Tentang Laut China Selatan yang Menjadi Rebutan Banyak Negara

Laut Cina Selatan terletak di sebelah selatan Cina dan Taiwan; sebelah barat Filipina; Sebelah utara Indonesia; sebelah timur Vietnam; Sebelah barat laut Sabah, Sarawak, dan Brunei; dan di sebelah timur laut Semenanjung Malaya.

Laut Cina Selatan adalah laut yang menjadi bagian dari Samudra Pasifik. Laut ini memiliki luas sekitar 3,5 juta kilometer persegi. Berdasarkan luasnya, Laut ini merupakan wilayah perairan terluas kedua setelah lima samudra. Laut Cina Selatan meleputi beberapa area, seperti Singapura, Selat Malaka hingga Selat Taiwan.

Pulau-pulau kecil di Laut Cina Selatan yang sebagian tidak berpenghuni tersebut telah banyak di klaim oleh beberapa negara, terbukti dengan banyaknya nama untuk menyebut laut ini. South China Sea merupakan nama bahasa Inggris yang biasa digunakan untuk menyebut laut ini.

Tentang laut China Selatan yang menjadi rebutan banyak negara
www.reuters.com

Pemerintah Vietnam menyebutnya “Bien Dong” yang berarti laut timur. Para pelaut portugis menyebutnya Mar da China. Filipina menyebutnya “Dagat Luzon” yang berarti laut Luzon. Dalam bahasa Jepang biasa disebut Minami Shina Kai dan di Asia Tenggara biasa disebut Laut Champa atau Laut Cham.

Terdapat lebih dari 200 pulau dan karang yang telah diidentifikasi, mayoritas terdapat di Kepulauan Spratly. Kepulauan Spratly memiliki luas sekitar 810-900 km dan pulau terbesarnya adalah Pulau Taiping.

Tentang laut China Selatan yang menjadi rebutan banyak negara
www.voanews.com

Kepulauan Spratly sudah lama menjadi wilayah sengketa yang diperebutkan oleh banyak Negara. China, Vietnam dan Taiwan berusaha mengklaim wilayah perairan sebelah barat Kepulauan Spratly. Sementara kepulauan Spratly diperebutkan oleh banyak Negara seperti China, Vietnam, Taiwan, Malaysia, Filipina dan Brunei.