Salmon adalah salah satu ikan air tawar yang dapat dijumpai hampir seluruh perairan di dunia. Ikan yang hidup di perairan yang memiliki arus deras ini sangat digandrungi oleh para pecinta makanan karena memiliki kandungan nutrisi yang lengkap.
Kerena memiliki berbagai kandungan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh itulah yang membuat banyak orang berinovasi untuk menciptakan produk baru berbahan dasar minyak salmon.
Selain dikonsumsi secara langsung, ikan salmon juga dibuat menjadi minyak ikan salmon. Walaupun memiliki harga yang terbilang mahal namun minyak ikan salmon tetap banyak dicari karena memilik banyak manfaat bagi kesehatan, diantaranya adalah:
- Baik untuk kesehatan jantung. Sebagai sumber omega 3, minyak ikan salmon akan mengurangi jumlah trigliserida berlebih pada aliran darah, sehingga mengonsumsi minyak ikan salmon secara teratur akan menjauhkan kamu dari serangan jantung dan serangan stroke secara mendadak.
- Mengurangi berat badan berlebih. Jika kamu sedang melakukan program diet ada baiknya kamu tetap memenuhi nutrisi yang dibutuhkan tubuh dan berolahraga secara teratur serta mengonsumsi minyak ikan salmon.
- Meningkatnya sistem imun tubuh. Sebagai sumber omega 3, minyak ikan salmon sangat dianjurkan bagi kamu yang sedang dalam penyembuhan paska sakit, karena kandungan omega 3 ini sangat baik dalam meningkatkan imun tubuh
- Anti radang persendian. Menggunakan meinyak ikan salmon dapat mengaktifkan enzim perlindungan sendi dari berbagai macam inflamasi yang terjadi pada saat kamu terluka ataupun keseleo saat beraktifitas
- Mengurangi gangguan mata. Jika kamu sedang mengalami berbagai gangguan penglihatan kamu dapat mengonsumsi nutrisi beromega 3 tinggi salah satunya adalah minyak ikan salmon.
- Perawatan kulit. Mengonsumsi minyak ikan secara rutin juga dapat menjaga kelembaban kulitmu, mencegah datangnya jerawat, serta dapat mencegah kulit sersengat matahari dan terbakar. Selain itu kandungan anti inflamasi yang terkandung pada minyak ikan salmon juga baik dalam merawat bekas luka.
Kandungan yang lengkap pada minyak ikan salmon berupa vitamin E, omega 3 dan anti peradangan dapat membantumu dalam meregenerasi kulit, maka tidak ada salahnya jika kamu mencobanya.