan di Medan lainnya yang tak kalah menarik adalah Restoran Tip Top. Restoran yang satu ini sangatlah terkenal bagi orang-orang Medan, juga para wisatawan yang berkunjung ke Medan.
Restoran yang satu ini mulanya ada di Jalan Pandu, yang namanya pada waktu itu adalah Restoran Jangkie, sesuai dengan nama si pemilik restoran ini. Tapi, di tahun 1934 restoran ini pindah ke Jalan Kesawan serta namanya pun ikut berganti jadi Restoran Tip Top.
Restoran Tip Top yang satu ini masih mempunyai suasana jaman dahulu, yakni bangunan yang dipakai masih memiliki arsitektur yang khas Belkamu, walau bangunannya tersebut masih ada suasana Eropa, tapi menu yang diberikan sudah cukup beragam, ada dari Nusantara, Oriental sampai dengan Internasional. Makanannya biasanya adalah es krim dan roti.
4. Kedai Durian Ucok
Medan tidak dapat dilepaskan dengan buah yang terkenal, yakni buah Durian. Durian Medan ini terkenal dengan dagingnya yang sangat legit serta juga sensasi rasa yang sedikit pahit yang mantap. Apabila kamu pergi ke Medan, kunjungan kamu mungkin takkan pas tanpa berkunjung ke Kedai Druian Ucok yang ada di Jalan Wahid Hasyim, yang sebelumnya adalah Jalan Iskkamur Muda.
Kedai Durian Ucok ini adalah tempat penjualan buah Durian yang sangat laris di daerah Medan, kedai ini buka pada malam hari. Oiya, si Kedai Durian Ucok ini bisa menjual buah Durian sekitar 6 ribu sampai 7 ribu buah durian dala satu malam saja loh.
TERTARIK KE BANDUNG?: Bandung Adalah Surga Bagi Para Kuliner Mania
Nah si Kedai Durian Ucok ini terlihat tidak pernah kehabisan stok buah durian, karena si Bang Ucok atau Zainal Abidin mendapat buah durian ini dari berbagai daerah penghasil durian yang ada di Sumatera Utara seperti Sidikalang dan Sibolga. Apabila sedng tak musim durian pada bulan Maret sampai Mei, maka si bang Ucok ini mengkamulkan para tengkulak yang sudah mempunyai stok durian sebelumnya.
Ada yang unik dari Kedai Durian Ucok ini, si pemilik kedai yaitu Zainal Abidin memperbolehkan kamu untuk menukar durian dengan durian yang baru apabila merasa durian yang sudah dibuka itu rasanya kurang enak.
5. Jalan Semarang
Tempat yang selanjutnya adalah Jalan Semarang. Tempat ini merupakan sebuah kawasan kuliner yang telah ada pada tahun 1960-an, dari berbagai macam menu dan juga sajian yang ditawarkan pada outlet-outlet yang ada di pinggir jalan ini. Ada seafood, ada juga aneka mie sampai ada pula chinese food yang tentunya dengan harga yang relatif murah.
Ngomong-ngomong tentang Semarang, kamu bisa baca ini.
6. Rumah Kawan Kopi
Tempat Makan Enak Medan yang selanjutnya adalah Rumah Kawan Kopi atau biasa disingkat RuKaKo. Ini adalah tempat yang mempunyai added value berupa nuansa klasik era tempo doeloe.
Rumah makan ini fokus pada masakan khas Indonesia yang mana sebenarnya merupakan makanan yang sudah umum dan dengan mudah kita jumpai. Tapi cara mereka menyajikan benar-benar rapi dan berkelas. Selain kenyang, kamu akan merasakan sensasi yang wow ketika makan di tempat ini.
Di tempat ini juga ada alternatif western food seperti pasta dan beebrapa varian steak.
7. Soto RM Sinar Pagi
Tempat Makan Enak Medan Selanjutnya adalah Soto RM Sinar Pagi. Merupakan sebuah rumah makan yang mungkin letaknya ada di Medan. Bagi para penikmat soto, kamu bisa datang ke Rumah Makan Sinar Pagi yang letaknya di Jalan Sei Deli.
Soto di tempat ini mempunyai cita rasa yang lezat dengan kuah santan yang kental dan juga kaya dengan rempah yang disajikan bersama dengan berbagai potongan daging sapi, perkedel, rempeyek, dan juga sambal kecap. Apabila kamu kurang suka dengan soto yang memiliki santan, kamu bisa memesan soto ayam yang juga enaknya tidak kalah.
Rumah makan yang satu ini juga pas banget dikunjungi apabila kau sedang ingin sarapan pagi, dikarenakan rumah makan ini buka mulai dari ja 7 pagi sampai dengan 3 sore setiap harinya.
