Tahapan Perkembangan Bayi yang Perlu Diketahui Semua Orang Tua

PERKEMBANGAN BAYI – Bayi adalah makhluk lugu yang sedang dalam masa mengenal dan belajar hidup seperti manusia. Seperti kebanyakan pembelajaran maka bayi juga memasuki tahapan-tahapan dalam perkembangannya menjadi manusia.

Pada tahapan-tahapan yang sulit biasanya adalah pada bulan pertama sampai satu tahunnya. Pada tahap itu bayi akan mulai bisa melakukan sesuatu secara bertahap. Kira-kira bayi sudah bisa apa ya pada usia itu? Berikut ini adalah perkembangan bayi usia 1-12 bulan:

Pertumbuhan dan Perkembangan Bayi Usia 1-2 Bulan

Pertumbuhan dan Perkembangan Bayi Usia 1-2 Bulan
mutiarabijaksana.com

Pada usia bayi yang sudah satu bulan biasanya bayi sudah mulai menggerakkan kepala dari sisi ke sisi khususnya saat posisi tengkurap. Selain itu cengkraman jari-jari tangannya juga mulai kuat.

Matanya sudah mulai bisa menatap tangan dan jari-jari karena penglihatannya sudah mulai berkisar 4-12 inchi. Bayi pada usia ini juga sudah mulai mengikuti gerakan yang ada di sekitar pandangannnya dengan bola mata yang bergerak.

Sementara pada bayi yang berusia dua bulan biasanya sudah mampu menahan kepala dan leher sebentar pada saat posisi telungkup. Bayi juga mulai terbiasa membuka dan menutup tangan juga tangannya bergerak seperti sedang memukul tanpa arah. Jari-jari mulai dimainkan seolah memberi isyarat akan minta digendong atau sedang lapar ingin makan. Selain itu bayi juga mulai bisa tersenyum dan mampu mengadakan kontak mata.

Pertumbuhan dan Perkembangan Bayi Usia 3-4 Bulan

Pertumbuhan dan Perkembangan Bayi Usia 3-4 Bulan
bloggersbugis.com

Pada usia bayi yang masuk bulan ke tiga akan menunjukkan aktivitas pada anggota gerak. Misalnya seperti tangan yang mulai bisa meraih dan mengambil benda, kepala ditegakkan saat sedang digendong dan juga mulai merasakan beban di kakinya.

Selanjutnya bayi akan terlihat sering mengisap ibu jari dan meninju tanpa arah, bergumam, memekik dan bahkan bisa menirukan saat ada orang yang menjulurkan lidah dan tertawa.

BACA JUGA: 8 Tanda Bayi Sehat di Usia Tiga Bulan

Perkembangan bayi diumur empat bulan biasanya si bayi mulai bisa mendorong badan ke atas dengan tangan pada posisi telungkup, bahkan juga bisa duduk bertumpu menggunakan lengan. Tangannya mulai bisa mengambil dan menggenggam benda.

Tertawanya mulai terdengar keras dan matanya mampu mengamati dengan akurat. Mulai rajin bermain dan akan menangis jika diambil mainannya.

Pertumbuhan dan Perkembangan Bayi Usia 5-6 Bulan

Pertumbuhan dan Perkembangan Bayi Usia 5-6 Bulan
halobayi.com

Pada bulan kelima bayi akan mulai bisa berguling ke salah satu sisi badannya, belajar memindahkan benda dari tangan yang satu ke tangan yang lain dan mulutnya seperti menyemburkan busa. Selalu ingin dekat dengan mama atau papa dan menangis kalau ditinggal sendirian.

Jika bayi masuk usia enam bulan sangat lancar berguling ke kiri dan kanan. Bayi juga biasanya memakai tangannya untuk menngambil benda di sekitarnya. Bayi juga mulai aktif berceloteh, dapat mengenali wajah keluarganya terlebih ibu.

Pertumbuhan dan Perkembangan Bayi Usia 7-8 Bulan

Pertumbuhan dan Perkembangan Bayi Usia 7-8 Bulan
pondokibu.com

Bayi pada usia tujuh bulan sudah bisa bergerak sedikit dan ada pula yang bahkan mulai merangkak. Bayi juga mulai belajar menggunakan ibu jari dan jari tangan lainnya untuk mencengkeram sesuatu. Celotehnya makin sering terdengar bahkan bayi juga bisa merespon ekspresi wajah orang disekitarnya.

