7 Obat Mujarab untuk Mengobati Vertigo yang Tiba-Tiba Datang

Vertigo merupakan penyakit yang sangat menyebalkan ketika tiba-tiba menyerang. Vertigo membuatmu tidak bisa melakukan kegiatan sehari-hari dengan normal. Pada artikel sebelumnya telah dijelaskan tentang berbagai penyebab  penyakit vertigo.

Pada artikel ini, satujam akan menjelaskan beberapa pengobatan yang dapat menyembuhkan vertigo. Berikut ini adalah beberapa obat yang untuk penyakit vertigo.

Lihat juga: Cara Mengatasi Sakit Kepala Secara Alami

 

Mengurangi Aktivitas Menggunakan Leher

www.awaykeren.com
www.awaykeren.com

Vertigo Posisi Paroksimal Jinak (BPPV) bisa sembuh dengan sendirinya hanya dalam beberapa minggu saja. Vertigo jenis ini tidak perlu menggunakan obat kimia ataupun alami. Kesembuhan vertigo jenis ini secara alami karena penyebab vertigo pada saluran telinga sudah lumer.

Vertigo jenis ini bisa tiba-tiba datang lagi, karena memang belum sembuh total. Untuk penyembuhan total, biasakan bangun dengan perlahan-lahan, kurangi aktivitas menggunakan leher seperti menulis, mengganti lampu dan lain sebagainya.

Manuver Epley

elleisforliving.blogspot.com
elleisforliving.blogspot.com

Manuver epley adalah melakukan gerakan kepala yang berbeda yang bertujuan untuk memindahkan debris penyebab vertigo ke bagian lain. Tiap gerakan harus ditahan selama 30 detik. Ketika menjalani prosedur ini kamu kemungkinan akan terserang vertigo secara tiba-tiba.

Untuk sembuh total, kamu harus melakukan manuver ini secara rutin. Biasanya setelah melakukan prosedur ini kamu akan sembuh setelah 2 minggu. Setelah melakukan prosedur ini kamu tidak boleh berbaring lurus selama 2 hari. Jika selama sebulan tidak ada perubahan, segera konsultasikan ke dokter.

Latihan Brandt-Daroff

www.andaka.net
www.andaka.net

Tidak semua orang akan cocok menggunakan prosedur penyembuhan manuver epley. Jika kamu memiliki penyakit yang berkaitan dengan leher atau punggung kamu bisa menggunakan cara lain, yaitu Brandt-Daroff.

Latihan Brandt-Daroff dapat kamu lakukan sendiri di rumah, biasanya diperlukan 3 sampai 4 kali selama 1 sampai 2 hari untuk melakukan latihan ini. Namun kamu harus mempelajarinya dahulu dari dokter. Biasanya kamu akan merasa lebih sehat setelah dua minggu.

Rehabilitasi Vestibular

npbtc.com
npbtc.com

Pengobatan jenis ini termasuk ke dalam terapi fisik yang mirip dengan prosedur-prosedur diatas. Rehabilitasi vestibular bertujuan untuk memperkuat sistem vestibular. Semua sinyal gerakan kepala dan tubuh terhadap gravitasi dikirim ke otak oleh sistem vestibular. Rehabilitasi ini dapat mengurangi rasa sakit ketika diserang vertigo.

Pengobatan THT

cahayamasadepan.blogspot.com
cahayamasadepan.blogspot.com

Jika semua cara diatas tidak tetap tidak bisa menyembuhkan vertigo kamu, sebaiknya segeralah pergi ke dokter. Setelah empat minggu tetap tidak ada perubahan, segera temui dokter spesialis THT.

Pada kasus tertentu vertigo tidak bisa sembuhkan sampai berbulan-bulan atau bahkan bertahun-tahun. Biasanya kasus tersebut disebabkan karena tersumbatnya saluran pada telinga bagian dalam. Pada kasus ini peran dokter spesialis THT sangatlah penting karena ia bisa memberikan saran untuk pengobatan lebih lanjut.

Canalith Reposisi Manuver

aibolita.com
aibolita.com

Pengobatan ini menggunakan beberapa gerakan tertentu, kamu harus berkonsultasi dengan dokter untuk melakukan gerakan ini. Gerakan ini bertujuan untuk memindahkan deposito kalsium dari kanal ke telinga bagian dalam. Ketika melakukan gerakan ini, kemungkinan kamu akan mengalami sedikit vertigo. Cara ini direkomendasikan oleh American Academy of Neurology yaitu sebuah lembaga pendidikan yang khusus mempelajari tentang ilmu saraf.

Pembedahan

fuh.my
fuh.my

Pembedahan juga merupakan salah satu jenis pengobatan vertigo. Pada kasus tertentu, pembedahan diperlukan untuk mengobati sakit yang menyerang kepala ini. Biasanya dilakukan pembedahan karena memang terjadi masalah yang sangat berbahaya. Jika vertigo terjadi karena adanya tumor atau cedera pada otak dan leher, pembedahan adalah salah satu cara penyembuhanya.

Untuk memutuskan melakukan pembedahan atau tidak, kamu harus berkonsultasi dengan dokter. Dokter akan memutuskan apakah vertigo kamu bisa disembuhkan dengan jalan pembedahan.