8. Merdeka Walk
Selanjutnya adalah Merdeka Walk. Tempat ini merupakan tempat kuliner yang ada pada malam hari. Dan dari informasi yang saya dapatkan, wisata kuliner ini merupakan wisata kuliner yang terbesar di Medan. Merdeka Walk ini sangat ramai pada mala hari dan juga menjadi tempat berkumpulnya ratusan orang yang ada di medan.
Ada setidaknya 30 outlet kuliner dan juga 700 bangku yang disediakan untuk para pengunjung. Berbagai kulienr yang enak juga bisa kamu makan mulai dari lontong sayur, sushi, steak, soto, bahkan ada juga sop buntut.
9. Kesawan Square
Merupakan sebuah kawasan kuliner yang letaknya berada di Jl. Ahmad Yani yang memberikana nuansa tempo dulu yang terlihat akan kesan histors. Ada berbagai maca menu yang bisa kamu makan di tempat yang satu ini.
Bagi teman-teman muslim harus hati-hati karena ada beberapa gerai (mungkin) yang menunya adalah makanan non-halal yang tanyanya adalah warna merah, sedangkan yang halal memiliki tkamu berupa warna biru.
10. Desa-Desa Resto & Cafe
Merupaka sebuah tempat makan yang memiliki nuansa pedesaan yang bagus. Dimana terdapat perpaduan antara bambu dan juga lampu temaran yang memiliki kesan pedesaan. Tempat ini letaknya berada di Jl. Setiabudi No. 190/12 Medan, Sumatera Utara.
11. Coffee Cangkir Cafe
Bagi kamu yang ingin menikmati layanan berupa fasilitas internet gratis, maka kamu bisa berkunjung ke tempat ini. Dimana kafe yang bernama Focce Cangkir Cafe yang satu ini mempunyai menu berupa kopi dan juga menyediakan fasilitas berupa internet gratis.
12. Kedai Kopi Apek
Bagi teman-teman yang suka dengan kopi, mungkin teman-teman bisa menikmati kopi yang berada di kedai yang satu ini sebagai pilihan Tempat Makan Enak Medan. Kedai Kopi Apek ini letaknya berada di Jalan Hindu 37 dan buka setiap ja 6 sampai dua siang di hari Senin sampai Sabtu, serta jam 6 sampai jam 11:30 di hari minggu.
13. Tempat Makan Enak Medan Stage Cafe
Sajian istimewa di tempat ini adalah menu urban Fussion Eastern food. Letak tempat makan ini berada di Jl. Serayu No. 14 Medan. Konsepnya adalah outdoor yang menjadi daya tarik yang tersendiri bagi warna Medan.
KISAH SUKSES: 12 Pengusaha Kuliner yang Sukses di Kota Bandung
14. The Traders Restaurant Cafe
Selanjutnya adalah The Traders Restaurant Cafe yang merupakan sebuah tempat makan yang menyajikan berbagai macam sajian western, masakan Jepang, Prancis sampai Pizza dan Roti Lapis yang menjadi menu istimewa yang diminati oleh para penikmat masakan di sini.
15. Soto Kesawan Enak Tenan
Merupakan sebuah rumah makan yang letaknya di daerah kota lama Kesawan. Di sini kamu mungkin perlu memakan soto Kesawan dari Rumah Makan Soto Kesawan Enak Tenan ini, lebih rincinya lagi, letak tempat ini berada di Jalan Ahmad Yani 116.
Soto di rumah makan ini terbilang unik, mengapa? Karena soto ini memakai udang pada sajiannya, dan hal tersebut merupakan hal yang mungkin tidak kamu temui di jenis soto-soto yang lainnya. Udang yang dipaka merupakan udang gala yang ukurannya relatif besar. Udang ini digoreng terlebih dulu sebelum dimasukkan ke dalam kuah soto.
Walau menu “jempolannya” adalah soto udang, tapi rumah makan ini juga menyediakan berbagai maca menu soto yang lainnya dengan menggunakan daging sapi serta ayam. Apabila kamu ingin mencicipi semua jenis soto tersebut, kamu bisa juga membeli soto kombiasi yang nantinya akan dicampur dengan soto udang, soto daging sapi atau pun ayam, Insya Allah.
Nah bagaimana menurut kamu tentang semua tempat wisata kuliner diatas? Semoga informasi yang sudah saya tulis tersebut dapat bermanfaat penuh untuk para pembaca sekalian yang ingin mencari tempat-tempat makan di wilayah Medan.
Oke demikian informasi yang saya sajikan ini, semoga dapat bermanfaat.