Ketika bayi berumur delapan bulan, bayi sudah bisa duduk tanpa dibantu, belajar bertepuk tangan, merespon kata-kata yang dan melihat ketika dipanggil. Bayi juga mulai bisa diajak bermain cilukba dan tertawa.

Pertumbuhan dan Perkembangan Bayi Usia 9-10 Bulan

Pertumbuhan dan Perkembangan Bayi Usia 9-10 Bulan
solusipelangsingbadan.com

Untuk bayi umur sembilan bulan sudah mulai mencoba naik/memanjat benda di sekitarnya. Genggamannya makin keras dan jarinya bisa mencubit. Tahu keberadaan objek dari suara dan tatapan matanya. Bayi pada usia sekian juga sangat takut dengan orang asing atau orang yang jarang ditemuinya.

Pada usia bayi yang menginjak sepuluh bulan sudah mulai mencoba untuk berdiri. Mulai suka menyusun atau mengurutkan mainan yang ada disekitarnya. Tangannya bisa menirukan gerakan melambai dan juga menunjuk-nunjuk. Bayi juga mulai belajar memanggil mama dan papa meski masih bergumam.

Pertumbuhan dan Perkembangan Bayi Usia 11-12 Bulan

Pertumbuhan dan Perkembangan Bayi Usia 11-12 Bulan
outrageousrugs.com

Pada usia sebelas bulan biasanya si bayi akan menjelajah tempat di sekitarnya menggunakan cara berdiri yang masih sempoyongan. Mampu membolak-balik benda disekitarnya dan mulai keras memanggil mama atau papa meski masih cadel.

Sedangkan jika anak sudah masuk tahap usia duabelas bulan bayi sudah bisa berdiri tanpa bantuan dan memulai langkah-demi langkah yang hampir mantap. Jika dipakaikan baju sudah bisa memasukkan tangan ke lengan baju secara otomatis. Bayi juga mulai mengucapkan 2-3 kata bahkan bisa selain mama dan papa. Serta makin lancar menirukan perilaku orang yang ada di sekitarnya.

PERKEMBANGAN BAYI – Bagi orang tua apalagi seorang ibu, bisa melihat perkembangan sang buah hati adalah suatu kepuasan yang tak terkira. Mengikuti perkembangan dan pertumbuhannya sungguh sangat menyenangkan, apalagi bagi kamu yang baru pertama kali memiliki sang buah hati. Saat usianya bertambah dari bulan ke bulan, tentu perkembangannya pun akan berkembang juga.

Tiap bayi mungkin memiliki tahapan perkembangan yang berbeda, ada yang cepat atau ada juga yang lambat. Namun, secara umum tahapan perkembangan bayi ini bisa kita bagi ke dalam beberapa tahapan, diantaranya sebagai berikut.

 

Usia 1 Bulan

Perkembangan Bayi bulan pertama
fotogambar.com

Saat bayi baru pertama lahir, bayi belum bisa membuka matanya. Akan tetapi setelah jalan beberapa hari, barulah dia bisa melihat namun masih dengan jarak yang terbatas, yaitu sekitar 20 cm.

Pada bulan pertama ini, bayi masih menyesuaikan dan beradaptasi dengan lingkungan barunya. Saat itu bayi mulai mempunyai gerakan refleks yang alami serta kepekaan terhadap sentuhan. Dia juga secara refleks mulai bisa menggerakkan kepalanya dan bisa juga tersenyum. Selain itu, dia juga peka akan sentuhan terhadap tangannya. Pada usia 1 bulan, waktunya sering dihabiskan untuk tidur.

Komunikasi yang digunakan oleh bayi saat berumur 1 bulan adalah dengan cara menangis. Biasanya seorang bayi akan mulai menangis saat dia haus, lapar, gerah dan lain sebagainya. Di sinilah kepekaan seorang ibu dilatih.

Usia 2 Bulan

Perkembangan Bayi bulan ke-2
herbaneka.com

Diusia 2 bulan bayi sudah bisa melihat dengan jelas serta bisa membedakan suara yang sering dia dengar. Dia juga sudah bisa memberikan reaksi ocehan dari orang terdekatnya sambil menyahutnya. Dan sang bayi juga bisa kaget ketika mendengar suara yang keras.

