Antara cewek dan cowok ternyata terdapat perbedaan yang cukup besar. Tidak hanya pada fisik, tapi juga pada sifat, minat dan kemampuan. Yuk, kita simak beberapa fakta-fakta unik ini.
1. Cowok lebih suka bersahabat dengan cowok yang tidak terlalu terbuka dalam mengungkapkan masalah-masalah pribadi.
Cewek, kebalikannya, justru amat ingin tahu rahasia-rahasia pribadi dari rekan wanitanya yang lain.
2. Meskipun sudah tersesat di jalan, cowok umumnya tetap enggan bertanya. Mereka, soalnya, malu menunjukkan kelemahan mereka.
3. Cewek mampu mengingat nama-nama dan wajah orang dengan baik. Mereka memang lebih suka pada manusia dibanding cowok yang lebih berminat pada benda-benda.
4. Cewek umunya lebih pandai menyanyi. Dibanding cowok, cewek memang mempunyai kemampuan musikalitas yang ‘lebih’ untuk membedakan nada yang satu dengan yang lainnya.
5. Cewek lebih cepat dan akurat dalam mengerjakan tugas-tugas yang memerlukan kecekatan atau ketrampilan tangan. Itulah sebabnya banyak cewek yang jadi sekretaris yang ahli.
6. Sepanjang hidup, cewek lebih banyak tersenyum dibanding cowok. Jika kau ingin lihat buktinya, buka saja album kenanganmu semasa SMA.
7. Cewek cenderung menikah dengan cowok yang lebih pintar dari dirinya sendiri.
Cowok cenderung menikah dengan cewek yang pendidikannya lebih rendah atau minimal sama dari dirinya.
8. Apabila seorang cewek dan seorang cowok harus berjalan berdesakan untuk melewati lorong sempit, maka sang cowok akan berjalan terus kedepan. Sementara sang cewek akan memiringkan badannya untuk melindungi bagian-bagian tubuhnya.
9. Mimpi cewek umumnya berkisar pada hal-hal menyenangkan yang terjadi di lingkungan yang sudah mereka kenal dengan baik. Mimpi cowok umumnya lebih penuh dengan berbagai petualangan.
10. Cewek lebih berminat pada permasalahan yang timbul di lingkungan keluarga atau kelompok masyarakat yang kecil. Cowok lebih tertarik pada masalah-masalah nasional dan internasional.
Itulah beberapa perbedaan-perbedaan antara cowok dan cewek yang mungkin saja selama ini nggak kamu sadari. Meskipun nggak semuanya seperti itu, tapi secara keseluruhan sebenarnya ada banyak perbedaan lainnya pada pria dan wanita, termasuk perilaku mereka, kemampuan dan kecenderungan sosial. Semakin kamu paham perbedaan-perbedaan ini, semakin mudah kamu untuk mengerti pasanganmu.