10 Makanan dan Minuman Pemutih Gigi

Gigi yang kuning sering kali membuat seseorang jadi minder dan susah untuk bergaul. Selain itu, gigi yang kuning juga mengindikasikan bahwa gigi tersebut kurang sehat, dan tentunya akan mengganggu kesehatan anggota tubuh yang lain seperti halnya mulut dan gusi.

Ada banyak hal yang bisa menyebabkan gigi kuning, salah satunya karena faktor makanan dan minuman yang kita konsumsi sehari-hari. Tapi ada juga beberapa makanan dan minuman yang dapat membantu memutihkan gigi. Apa saja? Berikut daftar makanan dan minuman tersebut.

 

Kacang-kacangan

polimoli.com
polimoli.com

Kalau kamu memakan makanan yang bertekstur keras, sama halnya kamu sedang mengikir plak dan bercak pada gigi. Dr. Matthew Messina (American Dental Association) mengtakan, “makan kacang-kacangan itu sangat berguna, karena kandungan lemak dan kandungan zat lainnya sangat baik untuk kesehatan tubuh”.

Stroberi

pcadesign21.blogspot.com
pcadesign21.blogspot.com

Dr. Irwin Smigel (American Society for Dental Aesthetics) mengatakan, “Meskipun buah ini berwarna merah, tapi kandungan terbesar buah ini adalah asam malat (malic acid), yaitu zat yang berfungsi sebagai pemutih gigi secara alami”.

Bawang Bombay

indonetwork.co.id
indonetwork.co.id

Bawang bombay memang kurang baik jika dimakan sebelum kencan. Tetapi bawang bombay sangat baik untuk gigi, karena bawang bombay memiliki kandungan anti septik dan anti mikroba. Disamping itu, bawang bombay juga tidak berwarna sehingga tidak meninggalkan bercak pada permukaan gigi.

Air Putih

obat-alami.com
obat-alami.com

Dr. Irwin Smigel sangat menganjurkan untuk minum air setelah makan makanan yang berwarna gelap, gunanya untuk mencegah bercak pada gigi. Selain itu, dia juga menganjurkan untuk tidak terlalu banyak minum minuman yang mengandung soda. Karena soda bisa merusak lapisan gigi.

Apel

cwacwa.com
cwacwa.com

Bunyi yang terdengar ketika seseorang menggigit apel mungkin mengganggu, tapi tahukah kamu bahwa makan apel sangat bagus bagi kesehatan gigi. Kandungan air dalam apel yang banyak akan menambah produksi air liur, yang mampu membunuh atau menetralisir bakteri pada mulut yang bisa menyebabkan plak dan bau mulut.

Wortel

ciricara.com
ciricara.com

Manfaat wortel bagi gigi pada dasarnya sama seperti khasiat apel. Jumlah zat cair yang ada pada wortel membuat sayur ini sangat baik bagi kesehatan khususnya bagi kamu yang sedang menjalankan program diet. Wortel juga mampu menstimulasi pembentukan air liur, sehingga bisa membantu dalam menghilangkan sisa makanan yang tersangkut di gigi serta menguatkan gusi.

Keju

bisnisukm.com
bisnisukm.com

Keju banyak mengandung kalsium, elemen kimia ini mampu memperkuat gigi dan gusi. Selain itu, kebanyakan keju tidak memiliki warna, jadi tidak akan mungkin meninggalkan bercak pada gigi.

Susu

dairyreporter.com
dairyreporter.com

Kandungan kalsium yang tinggi pada susu sangat bermanfaat untuk menguatkan gigi, membuat lapisan gigi menjadi semakin kuat dan putih. Namun tidak semua makanan yang mengandung kalsium tinggi punya efek yang sama. Misalkan bayam, karena zat warna yang dikandung bayam dapat menyebabkan perubahan warna lapisan gigi.

Brokoli

birtatbirkoku.com
birtatbirkoku.com

Brokoli sangat baik untuk kesehatan tubuh seperti halnya bit dan cranberry. Bedanya, sayur ini tidak meninggalkan bercak warna pada gigi, sehingga sangat bagus untuk kesehatan gigi dan bisa membuat gigi kamu tetap terlihat putih bersih.

Jeruk

imgkid.com
imgkid.com

Buah yang kaya akan kandungan asam ini mampu menghilangkan bercak pada gigi. Jika dikonsumsi dalam jumlah banyak bisa membuat gigi tambah putih, tetapi juga jangan terlalu banyak, karena bisa merusak permukaan gigi. Selain itu, vitamin C pada jeruk juga bagus untuk menjaga daya tahan tubuh.