Berkeringat adalah salah satu cara tubuh yang berguna untuk mengeluarkan zat-zat yang tidak diperlukan dan cara tubuh untuk mendinginkan badan secara sehat.
Namun pada kondisi tertentu, berkeringat yang berlebihan juga bisa menimbulkan kekhawatiran. Salah satu masalah keringat yang paling sering dikeluhkan adalah, berkeringat secara berlebihan ketika dimalam hari, yang tentu saja bisa sangat mengganggu nyamannya tidur kamu.
Berkeringat di saat tidur dikenal juga dengan nama Sleeping Hiperhidrosis atau disebut juga dengan Night Sweats.
Walaupun kondisi ruangan bisa dibilang cukup dingin, orang yang menderita masalah ini akan menunjukan tanda-tanda dan mengeluarkan keringat yang berlebih, bahkan terkadang sampai membuat baju basah kuyup.
Beberapa individu normal akan berkeringat pada malam hari jika cuaca terlalu panas atau karena mengenakan pakaian tidur yang tidak tepat.
Masalah yang satu ini memang sangat mengganggu kenyamanan ketika tidur, namun tidak berbahaya kok. Tetapi apabila hal ini sering menunjukkan adanya gejala kondisi medis yang lain, tentu tidak boleh diremehkan.
Alasan kekhawatiran lain yang perlu diperhatikan adalah ketika rasa panas sudah dirasa berlebihan, dan sudah membuat wajah si penderita berubah menjadi memerah.
Apabila ada seorang individu yang bermasalah dengan berkeringat cukup banyak di malam hari pada umumnya fit sepenuhnya, serta tidak mengalami gejala yang luar biasa ketika siang harinya.
Namun ketika malam datang, secara tidak sadar tubuh mereka mulai berkeringat banyak dan sampai membasahi seprai dan bantal.
Nah, untuk berjaga-jaga ada baiknya kamu mengetahui beberapa penyebab yang sering membuat orang berkeringat di malam hari, berikut penyebabnya:
- Gula darah rendah
- Kondisi neurologis – Saraf
- Pengobatan
- Kanker
- Infeksi
- Usia
- Kelainan Hormon
- Faktor Genetik
Semoga dengan mengetahui beberapa penyebabnya bisa membuat kamu lebih nyaman dan tenang ketika mengalami masalah keringat yang berlebih di malam hari, sekian.