Usia 3 Bulan

Perkembangan Bayi bulan ke-3
mustangcorps.com

Menginjak usia 3 bulan, bayi mulai bisa mengangkat kepalanya setinggi 45 derajat. Tertawanya pun mulai keras, sang bayi juga bisa membalas senyum saat ada orang lain yang mengajaknya tersenyum atau bicara. Nah, diusia 3 bulan ini bayi mulai mengenal ibunya lewat penglihatannya, pendengaran, penciuman serta kontak yang dia sering lakukan.

Usia 4 Bulan

Perkembangan Bayi bulan ke-4
limmyhl.wordpress.com

Perkembangan bayi pada bulan ke empat. Si kecil sudah mulai bisa tengkurap hingga terlentang. Sang bayi juga sudah bisa mengangkat kepala hingga 90 derajat dan jarak pandangannya pun cukup luas. Tangannya mulai aktif menggenggam benda yang ada di jari jemarinya.

Usia 5 Bulan

Perkembangan Bayi bulan ke-5
facewall.web.id

Mulai bisa mempertahankan posisi kepalanya tetap tegak serta stabil. Sang bayi juga sudah bisa memainkan dan memegang tangannya sendiri. Matanya kini bisa fokus tertuju pada benda-benda kecil yang dilihatnya.

Usia 6 Bulan

Perkembangan Bayi bulan ke-6
limmyhl.wordpress.com

Tangannya sudah dapat meraih benda yang masih dalam jangkauannya. Ekspresi tawanya mulai jelas hingga nampak sedang bahagia serta suara tawa yang lepas dan ceria. Sang bayi juga akan tersenyum ketika bermain dan melihat gambar yang lucu menurutnya.

BACA JUGA: Daftar Menu Makanan Sehat untuk Bayi Usia 6 Bulan

Usia 7 Bulan

Perkembangan Bayi bulan ke-7
abiummi.com

Kini si kecil dapat duduk dengan sikap bersila, belajar merangkak serta bisa bermain cilukba dan bertepuk tangan.

Usia 8 Bulan

Perkembangan Bayi bulan ke-8
ragammakanan.com

Tangan mungilnya sudah dapat memindahkan benda dari tangan satu ke tangan yang lainnya. Saat mainannya berada di tangan seseorang yang berada di dekatnya, si kecil akan merangkak atau mendekati untuk mengambilnya. Nah, si kecil juga mulai dapat memegang dan makan dengan tangan sendiri.

Usia 9 Bulan

Perkembangan Bayi bulan ke-9
resepmasakanpedia.com

Mulai belajar berdiri namun dengan kedua kaki yang masih ikut menyangga berat badannya. Sang bayi juga mulai bisa mencari benda atau mainan yang jatuh di sekitar tempat dia berada. Kini bayi mungil pun mulai senag bermain-main melemparkan mainan atau benda yang dia pegang.

Usia 10 Bulan

Perkembangan Bayi bulan ke-10
mutiarabijaksana.com

Benda yang  pegang dengan kedua tangannya bisa dipegang dengan erat. Dia juga mulai belajar mengangkat badannya dalam posisi berdiri. Kini genggaman benda yang dipegangnya bisa semakin kuat. Dan dia sudah bisa mengulurkan lengan atau badannya untuk meraih mainan.

Usia 11 Bulan

Perkembangan Bayi bulan ke-11
catatannidal.wordpress.com

Saat sudah bisa mengangkat badan, kini dia belajar berdiri serta berpegangan pada meja atau kursi selama 33 detik. Tangannya mulai aktif dan sering memasukkan benda ke dalam mulutnya. Sang bayi juga mulai mahir menirukan suara yang didengar.

Apa yang akan terjadi pada bayi ketika berumur 11 bulan? Bayi pada usia segini sudah cukup aktif dan mulai berlatih untuk membaur dengan teman-temannya. Membiarkan anak Anda bermain dengan teman sesama bayinya merupakan langkah yang tepat.

Bayi pada usia segini sudah mulai memahami konsep berbagi. Apa itu konsep berbagi? Misalkan bayi Anda sedang memegang mainan dan bermain bersama temannya. Ia sudah tau bahwa mainan yang ia pegang adalah miliknya.

