Tahukah kamu, di balik kemegahan dan keindahannya yang terkenal, Gunung Rinjani yang terletak di Lombok memiliki banyak kisah misteri di dalamnya?
Faktanya, Gunung Rinjani oleh penduduk setempat dijadikan sebagai gunung atau tempat yang suci. Banyak mitos yang dipercayai oleh penduduk setempat yang menjadikan Gunung Rinjani tidak hanya misterius, tetapi juga angker. Kali ini kita akan mengulas beberapa mitos dan juga misteri gunung Rinjani.
Asal Mula Nama Gunung Rinjani
Menurut cerita yang beredar di masyarakat, ada setidaknya 3 buah versi cerita yang berbeda di balik penamaan gunung Rinjani.
Yang pertama, bahwa nama gunung Rinjani berasal dari bahasa Jawa kuno yaitu ‘rinjan’ yang artinya adalah tuhan.
Versi kedua mengatakan, konon, zaman dahulu hiduplah seorang wanita yang bernama Anjani. Ia adalah putri seorang raja. Dikisahkan, Anjani menjalin kasih dengan pria miskin dan sang ayah kontan tidak merestui hubungan mereka.
Namun Puteri Anjani tetap pada pendiriannya. Karena hingga pada akhirnya sang ayah tak kunjung memberi restu atas hubungan mereka, Puteri Anjani pun kabur dari kerajaan dan mengasingkan diri ke sebuah gunung yang ada di Lombok. Ia menghabiskan sisa hidupnya dengan bersemedi di puncak gunung tersebut.
Semua jin penghuni gunung tersebut akhirnya mengangkatnya menjadi ratu di kerajaan mereka. Seperti itulah mengapa gunung itu dinamai Gunung Rinjani.
Cerita versi ketiga mengatakan bahwa nama gunung Rinjani diambil dari nama seorang puteri, yang menemani ayahnya untuk bertapa di puncak gunung tersebut.
Misteri Puncak Gunung Rinjani
Setiap tahunnya, para penduduk setempat di daerah Lombok dan juga termasuk Bali selalu mengadakan upacara adat di puncak gunung Rinjani.
Karena, selain masyhur karena pemandangannya yang mengagumkan, puncak Gunung Rinjani juga dikenal sebagai tempat persemayaman bagi arwah sang Ratu dari kerajaan jin yang baik. Ya, dialah ratu Anjani yang sudah diceritakan di awal tadi.
Dilarang Memasuki Wilayah Tertentu di Gunung Rinjani
Misteri Gunung Rinjani yang sampai saat ini belum terkuak adalah, ada larangan yang tidak memperbolehkan pendaki untuk menapakkan kaki di wilayah tertentu.
Sampai saat ini, tidak ada orang yang berani untuk masuk ke dalam wilayah terlarang itu, sampai suatu saat ada seorang pendaki yang ingin membuktikan bahwa mitos tersebut memang tidak benar.
Sang pendaki berani ini menganggap bahwa wilayah terlarang itu hanyalah mitos belaka. Ia berpendapat, bahwa selama tempat tersebut ada di muka Bumi dan peralatan pendukungnya ada, maka manusia mempunyai kehendak untuk dapat mengeksplorasi wilayah manapun yang diinginkan.
Singkat cerita, masuklah sang pendaki berani tersebut ke dalam wilayah terlarang gunung Rinjani dengan membawa peralatan yang lengkap, tenda, perbekalan, sampai alat-alat pendukung canggih seperti GPS, HT, HP, kompas dan peta.
Namun malang, pendaki gagah berani itu hingga kini masih belum pernah keluar dari kawasan terlarang tersebut. Menurut paranormal dan masyarakat setempat, pendaki yang berani tersebut kini telah hidup di dunia jin.
Itulah sekelumit kisah dan informasi mengenai misteri gunung Rinjani yang mungkin banyak dari kalangan pendaki yang tidak mengetahui. Dalam menanggapi cerita misteri gunung Rinjani di atas, tentu semua kembali kepada keyakinan masing-masing.
Yang terpenting adalah, ketika kita akan memutuskan untuk mendaki gunung, sebisa mungkin kita mempersiapkan bekal dan segalanya dengan lengkap. Dan ikuti saja aturan yang telah ada. Jangan membuang sampah sembarangan, jangan berbuat kerusakan, jangan melakukan maksiat, insya Allah, pendakian kamu akan selamat.