Manfaat buah melon memang banyak sekali untuk kesehatan tubuh manusia. Buah melon juga banyak sekali khasiatnya untuk mencegah beberapa penyakit berbahaya yang salah satunya adalah mencegah penyakit kanker dan mencegah penyakit jantung.
Dua penyakit tersebut semuanya dapat ditangani oleh kandungan yang terdapat buah melon. Manfaat buah melon memang masih banyak masyarakat belum mengetahuinya. Namun perlu diketahui bahwa dengan mengkonsumsi buah melon, maka kamu akan selangkah untuk menempuh pola hidup sehat.
Berikut adalah beberapa manfaat buah melon untuk kesehatan tubuh kamu :
- Mencegah Serangan Jantung: Kandungan adenosine yang terdapat pada buah melon mencegah dan menghentikan penggumpalan peredaran darah yang mengakibatkan serangan jantung bahkan penyakit stroke.
- Mencegah Penyakit Kanker: Kandungan buah melon karotenoid yang berada di buah melon ternyata juga dapat mencegah penyakit kanker di dalam tubuh terutama pada kanker Paru – paru dan kanker payudara. Karotenoid adalah pigmen yang berfungsi sebagai pemberi warna pada buah dan sayuran.
- Menjaga Kesehatan Mata: Buah ini juga menjaga kesehatan mata. Kandungan zat yang mengandung betakaraoten yang berguna untuk mengingat ketajaman pengelihatan dan menjaga kesehatan mata.
- Membasmi Radikal Bebas: Buah melon juga sangat kaya dengan kandungan antioksida flavonoid, lurein, zea-xanthin dan cryptoxanthin. Antioksida memiliki kemampuan membantu sel – sel dan struktur lain dalam tubuh dari serangan radikal bebas.
- Mencegah Penyakit Stroke: Buah melon kaya akan elektrolit dan kalium. Kalium merupakan komponen yang penting bagi sel dan cairan tubuh untuk membantu mengontrol detak jantung dan tekanan darah. Hal inilah juga menjadi faktor pencegah stroke dan penyakit Jantung.
- Menyehatkan Kulit: Buah melon juga mengandung kolagen yang merupakan senyawa protein yang mempengaruhi integritas struktur sel dan semua jaringan kulit. Kolagen juga mempunyai fungsi menyembuhkan luka dan menjaga kekencangan kulit sehingga ketika kamu kaya akan kolagen, maka kulit akan halus dan tidak kering serta cerah bercahaya.
Itulah tadi beberapa ulasan mengenai manfaat buah melon dan beberapa manfaat yang terkandung dalam melon. Semoga bermanfaat bagi kamu yang membacanya.