Jika temannya meminta mainan tersebut, bayi Anda sudah bisa menyerahkan (meminjamkan) atau malah sebaliknya. Ini biasanya tergantung dari mood bayi tersebut.

Namun ada juga tipe bayi yang menganggap semua mainan miliknya dan mainannya tidak boleh diambil atau dipinjamkan ke bayi lain. Hal ini sebenarnya wajar saja terjadi, disinilah pentingnya peran orangtua untuk mendidik dan mengarahkan anaknya. Orangtua juga dituntut untuk melatih bayinya untuk berbagi kepada teman-temannya.

Anda bisa mengajaknya berbicara dan memberikan penjelasan kalau teman-temannya ingin ikut bermain bermain. Bicarakan dengan perlahan dan nada yang lembut, lama-lama bayi akan mengerti sendiri apa maksud dari perkataan Anda.

Pada usia 11 bulan, bayi Anda sudah bisa mengenali dan menyimpan barang-barangnya sendiri. Jadi tidak usah heran jika bayi Anda mengelompokkan mainannya dalam 1 tempat.

Ia juga sudah bisa memisahkan barangnya dari barang Anda ataupun saudaranya yang lain. Anda bisa memberikan keranjang atau tempat penyimpanan kepada bayi dan pinta ia untuk memilihkan barang-barangnya sendiri. Ini juga termasuk latihan baginya.

Jika Anda sudah selesai menyetrika baju, Anda juga bisa memintanya untuk memilihkan baju-bajunya sendiri. Bahkan Anda bisa memintanya untuk memisahkan mana pakaian bapak, ibu dan saudara-saudaranya. Bayi pada usia segini sudah mulai mengerti akan hal itu.

Selain dapat meringankan perkerjaan Anda, hal ini juga dapat melatih tumbuh kembang bayi Anda.

Pada usia 11 bulan Anda juga sudah bisa mulai membacakan cerita pengantar tidur kepadanya. Bayi pada umur segini sangat tertarik pada bentuk dan gambar terutama yang berwarna. Ia bahkan akan sangat senang membolak-balik buku cerita yang Anda berikan padanya.

Bayi akan berbicara dengan riangnya sambil menunjuk halaman yang dibuka. Usia ini juga merupakan saat dimana rasa penasarannya tumbuh dengan pesat. Ia akan mulai memasukkan jari dan berbagai macam benda ke dalam mulutnya. Disinilah dituntut peran aktif orang tua agar senantiasa mengawasi bayinya,

Dengan melihat berbagai macam hal dari buku cerita dan lingkungan sekitar, bayi Anda akan menemukan dan belajar berbagai macam hal baru. Sebagai ibunya, Anda juga dapat membiasakan bayi membaca buku agar tumbuh kecintaan padanya. Diharapkan ketika besar nanti bayi Anda akan rajin membaca karena buku merupakan jendela dunia dan sumber masuknya berbagai ilmu pengetahuan.

Sebaiknya setiap malam sebelum tidur, ibu membacakan cerita atau dongeng khusus anak yang memiliki nial moril tinggi sebagai pengatar tidur. Selain membiasakan anak untuk membaca, kegiatan ini juga dapat mendekatkan hubungan antara ibu dan anak sekaligus mengajarkan nilai-nilai moral kehidupan padanya.

Membacakan buku cerita juga dapat menambah kosa kata pada bayi, daya ingat dan daya konsentrasi. Perkataan yang keluar dari mulut Anda juga dapat membuat bayi belajar bagaimana cara melafalkan suatu kata.

Ibu juga harus membiasakan melarang si kecil untuk memasukkan berbagai macam benda ke dalam mulutnya karena berbahaya bagi kesehatannya. Untuk itu kesabaran tinggi diperlukan karena mendampingi dan mengajari anak membutuhkan waktu yang tidak sebentar.

Usia 12 Bulan

Perkembangan Bayi bulan ke-12
youtube.com

Si kecil sudah tidak lagi berpegangan pada kursi saat belajar berjalan. Namun, kini sang bayi belajar berjalan dengan dituntun. Mulai bisa melafalkan 3-4 suku kata yang sama. Aktif berinteraksi dengan orang terdekatnya, serta mulai bisa mengenali semua anggota keluarga.